10 Cara Memperbaiki Kipas Angin Mati Total Tanpa Perlu Ke Tukang Servis
Sebagai salah satu produk elektronik yang paling banyak digunakan masyarakat, Kipas angin sering kali mengalami kerusakan atau bahkan mati total.
Maka dari itu Cara Memperbaiki Kipas Angin Mati Total sudah menjadi hal yang perlu kamu ketahui semua orang baik itu pria maupun wanita, dengan mengetahui cara ini kamu bisa memperbaiki kipas angin kamu di rumah tanpa perlu membawanya ke tukang servis.
Selain hemat biaya, cara ini tentu melatih kamu untuk memperbaiki barang elektronik lainnya jika mengalami kerusakan yang hampir sama.
Penyebab Kipas Angin Mati Total
Ada beberapa hal yang menyebabkan kipas angin mati total, berikut kami rangkum beberapa masalah yang dimaksud :
- Debu dan kotoran menempel pada rotor pemutar kipas angin.
- Kabel putus atau rusak.
- Kapasitor pada mesin rusak.
- Mesin Kipas Angin Overheat (Panas Berlebih)
- Steker Kontak Kipas Angin Rusak.
Cara Memperbaiki Kipas Angin Mati Total Di Rumah
Sebenarnya cara memperbaiki kipas angin mati total sudah tersedia banyak di internet atau bisa kamu tonton tutorialnya di Youtube, namun cara yang akan diberikan di bawah ini khusus pemula.
Penasaran dengan caranya, pastikan membaca artikel ini perlahan sembari melakukan perbaikan. Berikut Informasinya
1. Persiapkan Alat dan Bahan
Cara Memperbaiki Kipas Angin Mati Total harus dimulai dengan mempersiapkan Alat tangan, alat tangan ini nantinya kamu gunakan untuk melakukan pengecekan dan perbaikan terhadap kipas angin yang akan diperbaiki.
Berikut alat tangan yang perlu dipersiapkan:
- Obeng Bunga Kembang(+)
- Obeng Minus (Opsional)
- Obeng Sirkuit (Tespen)
- Pelumas (Oli atau Minyak Makan)
- Kabel (Opsional)
Jika sudah mempersiapkan alat dan bahan maka kamu bisa masuk ke Cara Memperbaiki Kipas Angin Mati Total selanjutnya yaitu melakukan pengecekan terhadap kabel dan steker dari kipas angin.
2. Periksa Kondisi Kabel dan Steker
Setelah mempersiapkan alat dan bahan maka Cara Memperbaiki Kipas Angin Mati Total selanjutnya dimulai dari memeriksa kondisi Kabel dan Steker Kipas angin yang bermasalah.
Berikut langkah-langkahnya :
- Lihat dan perhatikan bagian kabel apakah dari ujung steker hingga ke body kipas angin.
- Pastikan tidak ada kabel terkelupas, longgar atau rusak.
- Colok kan steker kabel ke sumber daya dan dengar apakah ada suara berdengung dari kipas angin.
- Jika terdapat suara berarti kabel normal, jika tidak terdengar buka steker dan tes aliran listrik dengan Tespen.
- Jika sudah memastikan kabel normal maka masuk ke tahap memeriksa kondisi bagian dalam kipas angin.
Memeriksa kabel dan steker elektronik penting tidak hanya untuk kipas angin tetapi juga seluruh perangkat elektronik di rumah kamu.
Hal ini penting karena jika terdapat kabel yang rusak berpotensi menimbulkan meteran listrik sering aktif, sehingga kamu kamu perlu cara mengatasi Meteran Listrik sering Jeglek.
3. Cek Kondisi Baling-Baling Kipas Angin
Setelah melakukan pengecekan terhdap kabel dan steker kipas angin serta sumber dan tidak ditemukan masalah maka Cara Memperbaiki Kipas Angin Mati Total selanjutnya adalah melakukan pengecekan bagian dalam kipas angin.
Pengecekan kondisi bagian dalam kipas angin ini diperlukan untuk mengetahui sumber masalah yang menyebabkan kipas angin tersebut tidak hidup.
Langkah Pengecekan Kondisi Kipas Angin :
- Cek Body Kipas Angin dari Atas Ke Bawah secara keseluruhan pastikan tidak ada kerusakan luar..
- Buka Penutup baling-baling Kipas angin dengan obeng kemudian putar kearah kiri untuk melepaskan baling-baling kipas angin .
- Sebelum membuka, coba lakukan pemutaran baling-baling kipas angin untuk mengetahui apakah kipas lengket atau tidak.
- Apabila kipas lengket maka dipastikan banyak debu dan kotoran yang menempel pada rotor pemutar kipas angin.
4. Bongkar Kipas Angin
Cara Memperbaiki Kipas Angin Mati Total selanjutnya setelah memastikan kipas angin bagian dalam lengket adalah membuka penutup kepala bagian belakang kipas angin.
Adapun langkah-langkahnya :
- Cabut terlebih dahulu tuas swing bagian atas kipas angin.
- Buka penutup bagian belakang dengan mencongkel menggunakan obeng.
- Setelah penutup terbuka kamu bisa membersihkan debu dan kotoran dengan tisu atau kain.
- Setelah itu coba tes dengan menghidupkan kipas angin, jika suara dengung terdengar dan kipas angin panas dan bergetar maka sudah dipastikan rotor kipas lengket karena kotoran.
5. Berikan Pelumas
Untuk mengatasinya, maka Cara Memperbaiki Kipas Angin Mati Total seperti ini adalah dengan melumasi rotor pemutar dengan oli atau minyak makan.
Ikuti langkah-langkah dibawah ini :
- Tuangkan pelumas secara menyeluruh pada batang rotor pemutar baling-baling kipas angin dengan oli atau minyak angin.
- Putar rotor kekiri dan kanan untuk memperlancar putaran dan menjangkau seluruh rotor.
- Lakukan berulang hingga rotor pemutar dirasa sudah lancar berputar.
- Tes hidupkan kembali kipas angin untuk memastikan pemutar sudah lancar.
- Jika sudah pasang kembali bagian baling-baling kipas angin dan body menutup kipas angin.
- Pasang juga penutup kepala kipas angin bagian belakang dan tuas swing kipas angin.
- Kipas angin selesai diperbaiki.
Cara Memperbaiki Kipas Angin Mati Total Dengan Kondisi Lain
Seperti yang sudah dipaparkan sebelumnya, penyebab kerusakan pada kipas angin pada umumnya terjadi karena kotoran yang menumpuk pada pemutar baling-baling kipas angin.
Namun jika kipas angin mati total bukan disebabkan karena hal tersebut melainkan karena kerusakan komponen maka caranya hampir sama seperti di atas.
Sebagai contoh berikut Cara Memperbaiki Kipas Angin Mati Total karena kapasitor kipas angin rusak.
- Buka penutup kepala bagian belakang Kipas Angin.
- Cabut kapasitor kipas angin yang rusak, kapasitor kipas angin berbentuk kotak berwarna hitam.
- Kamu bisa membeli kapasitor baru dengan kode yang sama di toko elektronik atau toko online.
- Pasang kapasitor baru dengan menghubungkan kedua kabel kapasitor pada jalur kabel yang sama.
- Tes dan nyalakan kipas angin apabila kipas angin menyala normal berarti kapasitor berfungsi dengan baik dan kipas telah berhasil diperbaiki.
Baca Juga : 10 Penyebab dan Cara Mengatasi Mesin Cuci Tidak Berputar Hanya Berdengung
Tips Menghindari Kipas Angin Mati Total
Setelah berhasil dengan Cara Memperbaiki Kipas Angin Mati Total, untuk menghindari kipas angin yang sama atau yang lain mengalami kerusakan sejenis.
Untuk menjaga keawetan kipas angin kamu bisa melakukan beberapa tips di bawah ini:
- Matikan kipas angin apabila tidak digunakan.
- Jangan menyalakan kipas angin lebih dari 24 jam.
- Rutin membersihkan bagian baling-baling kipas angin.
- Lakukan pelumasan pada rotor pemutar kipas angin.
- Menjaga kebersihan keseluruhan kipas angin.
Kesimpulan
Bagaimana sudah berhasil dengan Cara Memperbaiki Kipas Angin Mati Total di atas ? Jika berhasil maka tutorial berhasil dipraktekkan dengan benar.
Perlu diketahui memperbaiki kipas angin harus dilakukan dengan semua tahapan di atas untuk mengetahui penyebab dari kerusakan yang timbul.
Jika tutorial belum berhasil, coba ulang kembali keseluruhan cara untuk mengetahui adakah bagian yang terlewat sehingga Cara Memperbaiki Kipas Angin Mati Total tersebut tidak berhasil.