8 Cara Bayar Akulaku Lewat BRI Link, BRImo, Dan ATM BRI
Mengetahui Cara Bayar Akulaku Lewat BRI Link menjadi solusi praktis terutama bagi pengguna yang tidak memiliki rekening bank sehingga tetap bisa melakukan pembayaran melalui BRI Link.
Secara umum, untuk melakukan pembayaran cicilan Akulaku melalui BRI Link dapat dilakukan dengan mudah. Namun sebelum mengunjungi agen BRI Link terdekat, pastikan sudah memiliki kode pembayaran Virtual Account dari aplikasi Akulaku.
Syarat Bayar Akulaku Lewat BRI Link
Agar cara bayar Akulaku lewat BRI Link berhasil dilakukan, ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi oleh pengguna, seperti :
Memiliki Kode Pembayaran Virtual Account
Agar cicilan Akulaku bisa dibayarkan, maka pengguna harus memiliki kode pembayaran Virtual Accoun terlebih dahulu. Kode pembayaran ini bisa kamu dapatkan melalui aplikasi Akulaku secara langsung. Jika nomor pembayaran ini tidak ada, petugas BRI Link tidak dapat menerima permintaan yang diinginkan oleh pengguna.
Cicilan Tidak Melewati Batas Waktu
Akulaku memberikan batas waktu cicilan yang telah ditentukan sebelumnya. Dimana setiap pengguna berhak melakukan pembayaran melalui metode pembayaran yang ditawarkan.
Nah, agar bisa menikmati layanan yang disediakan, maka pengguna harus melunasi cicilan sebelum batas waktu pembayaran. Karena Akulaku akan membatasi beberapa opsi pembayaran, apabila pengguna tidak melunasi cicilan tepat waktu.
Memiliki Dana yang Cukup
Untuk melakukan cara bayar Akulaku lewat BRI Link, pengguna harus memiliki dana yang mencukupi agar agen BRI Link dapat memproses permintaan pembayaran cicilan di Akulaku.
Apakah bisa Bayar Akulaku bisa Lewat BRI Link?
Sebagai salah satu pengguna yang memiliki cicilan di Akulaku, tentu pernah bertanya-tanya “Apakah bisa bayar Akulaku lewat BRI Link?”.
Selain lewat ATM BRI, pembayaran cicilan Akulaku juga bisa dilakukan melalui BRImo dan BRI Link. Pengguna perlu melakukan pembayaran cicilan Akulaku sebelum batas waktu yang telah ditentukan agar bisa terus menikmati layanan yang disediakan.
Namun sebelum membayar cicilan Akulaku lewat BRI Link, pastikan sudah memiliki kode Virtual Account agar pembayaran bisa dilakukan.
Cara Bayar Akulaku Lewat BRI Link
Untuk melakukan pembayaran Akulaku lewat BRI Link, kamu harus mendapatkan kode Virtual Account terlebih dahulu. Adapun cara bayar Akulaku lewat BRI Link yang bisa kamu coba, silahkan ikuti langkah-langkah dibawah ini selengkapnya.
1. Buka Aplikasi Akulaku
Langkah pertama, sebagai cara bayar Akulaku lewat BRI Link yaitu membuka aplikasi Akulaku terlebih dahulu untuk mendapatkan kode BRIVA pembayaran. Kemudian pilih menu Bills atau Keuangan yang ada di halaman utama platform tersebut.
2. Pilih Menu Lunasi
Selanjutnya pilih menu Lunasi Sekarang agar proses pembayaran bisa dilakukan untuk ke langkah berikutnya. Pastikan tidak ada kendala saat ingin mengakses fitur ini.
3. Klik Metode Pembayaran
Setelah itu, klik metode pembayaran dan pilih BRI Virtual Account. Otomatis kamu akan mendapatkan nomor pembayaran Akulaku. Silahkan salin kode pembayaran tersebut atau screenshoot, agar lebih memudahkan kamu melakukan pembayaran.
4. Kunjungi BRI Link Terdekat
Apabila sudah mendapatkan kode pembayaran, cara bayar Akulaku lewat BRI Link selanjutnya kunjungi BRI Link terdekat yang ada disekitarmu. Biasanya beberapa grosir atau toko sudah banyak yang menjadi agen BRI Link, jadi akan memudahkan kamu menemukannya.
5. Berikan Nomor BRIVA Pembayaran
Agen BRI Link akan meminta nomor BRIVA pembayaran yang telah kamu screenshoot sebelumnya. Silahkan berikan kode pembayaran tersebut agar petugas memproses transaksi pembayaran Akulaku kamu.
6. Cicilan Akulaku Berhasil Dilunasi
Transaksi pembayaran berhasil diproses, tagihan kamu di Akulaku berhasil dibayar. Cek status pembayaran untuk memastikan apakah status pembayarannya sudah terbayar atau tidak. Biasanya status pembayaran tersebut akan diupdate langsung ketika cara bayar Akulaku lewat BRI Link selesai dilakukan.
Cara Bayar Akulaku Melalui BRImo dan ATM BRI
Selain cara bayar Akulaku lewat BRI Link, aplikasi tersebut juga memungkinkan pengguna untuk melakukan pembayaran melalui BRImo dan ATM BRI. Sehingga lebih memudahkan pengguna untuk memilih opsi pembayaran mana yang akan dipilih.
Lewat BRI Mobile
Jika ingin membayar cicilan Akulaku, kamu bisa melunasinya melalui BRI Mobile. Metode ini tentu lebih efektif dilakukan, pasalnya hanya dengan mengakses menu pembayaran saja tanpa perlu mengunjungi galeri ATM maka cicilan akan berhasil terbayarkan. Berikut tutorial nya :
- Masuk ke aplikasi Akulaku di Hp.
- Pilih menu Bills atau Keuangan.
- Klik Lunasi Sekarang.
- Pilih metode pembayaran, lalu pilih opsi BRI Virtual Account.
- Buka aplikasi BRImo dan login menggunakan username dan password BRImo.
- Klik menu BRIVA.
- Pilih Pembayaran Baru.
- Masukkan Nomor BRIVA Akulaku.
- Cek informasi tagihan yang muncul, apabila sudah sesuai klik Verifikasi Pembayaran dan masukkan PIN Transaksi BRImo.
- Cicilan Akulaku berhasil dibayar.
Melalui ATM BRI
Berikut langkah cara bayar Akulaku melalui ATM BRI yang bisa kamu coba setelah mendapatkan kode Virtual Account :
- Buka aplikasi Akulaku di ponsel dan masuk ke menu Bills atau Keuangan.
- Pilih tagihan Akulaku yang akan dibayara dan klik Lunasi Sekarang.
- Pilih metode pembayaran dan klik opsi BRI Virtual Account.
- Setelah itu, kunjungi ATM BRI terdekat.
- Masukkan kartu ATM BRI ke mesin ATM.
- Masukkan PIN ATM BEI.
- Di menu utama, pilih opsi menu Lainnya > Lanjut > Pembayaran.
- Lalu klik Pembayaran Lainnya.
- Pilih Pembayaran BRIVA dan masukkan kode BRIVA.
- Konfirmasi dengan mengklik Ya dan pilih sumber dana Rekening Tabungan.
- Pembayaran cicilan Akulaku berhasil dilakukan.
Cara Membuat Kode BRIVA Akulaku
Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, sebelum melakukan cara bayar Akulaku lewat BRI Link langkah pertama yang harus dilakukan yaitu membuat kode Virtual Account di aplikasi Akulaku dengan cara :
- Buka aplikasi Akulaku dan masuk ke menu Keuangan/Credit.
- Pilih opsi menu Lihat Tagihan.
- Di halaman Tagihan Akulaku akan muncul nominal tagihan sedang berjalan yang harus dibayar, lalu klik Lunasi Sekarang.
- Otomatis akan muncul rincian pembayaran tagihan. Untuk melanjutkan proses pembayaran tagihan, klik Bayar Sekarang.
- Pilih metode Pembayaran melalui BRI Virtual Account.
- Lanjutkan dengan memilih BRIVA.
- Akan muncul kode Virtual Account Bank BRI (BRIVA). Simpan kode pembayaran dengan cara screenshoot.
Postingan Menarik Lainnya : Jika Telat Bayar Akulaku Apakah Bisa Pinjam Lagi? Berikut Penjelasannya
Kesimpulan
Jadi dari pembahasan cara bayar Akulaku lewat BRI Link diatas dapat disimpulkan bahwa, sebelum melakukan pembayaran cicilan Akulaku ke agen BRI Link pastikan sudah memiliki kode pembayaran Virtual Account (BRIVA) terlebih dahulu. Kode pembayaran ini bisa kamu dapatkan melalui aplikasi Akulaku. Pastikan cicilan dibayar tepat waktu untuk menghindari denda pembayaran yang akan dikenakan langsung oleh platform Akulaku.
Selamat Mencoba!