Promo Top Up Game Termurah😍
Tutorial

2 Cara Menggabungkan Foto dan Video di Story Instagram

Bagaimana cara menggabungkan foto dan video di story instagram dengan mudah? Konon belum banyak yang mengetahui cara penggabunganya dengan mudah.

Kamu pasti tidak asing lagi dengan instagram, rata-rata pengguna android dan ios menggunakan aplikasi ini untuk hiburan, berbagi kegiatan sehari-hari bahkan menggunakanya untuk bisnis.

Pernahkah kamu melihat story instagram dengan video dan foto yang digabungkan? penggabungan media tersebut merupakan salah satu fitur instagram yang belum diketahui pengguna. Jika dahulu kita menggabungkan video dan foto harus menggunakan aplikasi tambahan, sekarang kamu dapat melakukanya dengan langkah yang cepat dan mudah.

Cara Menggabungkan foto dan video di story instagram sangat mudah tetapi tidak semua mengetahuinya, untuk itu mocipay akan menjelaskan cara penggabungan keduanya di dalam instagram langsung dan menggunakan aplikasi sebagai pihak ketiga.

Cara Menggabungkan Foto dan Video di Story Instagram

Dengan menggabungkan foto dan video di story instagram tentu akan membuat tampilan storymu lebih berkesan dan menarik, bayangkan saja kamu melampirkan foto satu pemandangan dan menampilkan video untuk sebagai detail foto, langsung saja berikut cara menggabungkan foto dan video di story instagram dengan mudah :

Cara Menggabungkan Foto dan Video di Story Instagram

Cara pertama untuk membuat story yang mengandung video dan foto dengan melakukanya di fitur stories langsung, adapun tahapanya sebagai berikut:

  • Sebelum memulai cara ini kamu wajib update Instagram ke dalam versi terbaru
  • Siapkan foto dan video yang ingin diunggah di story, untuk fitur ini kamu dapat mengunggah beberapa foto sekaligus namun hanya bisa menampilkan satu video saja.
  • Buka instagram dan klik tanda + untuk menambahkan cerita, kemudian impor dari galeri video yang ingin ditampilkan.

cara menggabungkan foto dan video di story instagram

  • Setelah berhasil mengupload video, kamu diarahkan untuk memperkecil ukuran dengan tab video dan gulir kedalam. Setelah itu, pilih stiker yang terletak si sudut kanan layardan gulir kebawah untuk mencari ikon tambah seperti gambar dibawah. Baca juga : 9 Cara Menggabungkan 2 Foto Menjadi 1 Tanpa Aplikasi

cara menggabungkan foto dan video di story instagram 1

  • Cara menggabungkan foto dan video di story instagram berikutnya dengan memilih foto yang berada di galerimu, kemudian klik untuk memperkecil ukuran dengan cara yang sama seperti video diatas. Jika kamu berniat menambahkan foto silahkan ulangi cara tersebut dan atur tata letak foto sesuai seleramu.

cara menggabungkan foto dan video di story instagram 2

  • Setelah menambahkan beberapa foto, kamu dapat membagikan story kepada semua pengikutmu. Sama seperti pembuatan story pada umumnya, kamu bisa menambahkan text, stiker dan mengganti filter story, kemudian klik cerita anda maupun teman dekat yang ingin kamu jangkau.

Cara Menggabungkan Foto dan Video di Story Instagram dengan Canva

Ada banyak aplikasi yang bisa dimanfaatkan untuk menggabungkan video dan foto dengan mudah, salah satunya canva. Canva merupakan aplikasi yang bisa dimanfaatkan oleh editor profesional untuk membuat karya desain dengan mudah, salah satunya membuat story penggabungan foto dan video, berikut caranya:

  • Buka aplikasi canva, pada beranda klik cerita anda, kemudian kamu akan melihat tampilan template yang didesain pengguna lain maupun ruang kosong untuk kamu mendesain template sendiri.

cara menggabungkan foto dan video di story instagram dengan canva 1

  • Pada cara berikut ini kami akan memberikan cara menggabungkan foto dan video di story instagram menggunakan template yang sudah ada. Pada template yang dipilih, klik foto dan pilih bagian yang akan kamu masukkan video/foto baru, akan muncul ikon dibawah untuk mengedit template. Klik ganti kamu langsung diarahkan pada galeri, silahkan masukkan video yang ingin kamu gunakan.
  • Sama seperti video, lakukan cara yang sama untuk mengganti foto, setelah itu cek ulang postinganmu. Jika kamu ingin mengubah tulisan maupun ikon bawaan template semula, klik dan ganti tulisan. Pilih hapus jika tidak ingin menyertakanya di storymu.

cara menggabungkan foto dan video di story instagram dengan canva 2

  • Pada tahap berikutnya silahkan klik putar pada video untuk memastikan semua terposting, jika ingin mengganti latar kamu bisa klik warna, memasukkan efek dan beberapa fitur yang tersedia. Silahkan lakukan preview dengan meng-klik tanda putar yang berada di sudut layar. Jika usah pas, klik ikon silang di sudut kiri atas.
  • Selanjutnya kamu diarahkan untuk mengupload story, klik ikon upload seperti gambar dibawah. Akan muncul beberapa pilihan, klik cerita instagram jika ingin berbagi langsung, jika ingin menyimpanya klik unduh dan pilih sebagai video.

cara menggabungkan foto dan video di story instagram dengan canva 3

  • Jika kamu memilih berbagi langsung di story instagram, klik cerita dan teman dekat jika ingin berbagi dengan pengguna lain, story kamu juga bisa disimpan dengan memilih unduh seperti cara diatas.

Baca juga artikel menarik lainya : 2 Cara Menggunakan Aplikasi Canva di Android Untuk Desain Poster

Penutup

Selesai kita mengulas cara menggabungkan foto dan video di story instagram dengan mudah. Melalui gambar dan cara diatas, diharapkan sobat dapat terbantu sehingga tidak mengalami kendala serius ketika membut story yang menarik, selamat mencoba!

Back to top button