14 Aplikasi Mengetik 10 Jari Gratis Untuk Pemula
Aplikasi mengetik 10 jari gratis saat ini sudah banyak digunakan untuk melatih kecepatan tangan saat mengetik yang sudah disediakan untuk dapat digunakan di Laptop maupun Komputer.
Kemampuan mengetik dengan cepat dan akurat adalah keterampilan yang sangat berharga dalam dunia digital saat ini. Baik kamu seorang pekerja kantoran, mahasiswa atau bahkan sekedar pengguna internet, kemampuan mengetik yang baik dapat membantu meningkatkan produktivitas dan efisiensi kamu.
Pada umumnya, jika kita ingin mahir dalam mengetik 10 jari maka di perlukan suatu kursus tambahan dari luar, dan itu pasti memangkas biaya yang mahal.
Salah satu cara untuk meningkatkan kecepatan mengetik tanpa perlu kursus tambahan dari luar yang mahal adalah dengan menggunakan Software tambahan atau aplikasi mengetik 10 jari gratis yang dapat membantu kamu mengasah keterampilan mengetik. Simak beberapa aplikasi tersebut pada penjelasan artikel di bawah ini yaa!
Aplikasi Mengetik 10 Jari Gratis di Laptop Maupun Komputer
Bukan hanya di dunia kerja, dunia pendidikan, bahkan dalam kehidupan sehari-hari kita juga di tuntut untuk bisa menguasai salah satu keterampilan komputer. Salah satu keterampilan komputer yaitu mengetik 10 jari.
Untungnya, ada berbagai aplikasi mengetik 10 jari gratis yang dapat di unduh di Laptop maupun Komputer untuk meningkatkan kecepatan dan akurasi mengetik kamu.
Aplikasi Rapid Typing
Rapid Typing adalah aplikasi mengetik 10 jari yang pertama dan juga gratis wajib kamu coba. Aplikasi ini menyediakan banyak bahasa yang bisa kamu gunakan untuk belajar mengetik.
Rapid Typing menampilkan sebuah keyboard virtual, lengkap dengan gambar sepasang tangan di atas keyboard dan sederet huruf yang dapat digunakan sebagai bahan belajar mengetik. Jari-jari pada tangan tersebut akan berubah warna secara bergantian sesuai dengan huruf yang kamu ketik selanjutnya. Misalnya, jika huruf selanjutnya adalah huruf “f” maka jari telunjuk kiri akan berubah warna dari putih menjadi hujau. Dengan kata lain bahwa warna tersebut menunjukkan jari mana yang harus kamu gunakan dalam mengetik setiap huruf.
Selain warna, kamu juga akan dibantu dengan fitur teks. Bahasa yang digunakan di aplikasi ini adalah bahasa Inggris. Namun, kamu tidak perlu khawatir karena Rapid Typing juga menyediakan bahasa Indonesia yang bisa kamu aktifkan melalui menu Language di aplikasi Rapid Typing.
Link Download Aplikasi Rapid Typing
Aplikasi Rapid Typing tersedia untuk satuan installasi data windows versi 32 bit dan 64 bit. Jika kamu tertarik untuk menggunakan aplikasi Rapid Typing ini sebagai aplikasi belajar, kamu bisa mengunduh nya melalui website resmi Rapid Typing Tutor atau klik link download pada tabel di bawah ini.
Nama Software atau Aplikasi | Rapid Typing |
Lisensi | Gratis |
Sistem Operasi | Windows |
Link Download | https://rapidtyping.com/downloads.html |
Baca artikel menarik lainnya:Â 13 Rekomendasi Aplikasi Download Lagu Super Cepat
Aplikasi Typing Trainer
Typing Trainer adalah software atau aplikasi mengetik 10 jari gratis yang cocok digunakan untuk pemula yang ingin belajar mengetik.
Aplikasi ini menawarkan banyak kemudahan dalam melakukan pengetikan berkat dari dukungan tutorial yang di sediakan pada aplikasi ini. Dengan demikian, kamu bisa menggunakan aplikasi mengetik 10 jari gratis ini dengan mudah tanpa harus kebingungan harus mulai dari mana.
Jika kamu tertarik untuk menggunakan aplikasi Typing Trainer ini sebagai aplikasi belajar, kamu bisa mengunduhnya melalui website resmi Typing Trainer atau pada link downloadnya disini: https://typing-trainer.en.softonic.com/.
Aplikasi Typesy
Aplikasi mengetik 10 jari gratis selanjutnya adalah Typesy. Jika kamu seorang pengetik yang lambat, maka aplikasi Typesy adalah solusinya untuk belajar mengetik 10 jari dengan cepat.
Jika kamu tertarik untuk menggunakan aplikasi Typesy ini sebagai aplikasi belajar, kamu bisa mengunduhnya melalui website resmi Typesy atau pada link download nya disini: https://www.typesy.com/download/.
Aplikasi Stamina Typing Tutor
Aplikasi selanjutnya ada Stamina Typing Tutor yang merupakan aplikasi belajar mengetik yang menyediakan banyak fitur seperti posisi huruf yang jauh seperti SDFV dan NJKL, sehingga dapat memudahkan kamu belajar mengetik dengan cepat.
Sayangnya, aplikasi mengetik 10 jari gratis ini belum dilengkapi dengan bahasa Indonesia sehingga kamu perlu beradaptasi terlebih dahulu dengan bahasa-bahasa yang ada di dalamnya.
Jika kamu tertarik untuk menggunakan aplikasi Stamina Typing Tutor ini sebagai aplikasi belajar, kamu bisa mengunduhnya pada link downloadnya disini: https://typingsoft.com/download_en.htm.
Aplikasi Typing Master Pro
Typing Master Pro adalah aplikasi mengetik 10 jari gratis yang dapat kamu gunakan untuk meningkatkan kecepatan dan juga akurasi pengetikan yang kamu inginkan.
Fitur yang ada dalam aplikasi ini antara lain seperti Studying, Typing Meter untuk mengukur kecepatan mengetik dalam per kata dengan dilengkapi waktu, Games dan juga Statistics.
Jika kamu tertarik untuk menggunakan aplikasi Typing Master Pro ini sebagai aplikasi belajar, kamu bisa mengunduhnya melalui website resmi Typing Master atau pada link download nya disini: https://typingmaster-pro.informer.com/download/.
Speed Typing Online
Speed Typing Online sebenarnya bukan merupakan sebuah aplikasi mengetik 10 jari gratis, namun suatu situs web yang juga dapat kamu akses secara gratis sebagai media belajar mengetik.
Dengan adanya bantuan dari situs Speed Typing Online maka dapat menambah kecepatan mengetik kamu serta dengan akurasi yang baik.
Jika kamu tertarik untuk menggunakan situs web Speed Typing Online ini sebagai media belajar, kamu bisa mengunjunginya melalui link disini: https://www.speedtypingonline.com/typing-test.
Aplikasi Free Typing Test
Sama dengan Speed Typing Online yang bukan merupakan sebuah aplikasi mengetik 10 jari gratis, namun suatu situs web yang juga dapat kamu akses secara gratis sebagai media belajar mengetik.
Namun, situs web ini sudah di percaya oleh beberapa orang sebagai platform belajar mengetik yang cukup akurat. Hanya saja Speed Typing Online masih menggunakan bahasa Inggris, sehingga kamu perlu menyesuaikannya dengan sedikit ketelitian.
Jika kamu tertarik untuk menggunakan situs web Speed Typing Online ini sebagai media belajar, kamu bisa mengunjunginya melalui link disini: https://www.typingtest.com/analyze.html.
Aplikasi RataType
RataType juga bukan merupakan sebuah aplikasi yang dapat di download namun sudah di desain melalui situs web berbentuk tampilan aplikasi mengetik 10 jari gratis yang dapat kamu akses sebagai media belajar mengetik.
Jika kamu tertarik untuk menggunakan situs web RataType ini sebagai media belajar, kamu bisa mengunjunginya situs webnya melalui link disini: https://www.ratatype.com/.
Aplikasi KeyBlaze
KeyBlaze juga bisa kamu jadikan sebagai aplikasi mengetik 10 jari gratis. Aplikasi ini telah menyediakan lebih dari 150 jenis pembelajaran yang bisa meningkatkan skill mengetik kamu.
Selain itu, KeyBlaze juga bisa digunakan tidak hanya di perangkat dengan sistem operasi windows saja namu kamu bisa menggunakannya pada perangkat lain seperti Mac.
Link Download Aplikasi KeyBlaze
Aplikasi KeyBlaze tersedia untuk satuan installasi data windows versi 32 bit dan 64 bit. Jika kamu tertarik untuk menggunakan aplikasi Rapid Typing ini sebagai aplikasi belajar, kamu bisa mengunduhnya melalui klik link download pada tabel di bawah ini.
Nama Software atau Aplikasi | KeyBlaze |
Lisensi | Gratis |
Sistem Operasi | Windows |
Link Download | https://keyblaze-free-typing-tutor.id.uptodown.com/windows/download |
Aplikasi Penghasil Uang Disini:Â 25 Cara Dapat Uang 500rb Sehari dari Internet & Aplikasi
Aplikasi Keybr
Keybr bukan merupakan sebuah aplikasi mengetik 10 jari gratis, namun suatu situs web yang juga dapat kamu akses secara gratis sebagai media belajar mengetik.
Keybr memiliki fitur utama yaitu dapat mengukur kecepatan mengetik sehingga terdapat banyak pelajaran yang bisa digunakan untuk meningkatkan skill mengetik kamu.
Jika kamu tertarik untuk menggunakan situs web Keybr ini sebagai media belajar, kamu bisa mengunjunginya situs webnya melalui link disini: https://www.keybr.com/.
Aplikasi Typing Bolt
Typing Bolt sama dengan Speed Typing Online yang bukan merupakan sebuah aplikasi mengetik 10 jari gratis, namun suatu situs web yang juga dapat kamu akses secara gratis sebagai media belajar mengetik.
Jika kamu tertarik untuk menggunakan situs web Typing Bolt ini sebagai media belajar, kamu bisa mengunjunginya situs webnya melalui link disini: https://www.typingbolt.com/.
Aplikasi TypingClub
TypingClub adalah sebuah platform atau aplikasi mengetik 10 jari gratis untuk membantu pengguna meningkatkan keterampilan mengetik 10 jari. Platform ini menyediakan pembelajaran, latihan dan ujian mengetik yang interaktif dan dapat di akses melalui web browser.
Fitur-Fitur Aplikasi TypingClub
Berikut ini beberapa fitur yang di tawarkan oleh TypingClub, antara lain:
- Kurikulum Terstruktur dengan tingkatan pembelajaran dari dasar hingga tingkat lanjutan
- Latihan mengetik yang dirancang untuk mengetik sepuluh jari
- Ujian mengetik yang membantu pengguna menguji kemampuan dalam mengetik
- Statistik dan kemajuan untuk melacak kemajuan setiap pengguna dalam mengetik
- Pengaturan personalisasi untuk mengatur preferensi pribadi seperti kecepatan latihan, tampilan keyboard, dan juga pilihan bahasa
TypingClub dapat di akses secara gratis dengan membuat akun pengguna terlebih dahulu. Namun, aplikasi ini juga menawarkan langganan premium yang memberikan akses ke fitur-fitur tambahan dan lebih lanjut.
Link Download Aplikasi TypingClub
Aplikasi TypingClub tersedia untuk satuan installasi data windows versi 32 bit dan 64 bit. Jika kamu tertarik untuk menggunakan aplikasi TypingClub ini sebagai aplikasi belajar, kamu bisa mengunduhnya melalui klik link download pada tabel di bawah ini.
Nama Software atau Aplikasi | TypingClub |
Lisensi | Gratis |
Sistem Operasi | Windows 8 |
Link Download | https://typingclub.en.softonic.com/ |
Sense-Lang.org
Sense Lang sama dengan Speed Typing Online yang bukan merupakan sebuah aplikasi mengetik 10 jari gratis, namun suatu situs web yang juga dapat kamu akses secara gratis sebagai media belajar mengetik.
Jika kamu tertarik untuk menggunakan situs web Sense Lang ini sebagai media belajar, kamu bisa mengunjunginya situs webnya melalui link disini: https://sense-lang.org/.
Aplikasi Ultrakey Online
Berlatih lebih dari 20 menit sehari dengan aplikasi mengetik 10 jari gratis dari Ultrakey Online selama 4 minggu akan membantu kamu mahir mengetik tanpa harus melihat keyboard.
Link Download Aplikasi Ultrakey Online
Aplikasi Ultrakey Online tersedia untuk satuan installasi data windows versi 32 bit dan 64 bit. Bukan hanya itu, aplikasi ini juga dapat di install pada perangkat lain seperti Mac. Jika kamu tertarik untuk menggunakan aplikasi Ultrakey Online ini sebagai aplikasi belajar, kamu bisa mengunduhnya melalui klik link download pada tabel di bawah ini.
Nama Software atau Aplikasi | Ultrakey Online Versi 6.0 |
Lisensi | Gratis |
Sistem Operasi | Windows 7, Windows 8 |
Link Download | https://www.smartkidssoftware.com/ndbol1.htm |
Kata Kunci Terkait
Aplikasi apa yang untuk mengetik di laptop?
Ada beberapa aplikasi yang populer digunakan untuk mengetik di laptop. Berikut ini adalah beberapa di antaranya:
- Rapid Typing
- Typing Trainer
- Keyblaze
- TypingClub
- Ultrakey Online Versi 6.0
Pilihan aplikasi untuk mengetik di laptop sangat tergantung pada preferensi pribadi dan kebutuhan. Kamu dapat mencoba beberapa aplikasi ini dan memilih yang paling sesuai dengan gaya menulis dan kebutuhan kamu.
Bagaimana cara agar bisa mengetik 10 jari?
Menguasai teknik mengetik 10 jari membutuhkan latihan yang konsisten dan juga kesabaran. Berikut ini adalah beberapa langkah yang dapat kamu ikuti untuk belajar mengetik menggunakan aplikasi mengetik 10 jari gratis, antara lain:
- Kenali tata letak papan ketik yang umum untuk digunakan seperti QWERTY atau DVORAK
- Posisikan jari dengan tepat seperti jari telunjuk harus ditempatkan di atas huruf “F” dan jari telunjuk kanan di atas huruf “J”
- Praktek posisi jari dengan mengetik secara perlahan dan fokus pada penempatan jari yang benar di atas huruf-huruf referensi
- Gunakan semua jari
- Perhatikan posisi dan postur tubuh, pastikan punggung kamu tegak, bahu rilek dan lengan berada pada sudut yang nyaman
- Latihan dan perbaikan terus-menerus
- Cari umpan balik dari orang lain dan gunakan fitur koreksi otomatis yang ada dalam aplikasi mengetik 10 jari gratis untuk melihat kesalahan yang sering kamu lakukan
- Tetap konsisten dengan menjadikan teknik mengetik sebagai kebiasaan sehari-hari
Ingatlah bahwa proses pembelajaran mengetik 10 jari membutuhkan latihan yang konsisten. Maka, jadikan mengetik sebagai kebiasaan sehari-hari kamu baik secara menulis dokumen, mengetik email, menulis skripsi atau mengikuti latihan khusus.
Apa saja aplikasi mengetik?
Terdapat berbagai aplikasi mengetik yang tersedia untuk digunakan di laptop, tablet dan Mac. Berikut ini adalah beberapa aplikasi mengetik populer antara lain:
- Microsoft Word
- Goodle Docs
- Apple Pages
- LibreOffice Writer
- Evernote
- Zoho Writer
Tentu saja, masih ada banyak lagi aplikasi mengetik lainnya nya tersedia di Internet yang bisa kamu akses. Pilihan aplikasi tergantung pada preferensi pribadi, kebutuhan dan platform perangkat yang kamu gunakan.
Bagaimana posisi awal mengetik dengan cepat?
Posisi awal yang benar saat mengetik dengan cepat menggunakan metode 10 jari adalah sebagai berikut:
- Duduk dengan postur yang baik
- Tempatkan jari telunjuk dengan tepat
- Posisikan sisa jari-jari
- Posisikan ibu jari pada tombil “F”
- Pastikan jari-jari tetap mengenai tombol-tombol referensi
- Hindari menundukkan kepala atau melihat keyboard saat mengetik
- latihan yang konsisten
Ingatlah mempelajari posisi awal yang benar adalah langkah awal yang penting, tetapi kecepatan dan akurasi mengetik yang baik juga memerlukan latihan yang konsisten dan juga kesabaran. Terus berlatih dengan tekun dan kamu akan melihat peningkatan dengan seiringnya waktu.
Tips Memilih Aplikasi Mengetik 10 Jari | Penjelasan |
Perhatikan Kebutuhan Anda | Pertimbangkan tujuan penggunaan aplikasi. Apakah Anda ingin meningkatkan kecepatan mengetik, meningkatkan akurasi, atau belajar mengetik 10 jari dari awal? Pilih aplikasi yang sesuai dengan tujuan Anda. |
Antarmuka Pengguna yang Ramah | Pilih aplikasi dengan antarmuka pengguna yang intuitif dan nyaman digunakan. Antarmuka yang ramah akan membuat proses belajar atau meningkatkan keterampilan mengetik lebih mudah. |
Latihan yang Beragam | Pastikan aplikasi menawarkan beragam latihan dan modul pembelajaran, termasuk latihan pengetikan kata-kata, kalimat, dan paragraf. Latihan ini membantu Anda meningkatkan keterampilan mengetik secara keseluruhan. |
Pelacakan Kemajuan | Aplikasi yang baik memberikan pelacakan kemajuan sehingga Anda dapat melihat perkembangan Anda seiring berjalannya waktu dan mengetahui area di mana Anda perlu meningkatkan. |
Uji Coba Gratis | Gunakan uji coba gratis yang ditawarkan oleh banyak aplikasi mengetik 10 jari untuk mencoba sebelum Anda memutuskan untuk berlangganan atau membeli aplikasi. |
Ada peribahasa yang mengatakan bahwa:
“Sedikit-sedikit, lama-lama menjadi bukit”. Mengandung pesan bahwa dengan konsisten dan ketekunan dalam berlatih, kemampuan mengetik 10 jari akan berkembang seiring berjalannya waktu, meskipun awalnya hanya memiliki sedikit pengetahuan dan keterampilan.
- 13 Rekomendasi Aplikasi Download Lagu Super Cepat
- 10 Model Kamar Mandi Sederhana Tapi Mewah
- 16 Menu Masakan Seminggu 100 Ribu, Menu Hemat Akhir Bulan!
- 25 Cara Dapat Uang 500rb Sehari dari Internet & Aplikasi
- 11 Aplikasi Hutang Pulsa Online: Pinjam Pulsa Bayar Bulan Depan
Penutup
Demikianlah pembahasan mengenai 14 Aplikasi mengetik 10 jari gratis untuk pemula tanpa harus perlu kursus tambahan yang mengeluarkan biaya yang mahal.
Keterampilan mengetik 10 jari sangat penting untuk meningkatkan produktivitas dan efisiensi. Maka dengan adanya beberapa aplikasi yang telah di sebutkan diatas, kamu dapat menghemat waktu tanpa harus mengikuti kursus tambahan dan juga dapat menghemat biaya tambahan lainnya.
Jadi, jangan ragu untuk mencoba aplikasi-aplikasi mengetik 10 jari gratis ini dan mulailah perjalanan kamu dalam menguasai keterampilan mengetik yang efisien dan efektif. Terimakasih telah berkunjung pada artikel ini, sampai jumpa di pembahasan selanjutnya yaa.