5 Keuntungan Tidak Skip Iklan YouTube yang Wajib Kamu Tahu

Ainsley

Tahu gak sih bahwa ada beberapa keuntungan tidak skip iklan YouTube yang bakal kamu dapatkan? Nyatanya, hampir semua dari kita selalu skip iklan pas lagi nonton video YouTube, ‘kan? Apalagi kalau iklan itu munculnya pas ditengah-tengah konten yang mana kita lagi seru-serunya nonton video.

Wajar saja kalau kamu merasa kesal dengan iklan YouTube yang terkadang mengganggu fokus nonton video YouTube. Namun, tahukah kamu bahwa iklan YouTube nyatanya bisa memberikan keuntungan bagi kita, lho.

Penasaran apa saja keuntungan tidak skip Iklan YouTube? Kamu bisa cek informasinya di sini lengkap dengan pembahasan seputar iklan YouTube lainnya, yuk baca sampai selesai.

Apa Itu Iklan YouTube?

Keuntungan Tidak Skip Iklan YouTube
Sumber: YouTube

Tak hanya mengetahui keuntungan tidak skip iklan YouTube, kamu juga harus tahu dulu apa itu iklan YouTube?

Iklan YouTube atau lebih dikenal dengan nama YouTube Ads merupakan suatu fitur yang telah disediakan oleh platform YouTube untuk semua brand agar dapat mempromosikan produk barang dan jasa mereka melalui tayangan konten video.

Biasanya, iklan YouTube akan diputar di awal, tengah maupun akhir video konten. Untuk bisa memasang iklan YouTube, pemilik brand harus bekerjasama dulu dengan para YouTuber atau pemilik konten yang sudah ditargetkan.

Tentunya, iklan yang dipasang dalam konten video tersebut akan memberikan manfaat bagi para YouTuber dan brand sendiri. YouTuber akan mendapatkan adsense atau bayaran dari iklan yang ditayangkan pada kontennya. Sementara brand menjadi lebih dikenal oleh pengguna YouTube dan mengajak mereka untuk membeli produk atau menggunakan jasanya.

Jenis-jenis Iklan YouTube

Jenis-jenis Iklan YouTube
Sumber: AMD

Dikarenakan jarang diperhatikan, kamu mungkin tidak menyadari kalau iklan YouTube ternyata ada banyak jenisnya. Jadi, sebelum mengetahui apa saja keuntungan tidak skip iklan YouTube, yuk simak dulu jenis-jenis iklan YouTube berikut ini:

1. Midroll Ads

Iklan yang seringkali muncul di tengah konten video YouTube dengan durasi sekitar 15-20 detik disebut dengan Midroll Ads. Tenang saja, iklan ini bisa kamu skip setelah 6 detik penayangan, kok. Jadi, kamu tidak perlu merasa terganggu dan kembali melanjutkan tontonan video YouTube favoritmu.

2. Bumper Ads

Nah, kalau Bumper Ads biasanya muncul di awal, tengah dan akhir video YouTube. Untuk durasinya sekitar 6 detik, cukup singkat untuk ukuran iklan YouTube, ya. Namun, kamu tidak bisa meng-skip iklan jenis ini karena durasinya yang singkat tersebut.

3. Trueview Ads

Jenis iklan Trueview Ads ini bisa muncul dalam dua pilihan, yaitu bisa di skip dan tidak. Kalau durasinya sekitar 12 detik sampai 6 menit, maka iklan itu bisa kamu skip. Namun, kalau durasinya 15-20 detik, kamu tidak bisa meng-skip iklan tersebut.

Jika suatu brand menggunakan jenis Trueview Ads, maka mereka akan membayar YouTuber, apabila subscriber-nya menonton iklan hingga 30 detik atau akhir.

4. Preroll Ads

Preroll Ads ini seringkali kamu temukan saat mengklik konten YouTuber, tepat sebelum kontennya diputar. Durasi yang dimiliki iklan YouTube ini adalah sekitar 15-20 detik dan tidak bisa kamu skip. Jadi, nikmati saja iklannya, toh hanya sebentar, ‘kan?

5. Skippable Video Ads

Seperti namanya, jenis iklan YouTube ini bisa kamu skip setelah 5 detik penayangan. Skippable Video Ads biasanya muncul di awal, akhir maupun tengah konten YouTube.

Sebuah brand harus benar-benar mampu membuat iklan yang menarik perhatian jika ingin membuat iklan dengan jenis Skippable Video Ads. Soalnya, kalau iklan yang dipasang terus menerus di skip oleh penonton, kamu harus mengevaluasi ulang iklan yang dibuat agar bisa tampil lebih maksimal.

6. Non-Skippable Video Ads

Kebalikan dari Skippable Video Ads, Non-Skippable Video Ads merupakan jenis iklan YouTube yang tidak bisa kamu skip, guys. Namun, tenang saja, durasinya cukup singkat, yaitu sekitar 15-20 detik tergantung wilayah yang ditargetkan.

Untuk kemunculannya pun seperti iklan YouTube kebanyakan, yaitu muncul di awal, akhir maupun tengah konten video.

7. Display Ads

Display Ads alias iklan bergambar biasanya muncul pada bagian atas atau bawah video yang disarankan. Bahkan, jenis iklan YouTube ini terkadang muncul di bagian sisi kanan featured video.

Namun, Display Ads hanya muncul saat kamu membuka YouTube dalam versi desktop, ya. Jadi, kalau nonton video YouTube di mobile atau HP, iklan jenis ini tidak akan kamu temukan.

8. Overlay Ads

Jenis iklan YouTube terakhir adalah Overlay Ads yang biasanya menampilkan teks, gambar atau kombinasi keduanya. Iklan ini akan muncul dalam tampilan popup pada video konten yang kamu tonton. Kalau kamu tidak menghapusnya, kemungkinan besar iklan akan terus muncul sepanjang kamu menonton video YouTube tersebut, lho.

Namun, tenang saja, Overlay Ads hanya muncul saat kamu menonton YouTube pada tampilan Desktop saja.

Kalau sudah tahu jenis-jenisnya, kamu bisa cek pembahasan mengenai alasan iklan YouTube tidak bisa di skip, sebelum masuk ke bagian keuntungan tidak skip iklan YouTube, ya.

Alasan Iklan YouTube Tidak Bisa Di Skip

Alasan Iklan YouTube Tidak Bisa di Skip
Alasan Iklan YouTube Tidak Bisa di Skip

Seperti yang kamu tahu, iklan YouTube terdiri dari dua pilihan, yaitu ada yang bisa di skip dan ada yang tidak. Lantas, apa alasan iklan YouTube tidak bisa di skip?

Alasan pihak YouTube menerapkan fitur non skippable ads karena turunnya pendapatan iklan YouTube pada kuartal II 2022. YouTube mulai melakukan uji coba iklan tanpa skip ini dengan menerapkannya pada awal video konten YouTube.

Tentunya, iklan YouTube tidak bisa di skip ini menimbulkan pro dan kontra, terutama di kalangan pengguna non premium. Namun, tak perlu khawatir, iklan YouTube tanpa skip bisa kamu tunggu sekitar 6 menit saja. Jadi, tidak terlalu lama dan tak menghabiskan banyak waktu.

Selain itu, pro adanya iklan tanpa skip bisa membuat brand menampilkan iklan terbaik mereka secara maksimal kepada pengguna YouTube.

Kalau sudah tahu alasannya, selanjutnya kamu bisa cek keuntungan tidak skip iklan YouTube di bawah ini, ya.

Keuntungan Tidak Skip Iklan YouTube

Keuntungan Tidak Skip Iklan YouTube
Keuntungan Tidak Skip Iklan YouTube

Terlepas dari informasi di atas, nyatanya ada beberapa keuntungan tidak skip iklan YouTube yang bisa kamu dapatkan, yaitu:

1. Menjadikan Iklan Sebagai Hiburan

Coba deh, sekali-kali kalau ada iklan YouTube muncul, jangan kamu skip, ya. Soalnya, banyak iklan anti mainstream yang justru memberikan hiburan, lho.

Sekarang ini, banyak agensi periklanan yang mengemas iklan sebuah brand dengan tampilan unik dan fresh. Ada yang mengambil tema komedi, kehidupan sehari-hari, animasi, bahkan fantasy.

Kalau iklannya seperti itu, kamu bukannya bosan saat menonton, melainkan ketagihan untuk melihatnya lagi, ‘kan? Nah, inilah yang menjadi keuntungan tidak skip iklan YouTube pertama yang bakal kamu dapatkan, guys.

2. Mendapatkan Hikmah atau Pelajaran dari Iklan YouTube

Tak hanya sekadar menyajikan konten selling untuk penonton, kini ada banyak iklan YouTube yang sekaligus memberikan hikmah atau pelajaran penting, lho. Contohnya iklan Grab atau Gojek. Kedua brand ini seringkali memberikan iklan yang memiliki pelajaran kehidupan luar biasa.

Salah satu contohnya adalah tentang kekeluargaan, kerja keras, penerimaan dan hal lainnya. Pengemasan iklan dengan gaya story telling memang cukup mengesankan bagi penontonnya. Jadi, kamu pun bisa merasakan keuntungan tidak skip iklan YouTube, yaitu mendapatkan hikmah atau pelajaran berharga.

3. Bisa Menjadi Inspirasi untuk Anak Kuliah Prodi Ilmu Komunikasi

Keuntungan tidak skip iklan YouTube berikutnya adalah menjadikan iklan sebagai sumber inspirasi, terutama untuk kamu yang berkuliah di jurusan ilmu komunikasi. Sebab, prodi ini biasanya memiliki mata kuliah Iklan Layanan Masyarakat alias ILM yang mana tugasnya adalah membuat konten-konten iklan menarik.

Nah, biar mudah saat mengerjakan tugasnya, kamu bisa mulai tidak skip iklan YouTube agar mendapatkan banyak inspirasi anti mainstream. Bukan ngajak biar kamu jadi korban iklan, ya. Tapi ini beneran terbukti, lho.

Apalagi iklan-iklan YouTube tak hanya sekadar memasarkan produk saja, tetapi menyajikan iklan dengan bentuk kreatif, narasi fresh, serta tampilan yang tidak membosankan.

4. Membantu YouTuber Favorit Mendapatkan Penghasilan Lebih

Keuntungan tidak skip iklan YouTube berikutnya adalah dapat membantu YouTuber favoritmu mendapatkan penghasilan lebih. Seperti yang kamu tahu, iklan yang tayang di konten YouTuber bisa menjadi adsense atau penghasilan kepada pemilik konten itu sendiri.

Nah, kalau kamu ingin memberikan apresiasi kepada YouTuber favorit, maka jangan skip setiap iklan yang muncul pada konten YouTube-nya, ya. Anggap saja hal itu merupakan ucapan terima kasihmu kepada sang YouTuber karena telah menghibur atau memberikan informasi bermanfaat.

Dengan begitu, YouTuber pun akan semakin bersemangat membuat konten video untuk para subscriber-nya. Sehingga, mereka akan selalu update video secara rutin agar bisa ditonton oleh para subscriber.

Buat kamu yang penasaran Berapa Gaji Youtuber 1000 Subscriber 2023? Yuk Cek Ulasannya ini, ya!

5. Sambil Menunggu Iklan, Kamu Bisa Melakukan Aktivitas Lain

Selain beberapa hal di atas, keuntungan tidak skip iklan YouTube lainnya adalah bisa membuatmu melakukan aktivitas lain terlebih dahulu.

Misalnya, ada iklan yang menampilkan musik J-Pop dengan durasi 3 menit, maka kamu bisa tidak meng-skip-nya, lalu melakukan aktivitas lain, seperti buka Twitter, IG, WhatsApp, pergi ke kamar mandi, makan dan lainnya.

Apalagi iklan seperti lagu atau musik akan membuatmu terhibur dengan alunannya yang merdu. Jadi, kamu pun seakan merasa sedang tidak menonton iklan, ‘kan?

Nikmati saja iklannya sampai habis sambil melakukan aktivitas lain yang ingin kamu lakukan. Sehingga, saat aktivitas tersebut sudah selesai, maka iklan pun sudah selesai diputar dan kamu bisa menonton konten video YouTube yang ingin ditonton.

Keuntungan Lainnya Penjelasan
Dukungan untuk Konten Kreator Menonton iklan memberikan dukungan finansial langsung kepada konten kreator. Pendapatan dari iklan membantu mereka untuk terus menghasilkan konten berkualitas.
Layanan Gratis Menonton iklan memungkinkan pengguna untuk tetap menggunakan layanan YouTube secara gratis. Iklan merupakan sumber pendapatan utama yang mendukung model bisnis gratis untuk pengguna.
Pilihan Konten Iklan yang Relevan Melalui iklan, pengguna dapat menemukan produk atau layanan yang mungkin bermanfaat atau menarik bagi mereka. Iklan yang relevan dapat meningkatkan pengalaman pengguna.
Memberikan Informasi Tambahan Beberapa iklan menyampaikan informasi yang bermanfaat atau menarik. Menonton iklan dapat memberikan wawasan tambahan tentang produk, promosi, atau kegiatan yang sedang berlangsung.
Mendukung Model Bisnis Gratis Online Tidak melewati iklan membantu mendukung model bisnis online gratis secara umum. Banyak platform online, termasuk YouTube, mengandalkan pendapatan iklan untuk menjaga layanan tetap gratis.

Sambil nonton iklan YouTube, kamu bisa cek 4 Cara Nonton Youtube Sambil Membuka Aplikasi Lain di HP Xiaomi ini, ya.

Kesimpulan

Keuntungan Tidak Skip Iklan YouTube
Keuntungan Tidak Skip Iklan YouTube

Nah, itulah beberapa keuntungan tidak skip iklan YouTube beserta informasi lainnya yang bisa kamu ketahui.

Gimana, sekarang sudah tahu ‘kan kalau keuntungan tidak skip iklan YouTube ternyata bisa memberikan manfaat luar biasa?

Related Post

Tinggalkan komentar