Sebelum mengkonsumsi secara rutin, mengetahui Efek samping Noera Collagen Drink merupakan informasi penting harus dipahami. Pasalnya tidak semua tubuh dapat menerima kandungan minuman kolagen ini dengan baik.
Reaksi yang terjadi pada tubuh umunya berbeda-beda, dan ini kerap dipercaya sebagai tanda-tanda kandungan produk mulai berproses pada tubuh. Nyatanya perbedaan reaksi itu sering kali menjadi tanda-tanda bahwa tubuh seseorang tidak dapat menerima nutrisi dari Noera Collagen Drink.
Untuk menghindari reaksi yang berbahaya, berikut beberapa efek samping Noera collagen drink yang harus kalian waspadai apalagi bagi pemula yang sedang mencoba-coba.
Apa Itu Noera Collagen Drink ?
Minuman Collagen merupakan suplemen yang berfungsi untuk meningkatkan kandungan kolagen pada tubuh manusia yang telah hilang bersamaan dengan bertambahnya usia. Minuman kolagen juga dipercaya ampuh dalam meningkatkan kekencangan kulit, mengurangi tanda-tanda penuaan, serta menghidrasi kulit secara signifikan.
Kini, ada banyak merek collagen yang hadir di Indonesia salah satunya yaitu Noera Collagen Drink. Noera collagen drink merupakan salah satu produk unggulan dari PT NAYUE KOSMETIK INDONESIA yang memiliki manfaat untuk mengatasi berbagai macam masalah kulit dan anggota tubuh lainnya.
Selain memiliki nutrisi yang lengkap, Noera collagen drink diklaim aman dikonsumsi karena telah bersertifikasi Halal dari MUI serta telah terdaftar BPOM dengan nomor resgistrasi MD 867028081317. Nah, untuk kamu yang ingin merasakan manfaat produk Noera bisa membeli dari reseller resmi atau berbagai online shop terpercaya.
Komposisi Noera Collagen Drink
Noera collagen drink dilengkapi dengan berbagai bahan-bahan yang baik untuk merawat kecantikan kulit seperti kandungan dari ikan salmon. Namun tak hanya sampai disitu saja, Noera collagen drink ternyata juga mengandung vitamin C dan vitamin E yang berperan meningkatkan produksi kolagen serta kekebalan tubuh konsumen.
Selain itu, terdapat ekstrak strawberey dan Glutatione yang merupakan zat antioksidan berperan untuk mencegah paparan radikal bebas yang dapat merusak kulit. Ekstrak strawberry ini juga yang memberikan rasa segar pada Noera collagen drink.
Efek Samping Noera Collagen Drink
Umumnya efek samping ditimbulkan karena ketidak cocokan terhadap penggunaan sebuah produk. Dengan begitu, konsumen akan merasakan reaksi yang tidak sesuai dengan manfaat produk tersebut.
Begitu juga dengan produk Noera, kalian akan merasakan beberapa efek samping Noera collagen drink jika memang tubuh kalian tidak cocok dengan komposisi produknya. Adapun efek samping Noera collagen drink yang sering terjadi sperti dibawah ini :
Alergi
Efek samping Noera collagen drink apabila tidak cocok umumnya akan menimbulkan alergi pada kulit. Hal ini merupakan hal yang umum terjadi pada tubuh seperti layaknya kita mengkonsumsi obat. Oleh sebab itu, sebelum mengkonsumsi Noera collagen drink pastikan kalian telah mengecek terlebih dahulu kandungan yang ada pada komposisi produk, barang kali ada kandungan yang tidak bisa diterima tubuh kalian.
Beberapa reaksi yang timbul saat tidak cocok dengan minuman kolagen yaitu kulit memerah, gatal, ruam hingga pembengkakan. Apabila masalah pada kulit terlihat parah, Sebaiknya langsung melakukan konsultasi ke dokter kulit agar mendapatkan solusi yang lebih efektif.
Gangguan Pencernaan
Efek samping Noera collagen drink berikutnya ialah dapat menyebabkan gangguan pencernaan atau sakit perut. Hal ini terjadi karena pada produk minuman kolagen pada umumnya mengandung zat yang menyebabkan tidak nyaman pada saluran pencernaan.
Gejala yang paling sering alami seperti sakit perut, diare, kembung dan lain sebagainya. Namun gejala ini termasuk hal umum yang dirasa oleh tubuh apalagi untuk konsumen yang baru pertama kali menkonsumsi minuman kolagen.
Mual dan Muntah
Masih terhubung dengan pencernaan, Efek samping Noera collagen drink juga dapat menimbulkan rasa mual bahkan membuat konsumennya ingin muntah. Hal ini bisa terjadi tergantung ketahanan tubuh konsumen terhadap reaksi Noera collagen drink.
Namun perlu diingat, Efek samping Noera collagen drink berikut ini hanya akan terjadi bila tubuh tidak menerima asupan nutrisi dari minuman noera dengan baik. Jika tubuh memberikan respon positif, tentu aman dan kalian akan merasakan manfaatnya dengan maksimal.
Meningkatnya Kadar Kalsium Pada Tubuh
Nyatanya, minuman kolagen berpotensi meningkatkan kadar kalsium pada tubuh sehingga menimbulkan efek samping Noera collagen drink yang dapat memperburuk kesehatan. Kadar kalsium yang terlalu tinggi dalam darah dapat menyebabkan konsumennya sulit buang air besar, hingga detakan jantung menjadi lebih cepat.
Berapa Lama Hasil konsumsi Noera Collagen Drink Terlihat ?
Ada banyak manfaat Noera collagen drink bila dikonsumsi dengan rutin. Lantas, berapa lama hasil konsumsi Noera collagen drink terlihat ?
Umumnya, manfaat konsumsi Noera akan terlihat setelah meminum dalam waktu sebulan. Tentunya harus dikonsumsi rutin setiap hari dengan aturan minum yang benar yaitu 1 bungkus Noera Collagen Drink diseduh dengan 150 ml air. Baiknya minuman kolagen ini dikonsumsi 1 hingga 2 kali sehari setelah makan.
Lalu bagaimanan dengan perubahan yang terjadi setelah meminum Noera colagen drink secara rutin ?
- Menjadikan kulit lebih cerah dan glowing dari dalam.
- Antiaging, membantu mengencangkan kulit dan mencegah penuaan.
- Membantu mengurangi tanda-tanda penuaan seperti adanya kerutan halus pada kulit.
- Membantu menghilangkan bekas jerawat dan flek hitam diseluruh tubuh
- Menjaga kelembapan kulit.
- Memberikan nutrisi pada tulang dan sendi.
- Menjaga berat badan dengan cara mebuat terasa kenyang lebih lama.
- Kesehatan kuku dan rambut lebih terjaga
Bagaimana Cara Mengetahui Noera Collagen Drink Yang Asli dan Palsu ?
Melihat populernya produk ini, membuat beberapa pihak tergiur untuk menciptakan produk tiruan guna memperoleh keuntungan pribadi. Padahal untuk produk seperti ini sangat berbahaya jika diproduksi menggunakan bahan-bahan yang tidak terjamin kualitasnya. Agar tidak tertipu dengan tawaran produk palsu, yuk simak ciri-ciri Noera collagen drink asli dibawah ini :
Kemasan
Ciri-ciri pertama bisa dilihat dari kemasan Noera collagen drink. Kemasan luarnya berbentuk kotak/box karton dengan warna pink muda dibagian depan dan belakang, kemudian pada kemasan bagian samping berwarna pink cerah.
Bagian depan tertera gambar strawberry, merek Noera, serta logo halal yang terletak disudut kanan bawah box. Pada bagian belakang kalian akan menemukan komposisi produk, informasi gizi, serta cara penyajian Noera collagen drink secara lengkap.
ISI
Noera Collagen Drink asli memiliki tekstur serbuk yang dibungkus dalam kemasan sachet. Dalam setiap box nya terdiri dari 15 sachet dan setiap sachet nya berisi 15 gram.
Warna
Ciri-ciri berikutnya adalah yang paling unik yaitu warna serbuk Noera collagen drink. Untuk warna serbuk Noera collagen drink dalam kemasan berwarna putih, namun jika sudah diseduh dengan air akan berubah menjadi warna pink atau merah muda. Mungkin sobat pernah melihat iklan produk ini saat sudah diseduh berwarna pink terang, tapi itu bukan warna serbuk aslinya yah girlss…
Rasa
Untuk rasa dari produk minuman kolagen ini memiliki rasa asem segar dan tentunya nikmat saat di tenggorokan.
Harga
Terakhir, yang wajib dipertimbangkan untuk mengetahui produk asli dan juga palsu ialah harga. Harga Noera collagen drink cukup ramah dikantong, berikut perkiraan harga Noera collagen drink yang beredar dipasaran :
Paket Noera collagen drink | Harga |
Noera Collagen drink 1 box (15 sachet) | Rp195000 |
Noera Collagen drink 2 box | Rp365000 |
Noera Collagen drink 3 box | Rp560000 |
Penutup
Itulah efek samping Noera collagen drink yang akan terjadi apabila tidak dapat diterima oleh tubuh. Perlu diketahui bahwa mengkonsumsi minuman kolagen secara berlebihan juga tidak baik bagi tubuh khususnya kesehatan Ginjal. Jadi, sebelum mengkomsumsi minuman kolagen, pastikan untuk berkonsultasi dengan dokter terlebih dahulu apalagi jika kalian punya riwayat penyakit alergi, dan sebagainya.