Ragam

Kenapa Tidak Bisa Pinjam Pulsa Axis? Ini 6 Penyebab dan Solusinya

Kenapa tidak bisa pinjam pulsa Axis salah satu penelusuran terpopuler pelanggan provider Axis belakangan ini, khususnya mereka yang memanfaatkan layanan hutang pulsa tersebut.

Pada pelanggan tertentu, layanan pulsa darurat Axis seringkali tidak muncul. Tentu hal ini dapat menghambat aktivitas seluler pengguna, dimana hutang pulsa lebih sering dilakukan untuk berkomunikasi dan mengakses internet.

Apabila kamu salah satu pelanggan yang terhambat karena fitur pulsa darurat Axis tidak muncul, ketahui penyebab dan solusinya di halaman ini.

Mengenal Layanan Hutang Pulsa dari Axis

Sebagai langkah awal mengetahui kenapa tidak bisa pinjam pulsa Axis, perlu kamu ketahui apa itu layanan hutang pulsa Axis dan keuntunganya. Pulsa darurat Axis merupakan layanan khusus yang diperuntukkan bagi pelanggan kartu Axis dengan skema memberikan pinjaman pulsa.

Layanan hutang pulsa dari Axis ini juga lebih unggul karena syarat ringan dan terbuka bagi semua pengguna kartu prabayar. Keunggulan lain pada layanan ini yaitu beban hutang yang lebih ringan, dapat diaktifkan kapan saja dan dimana saja.

Kenapa Tidak Bisa Pinjam Pulsa Axis?

Kenapa tidak bisa pinjam pulsa Axis?
Kenapa tidak bisa pinjam pulsa Axis?

Layanan darurat yang disediakan provider Axis ini seringkali dimanfaatkan pengguna saat kehabisan pulsa dan paket data. Layanan yang juga disebut pulsa darurat meminjamkan pulsa kepada pelanggan dan wajib dilunasi sesuai jangka waktu yang ditetapkan.

Karena layanan ini sangat menguntungkan, kenapa tidak bisa pinjam pulsa Axis lebih sering ditelusuri pengguna. Tahukah kamu alasan alasan kenapa tidak bisa pinjam pulsa Axis? Situasi ini ternyata karena status kartu dan kendala teknis dari provider tersebut. Berikut penjelasannya!

Baca Juga :  10 Supplier Sepatu Wanita Murah Tangan Pertama di Indonesia

1. Kartu Belum Diregistrasi

Salah satu alasan kenapa tidak bisa pinjam pulsa Axis pada pelanggan baru karena kartu belum di registrasi. Sesuai ketetapan Axis, layanan ini belum dihadirkan pada pengguna baru yang belum meregistrasi kartu atau mendaftarkan kartu di layanan Axis.

Bagaimana supaya kamu dapat mengajukan pinjaman pulsa darurat dari Axis? Pertama-tama pelanggan wajib regsitrasi kartu terlebih dahulu Regisitrasi kartu Axis dapat dilakukan secara mandiri melalui SMS, buat format REG#NIK#NOMOR KARTU KELUARGA lalu kirim pesan ke 4444. Kamu akan menerima SMS konfirmasi bahwa registrasi berhasil dilakukan.

2. Usia Kartu Belum Cukup

Setelah kartu aktif apakah pelanggan dapat meminjam pulsa pada provider ungu ini? Tentu tidak. Salah satu alasan kenapa tidak bisa pinjam pulsa Axis meskipun sudah aktif adalah usia kartu ideal untuk mendapatkan pinjaman pulsa.

Setidaknya kartu Axis kamu harus berusia 2 bulan atau 60 hari untuk mendapatkan layanan ini. Pada saat seperti ini kita tidak lagi bisa meminjam pulsa pada provider seluler, kamu bisa alihkan dengan meminjam melalui teman atau aplikasi paylater.

3. Total Transaksi Belum Sesuai

Total Transaksi Belum Sesuai
Total Transaksi Belum Sesuai

Salah satu alasan kenapa tidak bisa pinjam pulsa Axis karena transaksi pada pengguna belum sesuai untuk mendapatkan penawaran ini. Axis akan menilai kelayanan pengguna melalui transaksi 2 bulan sebelumnya untuk meninjau pengguna yang merupakan pelanggan tetap atau sebaliknya.

Lalu bagaimana supaya layanan pulsa darurat Axis muncul? Gunakan Axis sebagai layanan operator utama anda. Rutinlah membeli pulsa dan paket internet, dengan begitu semakin besar peluang memperoleh penawaran ini.

Baca Juga :  10 Software Akuntansi Gratis Excel untuk Membantu Pengelolaan Bisnis

4. Kartu Bermasalah

Tidak jarang pelanggan provider ini mencari tau kenapa tidak bisa pinjam pulsa Axis meskipun mereka menyadari ada masalah pada kartu yang digunakan. Masalah pada kartu yang digunakan seperti tidak rutin mengisi pulsa yang menyebabkan kartu dalam masa tenggang atau masa aktif habis.

Jadi, ketika kartu bermasalah kamu tidak bisa meminjam pulsa ataupun kuota internet. Sebaiknya kamu rutin melakukan transaksi menggunakan kartu Axis, pelihara kartu dan masa aktifnya agar fiturnya tidak mati.

5. Terdapat Tagihan yang Belum Dilunasi

Penyebab kenapa tidak bisa pinjam pulsa Axis adalah tagihan yang belum di lunasi. Tentu hal ini berlaku untuk pelanggan kartu Axis yang kerap mengandalkan layanan pulsa darurat. Pulsa darurat tidak bisa dipinjam ulang sebelum dikembalikan.

Setidaknya lunasi hutang pulsa kamu sebelum membuat pinjaman Axis yang terbaru. Untuk mengembalikan hutang pulsa provider Axis sangat mudah, cukup isi pulsa dan hitung juga biaya-biaya yang dikenakan layanan saat anda aktivasi.

Bacaan menarik untuk kamu 2 Cara Mendapatkan Kuota Gratis Axis 20 GB Tanpa Pulsa

6. Sedang Terjadi Gangguan Dari Provider

Sistem sedang sibuk salah satu alasan kenapa tidak bisa hutang pulsa Axis. Meskipun kamu sudah memastikan penggunaan kartu sesuai syarat-syarat di atas namun layanan ini tidak bisa dijangkau, mungkin titik permasalahannya ada pada sistem Axis.

Silahkan tunggu sesaat sampai layanan Axis pulih kembali. Namun jika opsi pulsa darurat tidak juga muncul, silahkan hubungi Pusat Layanan Axis untuk memecahkan kendala terkait kartu dan layanan aktif didalamnya.

Bagaimana Cara Hutang Pulsa Axis?

Selain mengulas lengkap alasan kenapa tidak bisa hutang pulsa Axis, pada halaman ini kamu juga akan menemukan cara pinjam pulsa pada provider ungu ini. Apabila keseluruhan syarat sudah terpenuhi, kamu dapat meminjam pulsa dengan panduan berikut.

Baca Juga :  10+ Stiker Centang Biru TikTok Salin dan Download Versi Terbaru Disini

1. Pinjam Pulsa Melalui Aplikasi Telepon

Cara pinjam pulsa Axis dapat dilakukan melalui menu Telepon menggunakan kode dial. Berikut langkah-langkah untuk mengaktifkan pulsa darurat dengan mudah.

  • Pergi ke menu telepon di ponsel kamu
  • Masukkan kode dial paket pulsa darurat Axis *911# lalu tekan call/memanggil
  • Akan muncul notifikasi pop-up berisi penawaran paket dari Axis, silahkan pilih “pulsa siaga” lalu kirimkan
  • Selesai, aktivasi paket berhasil dilakukan.

2. Pinjam Pulsa Melalui Aplikasi AXISnet

Pinjam Pulsa Melalui Aplikasi AXISnet
Pinjam Pulsa Melalui Aplikasi AXISnet

Selain melalui kode dial, pulsa darurat Axis dapat diaktifkan melalui layanan kepelangganan Axis. Ini panduan lengkap untuk mengaktifkan pulsa darurat anda.

  • Pastikan kamu sudah mengunduh dan mendaftarkan nomor di aplikasi MXISnet
  • Di halaman utama aplikasi, pilih opsi “pulsa darurat”
  • Setelah itu kamu bisa pinjam pulsa darurat dengan limit yang tersedia, setiap pelanggan akan menerima limit yang berbeda-beda yang dihitung sesuai transaksi kartu Axis kamu.
  • Selesai, pulsa darurat berhasil diaktifkan.

Biaya Pulsa Darurat Axis

Ketika membahas kenapa tidak bisa pinjam pulsa Axis, biaya hutang pulsa juga tidak boleh dilewatkan. Berapa biaya hutang pulsa provider Axis? Saat membayar hutang pulsa, pelanggan akan dikenakan biaya sebesar 25% dari hutang pulsa.

Lalu bagaimana cara melunasi hutang pulsa Axis? Pengguna perlu mengganti hutang dengan melakukan pengisian pulsa. Pembelian pulsa tersebut dapat kamu lakukan melalui dua cara, isi ulang di konter pembelian pulsa atau memanfaatkan aplikasi AXISnet.

Setelah melakukan pengisian pulsa sesuai hutang pulsa dan biayanya, pulsa akan terpotong secara otomatis. Axis akan mengirim konfirmasi pembayaran melalaui SMS. Dengan begitu, pulsa darurat Axis telah dibayarkan.

Akhir Kata

Kenapa Tidak Bisa Pinjam Pulsa Axis
Kenapa Tidak Bisa Pinjam Pulsa Axis?

Terjawab sudah berbagai alasan kenapa tidak bisa pinjam pulsa Axis. Karena bukan layanan utama, Axis akan menyaring pelanggan untuk diberikan layanan pulsa darurat berdasarkan kriteria tertentu. Maka dari itu, sebelum meminjam perhatikan penggunaan kartu, seperti memelihara masa aktifnya.

Kami harap ulasan diatas bermanfaat bagi kamu, Terima kasih.

Back to top button