Tutorial

3 Cara Mengetahui Nomor Kartu ATM Mandiri Tanpa Kartu Dengan Mudah dan Cepat!

Cara mengetahui nomor kartu ATM Mandiri tanpa kartu menjadi sebuah hal yang perlu diketahui ketika memiliki kepentingan dengan nomor kartu ATM, sementara kartu fisik ATM sedang tidak berada dalam genggaman.

Lantas bagaimanakah cara mengetahui nomor kartu ATM Mandiri tanpa kartu? Temukan beberapa cara lengkap dengan langkah-langkahnya dalam artikel ini!

Sekilas Mengenai Nomor Kartu ATM Mandiri

Nomor kartu ATM Mandiri
Apa itu Nomor kartu ATM Mandiri

Sebelum lebih lanjut membahas tentang cara mengetahui nomor kartu ATM Mandiri tanpa kartu, terlebih dahulu kami akan menjelaskan sekilas mengenai nomor kartu ATM Mandiri.

Nomor kartu ATM Mandiri merupakan identitas atau pengenal rekening nasabah. Nomor kartu ATM pada umumnya terdiri dari 16 digit angka yang unik. Dimanakah nomor kartu ATM bisa dilihat? Anda bisa melihat nomor kartu ATM yang tertera pada bagian depan kartu ATM anda.

Selain fungsi utamanya sebagai identifikasi rekening nasabah, nomor kartu ATM ini juga diperlukan untuk melakukan transaksi keuangan elektronik, baik melalui mesin ATM maupun lewat transaksi online.

Demi memastikan keamanan penggunaan ATM, sangatlah penting untuk menjaga kerahasiaan nomor kartu ATM agar jangan sampai disalahgunakan oleh pihak yang bertanggung jawab.

Nomor kartu ATM dan Nomor Rekening Apakah Sama?

Tak sedikit orang, terutama orang awam yang beranggapan bahwa nomor kartu ATM dan nomor rekening itu sama. Nah, jangan salah prasangka ya gaes.

Baca Juga :  5+ Cara Cek Identitas Lewat No Rekening Bank dan Manfaatnya

Nomor kartu ATM dan nomor rekening itu jelas berbeda. Nomor kartu ATM merupakan pengenal atau identifikasi rekening yang tercetak langsung di kartu ATM, yang terdiri dari 16 digit angka unik.

Sedangkan nomor rekening merupakan serangkaian angka yang digunakan untuk melakukan berbagai transaksi keuangan, yang tercetak di buku tabungan nasabah.

Jumlah digit angka dari nomor rekening dapat berbeda-beda tergantung pada jenis Bank yang digunakan. Pada Bank Mandiri, nomor rekening pada umumnya berjumlah 13 digit angka.

Nomor Kartu ATM Mandiri, Apakah Bisa Diketahui tanpa Kartu?

Seperti yang telah disebutkan sebelumnya bahwa, nomor kartu ATM pada umumnya dapat diketahui dengan melihat bagian depan kartu ATM.

Namun bagaimanakah jika nasabah sedang tidak memegang fisik kartu ATM? Apakah nomor kartu ATM bisa diketahui tanpa kartu? Jawabannya adalah Ya, tentu saja! Selain lewat kartu ATM, anda juga bisa mengetahui nomor kartu ATM Mandiri melalui aplikasi Livin by Mandiri, dengan menghubungi layanan nasabah Mandiri, atau bisa juga dengan mengunjungi langsung Bank Mandiri.

Cara Mengetahui Nomor Kartu ATM Mandiri tanpa Kartu

Cara Mengetahui Nomor Kartu ATM Mandiri tanpa Kartu
Cara Mengetahui Nomor Kartu ATM Mandiri tanpa Kartu

Sesuai dengan yang telah kami jelaskan diatas bahwa, terdapat tiga cara mengetahui nomor kartu ATM Mandiri tanpa kartu yakni: melalui aplikasi Livin by Mandiri, customer service, dan yang terakhir yaitu dengan mengunjungi bank Mandiri. Nah, dibawah ini kami akan menyajikan langkah-langkah dari ketiga cara tersebut.

1. Cara Mengetahui Nomor Kartu ATM Mandiri tanpa Kartu lewat Aplikasi Livin by Mandiri

Cara Mengetahui Nomor Kartu ATM Mandiri tanpa Kartu lewat aplikasi Livin by Mandiri
Cara Mengetahui Nomor Kartu ATM Mandiri tanpa Kartu lewat aplikasi Livin by Mandiri/ mandirikartukredit.com

Berikut ini langsung saja kami tampilkan cara mengetahui nomor kartu ATM Mandiri tanpa kartu melalui aplikasi Livin by Mandiri lewat beberapa langkah-langkah, diantaranya adalah sebagai berikut:

  1. Pertama, pastikanlah terlebih dahulu akun Bank Mandiri anda telah terdaftar dalam aplikasi Livin by Mandiri
  2. Jika sudah, maka langsung saja buka aplikasinya
  3. Login dengan menggunakan username dan password anda yang benar
  4. Setelah berhasil masuk ke aplikasi, kliklah pada salah satu kartu debit yang ingin anda ketahui nomor kartunya
  5. Lalu klik menu Kartu Virtual, maka tampilan kartu ATM Mandiri anda akan muncul di layar
  6. Pada bagian atas layar, anda akan melihat tampilan depan kartu yang menunjukkan nomor kartu ATM anda
  7. Selesai. cara mengetahui nomor kartu ATM Mandiri tanpa kartu berhasil dilakukan!
Baca Juga :  9 Cara Mengatur Durasi Foto di TikTok Agar Hasil Video Lebih Menarik

2. Cara Mengetahui Nomor Kartu ATM Mandiri tanpa Kartu dengan Menghubungi CS Mandiri

Jika cara sebelumnya tidak berhasil, jangan langsung panik! Anda bisa mencoba alternatif lain untuk mengetahui nomor kartu ATM Mandiri tanpa kartu yakni dengan menghubungi Customer Service Mandiri. Berikut langkah-langkahnya:

  1. Siapkanlah terlebih dahulu beberapa data yang mungkin akan diperlukan, diantaranya adalah seperti: buku tabungan dan kartu identitas (KTP) sesuai dengan yang digunakan pada buku tabungan.
  2. Jika sudah disiapkan, selanjutnya silahkan hubungi layanan nasabah Mandiri lewat call center resmi Mandiri di nomor 14000 atau +62-21-52997777
  3. Setelah panggilan terhubung, sampaikanlah kendala atau tujuan anda yang ingin mengetahui nomor kartu ATM Mandiri anda
  4. Petugas akan memvalidasi identitas anda terlebih dahulu. Silahkan jawab sesuai dengan KTP dan buku tabungan Mandiri anda
  5. Apabila data identitas telah berhasil di validasi dan telah dianggap valid, maka CS akan memberikan nomor kartu ATM Mandiri anda yang berjumlah 16 digit angka. Silahkan dicatat!
  6. Selesai. Panggilan sudah bisa diakhiri. Jangan lupa untuk mengucapkan terima kasih.

3. Cara Mengetahui Nomor Kartu ATM Mandiri tanpa Kartu melalui Bank Mandiri

Cara Mengetahui Nomor Kartu ATM Mandiri tanpa Kartu melalui Bank Mandiri
Cara Mengetahui Nomor Kartu ATM Mandiri tanpa Kartu melalui Bank Mandiri/ mandirikartukredit.com

Apabila dua cara diatas tidak berhasil juga, maka cara terakhir yang dapat kami sarankan yaitu dengan mendatangi langsung Bank Mandiri. Perhatikanlah langkah-langkahnya dibawah ini:

  1. Siapkanlah terlebih dahulu beberapa data yang mungkin akan diperlukan, diantaranya adalah seperti: buku tabungan dan kartu identitas (KTP) sesuai dengan yang digunakan pada buku tabungan.
  2. Selanjutnya silahkan kunjungi cabang Bank Mandiri terdekat
  3. Ambil nomor antrean anda
  4. Setelah giliran anda tiba, sampaikanlah pada petugas bahwa anda ingin meminta informasi mengenai nomor kartu ATM Mandiri anda
  5. Petugas akan melakukan cek terhadap identitas anda terlebih dahulu melalui KTP dan buku tabungan anda
  6. Setelah data identitas selesai diperiksa, petugas akan memberikan nomor kartu ATM Mandiri anda yang berjumlah 16 digit angka
  7. Selesai. Jika alasan anda kewalahan mengetahui nomor kartu ATM dikarenakan kartu fisik ATM Mandiri anda telah hilang, maka sekalian saja ajukan penggantian kartu ATM baru.
Baca Juga :  6 Cara Melihat Pengeluaran di Shopee yang Wajib Diketahui

Penutup

Cara Mengetahui Nomor Kartu ATM Mandiri Tanpa Kartu
Cara Mengetahui Nomor Kartu ATM Mandiri Tanpa Kartu

Dengan adanya berbagai opsi layanan perbankan yang disediakan oleh Bank Mandiri, kini cara mengetahui nomor ATM Mandiri tanpa kartu bukan lagi menjadi suatu hal yang sulit dilakukan. Semoga ulasan kami dalam artikel ini dapat bermanfaat, terimakasih.

Back to top button