Ragam

15 Usaha Ternak Yang Menguntungkan: Modal Sedikit Keuntungan Melimpah!

Ketika berencana ingin memulai usaha di bidang peternakan, banyak orang yang mencari tau terlebih dahulu tentang apa saja usaha ternak yang menguntungkan.

Nah dalam artikel ini, secara khusus kami akan membagikan beberapa jenis usaha ternak yang menguntungkan, yang dapat kamu pilih sesuai dengan minat, pengetahuan dan keterampilan, serta lahan ternak yang anda miliki. Yuk, langsung saja simak selengkapnya berikut ini!

Usaha Ternak yang Menguntungkan

Usaha Ternak yang Menguntungkan
Usaha Ternak yang Menguntungkan

Memilih usaha ternak yang menguntungkan dapat membawa anda untuk mencapai titik keberhasilan dalam menjalankan usaha ternak.

Terdapat beberapa jenis usaha ternak yang menguntungkan, diantaranya kami sebutkan dan jelaskan masing-masing dibawah ini.

1. Ternak Ayam Petelur dan Broiler

Usaha ternak yang menguntungkan pertama adalah ternak ayam petelur dan ayam pedaging (broiler). Ayam petelur dapat menghasilkan telur secara konsisten, sedangkan ayam broiler dibesarkan untuk daging.

Mengapa ternak ayam dinilai menguntungkan? Ada beberapa alasannya, yaitu:

  1. Modal yang dibutuhkan tidak terlalu besar.
  2. Ayam petelur apabila sudah besar, bisa juga dijual untuk daging.
  3. Tidak butuh waktu yang lama untuk membesarkan ayam pedaging (broiler). Rata-rata hanya membutuhkan waktu 2 bulan saja sudah bisa panen.
  4. Kotoran ternak ayam juga bisa dijadikan duit untuk keperluan kompos organik.
  5. Pakan ayam mudah ditemukan dan harganya juga murah.

2. Ternak Sapi dan Kambing

Ternak sapi dan kambing juga sangat direkomendasikan karena bisa memberikan kamu untung yang banyak! Sapi dan kambing dapat menghasilkan daging dan susu.

Keuntungan lainnya dari beternak sapi dan kambing adalah makanannya yang sudah tersedia di alam, yakni rerumputan dan tumbuhan-tumbuhan hijau. Jadi anda tidak perlu mengeluarkan uang untuk pakan. Sama seperti ayam, kotoran sapi dan kambing juga dapat dijadikan uang!

Baca Juga :  8 Rekomendasi Agen Es Kristal Terdekat Area Jabodetabek

3. Ternak Ikan (Lele, Mas, dan Nila)

Usaha budidaya ikan air tawar seperti lele, nila dan ikan mas juga dapat menjadi sumber pendapatan yang menjanjikan. Pasalnya, ikan merupakan salah satu hewan ternak yang cepat berkembang biak dengan cara bertelur.

Ikan memiliki nilai jual dan permintaan konsumen yang tinggi. Hal ini dapat menjamin kelancaran usaha anda. Selain pakan ikan yang dibeli dari pasar, anda juga bisa memberikan makanan sisa di dapur, seperti nasi, daging, dan juga ampas kelapa.

4. Ternak Bebek

Usaha Ternak yang Menguntungkan
Usaha Ternak yang Menguntungkan/ bucket.prod.bfi.co.id

Usaha ternak yang menguntungkan selanjutnya adalah ternak bebek. Usaha ternak bebek dapat mencakup dua sumber pendapatan utama yaitu daging dan telur.

Selain itu, bebek juga dapat bertumbuh dengan cepat. Hal ini dapat meningkatkan keuntungan dalam jangka waktu tertentu. Sama juga seperti ayam dan sapi, kotoran bebek juga dapat dijadikan sebagai pupuk organik yang memberikan anda keuntungan tambahan.

5. Ternak Domba

Berikutnya, ada juga usaha ternak yang menguntungkan yaitu ternak domba. Usaha ternak domba dapat mencakup tiga sumber pendapatan utama yaitu, daging, kulit, dan wol (bulu domba).

Domba memiliki tingkat reproduksi yang tinggi sehingga peternak dapat memperbanyak stok domba dalam waktu yang cepat. Hal ini tentu memberikan keuntungan yang berlipat ganda!

Untuk masalah penjualan, anda tidak perlu khawatir. Daging domba memiliki permintaan yang tinggi di pasar, karena dianggap sebagai sumber protein yang baik dan rendah lemak.

6. Ternak Jangkrik

Jangkrik banyak dicari untuk pakan ternak, makanan hewan peliharaan seperti burung, reptil dan ikan. Anda tidak perlu memiliki lahan yang luas untuk berternak jangkrik, mereka dapat diperlihara dalam ruang terbatas dan dengan perawatan yang sederhana.

Baca Juga :  11+ Baju Termahal di Dunia, Ada Yang Sampai Milyaran Rupiah!

Jangkrik memiliki siklus hidup yang relatif cepat, yang memungkinkan untuk pertumbuhan dan reproduksi yang cepat. hal ini dapat meningkatkan produksi sehingga mempercepat penghasilan.

Ada dua sumber pendapatan dari beternak jangkrik, yaitu: daging (jangkrik itu sendiri) dan juga telur. Harga jangkrik per kilonya dibanderol dari mulai Rp60.000 hingga Rp130.000. Sedangkan telurnya memiliki harga yang lebih mahal, yakni mulai dari 200 ribu an per kilo.

7. Ternak Burung Puyuh

Usaha Ternak yang Menguntungkan
Sumber: majalah-me.com/ Usaha Ternak yang Menguntungkan

Usaha ternak yang menguntungkan berikutnya adalah ternak burung puyuh. Ternak burung puyuh dapat menjadi usaha yang menjanjikan, karena permintaan yang tinggi akan daging dan telurnya.

Pemeliharaan burung puyuh pada umumnya dianggap lebih mudah dan hanya memerlukan ruang yang lebih kecil dibandingkan dengan ternak ayam.

Sedangkan modal yang dibutuhkan untuk ternak ini juga tergolong sedikit. Puyuh memiliki siklus hidup yang relatif cepat, sehingga tak butuh waktu lama untuk menghasilkan telur dan bereproduksi.

8. Ternak Babi

Bagian usaha ternak yang menguntungkan selanjutnya khusus unutuk ternak yang non halal ya gaes. Babi merupakan salah satu hewan ternak yang dominan dipelihara oleh orang batak.

Ternak ini dapat memberikan keuntungan yang banyak karena permintaan konsumen yang tinggi dan harganya yang juga tergolong mahal. Babi memiliki tingkat pertumbuhan dan reproduksi yang relatif cepat, sehingga dapat memberikan penghasilan yang lebih cepat.

9. Ternak lebah madu

Usaha ternak yang menguntungkan yang terakhir adalah ternak lebah madu. Madu merupakan produk alami yang memiliki permintaan tinggi di pasar dengan harga yang relatif tinggi.

Ternak lebah madu dapat dimulai dengan biaya produksi yang relatif rendah. Sedangkan madu yang dihasilkan dapat dipanen dalam beberapa kali setahun tergantung iklim dan kondisi lingkungan.

Tips Memilih Usaha Ternak yang Cocok untuk Dijalankan

Tips Memilih Usaha Ternak yang Cocok untuk Dijalankan
Tips Memilih Usaha Ternak yang Cocok untuk Dijalankan

Setelah menampilkan beberapa jenis usaha ternak yang menguntungkan, selanjutnya kami akan membagikan tips dalam memilih usaha ternak yang cocok untuk dijalankan. Hal ini penting untuk diketahui karena, langkah awal yang tepat dapat membawa anda menuju keberhasilan.

Baca Juga :  Skincare ZamZam Apakah Sudah BPOM? Ini Jawabannya!

Nah, langsung saja kami tunjukkan, ini dia beberapa tips dalam memilih usaha ternak yang cocok untuk dijalankan:

  • Pilih jenis ternak sesuai dengan minat anda

Yang pertama, pilihlah jenis ternak yang sesuai dengan minat anda. Dengan memilih jenis ternak sesuai dengan minat, maka anda akan dapat menikmati bisnis atau kegiatan keseharian anda dalam mengurus hewan ternak.

Hal ini dapat mendorong semangat dan keseriusan anda agar fokus untuk menjalankan dan mengembangkan usaha.

  • Pengetahuan dan keterampilan

Selanjutnya, pilihlah usaha yang sesuai dengan pengetahuan dan keterampilan anda. Dengan memiliki pengalaman atau pengetahuan dan keterampilan khusus terkait jenis ternak tertentu, anda akan lebih mudah dan terbantu untuk mengurus atau mengelola usaha ternak anda.

  • Pertimbangkan lingkungan lokal

Setelah memilih jenis ternak dan menyesuaikan dengan pengetahuan dan keterampilan yang dimiliki, tips selanjutnya adalah mempertimbangkan lingkungan lokal atau lahan ternak yang anda miliki. Hal ini merupakan poin penting yang harus diperhatikan.

Dalam memilih lahan ternak, sesuaikanlah dengan jenis ternak yang akan anda pelihara. Misalnya, jika anda memilih ternak sapi, domba, kambing, ayam, dan bebek, maka pastikan lahan yang anda miliki cukup luas. Sedangkan untuk beternak jangkrik dan lebah madu, anda dapat menggunakan ruang yang sempit.

Selain itu, dalam mempertimbangkan lingkungan lokal, anda perlu juga menyesuaikan hewan ternak yang akan anda peliharaan dengan kondisi iklim, tanah dan ketersediaan pakan. Misalnya, sapi cocok di ternak kan di lingkungan pedesaan yang memiliki lahan kosong yang luas, sehingga tidak susah untuk mendapatkan stok pakan.

  • Penelitian pasar target

Tips memilih usaha ternak yang cocok untuk dijalankan yang selanjutnya adalah melakukan riset terhadap pasar target. Pastikan hewan ternak yang akan anda budidaya kan memiliki permintaan yang tinggi di pasar di daerah anda. Dengan begitu, proses penjualannya akan lebih mudah dilakukan.

  • Konsultasi dengan ahli ternak

Dan tips yang terakhir adalah berkonsultasi dengan ahli ternak. Jika memungkinkan, alangkah sangat baik jika anda konsultasi kan rencana usaha anda dengan ahli ternak. Mereka dapat memberikan wawasan dan saran yang tentunya akan sangat membantu anda dalam memulai usaha anda.

Akhir Kata

Usaha Ternak Yang Menguntungkan
Usaha Ternak Yang Menguntungkan

Itulah beberapa jenis usaha ternak yang menguntungkan yang dapat kamu coba. Namun perlu diingat bahwa, usaha ternak dapat menghasilkan keuntungan yang banyak, tergantung pada manajemen usaha yang baik, perawatan ternak yang baik, lokasi usaha, pemahaman tentang pasar serta konsistensi.

Back to top button