4 Manfaat Wardah Lightening Day Cream dan Night Cream

Rohma Dearni

Wardah seri lightening salah satu produk wardah yang digunakan untuk mencerahkan wajah, karena itu manfaat wardah lightening day cream dan night cream selalui ditelusuri sebelum menggunakanya.

Informasi tersebut akan membantu kamu dalam memutuskan penggunaan krim pencerah wajah wardah dan sebaliknya. Lantas apa saja manfaat penggunakan day cream dan night cream wardah dari seri lightening ini? Tanpa berlama-lama, berikut adalah informasi seputar wardah lightening dan manfaatnya!

Mengenal Wardah Lightening Day Cream dan Night Cream

Wardah lightening day cream dan night cream merupakan rangkaian produk dari lightening series, dimana cream ini digunakan dalam dua waktu berbeda yakni siang dan malam hari.

wardah lightening day cream dan night cream
Wardah lightening day cream dan night cream

Serangkaian produk yang ada dalam wardah ligtening series digunakan untuk mencerahkan kulit, mengontrol minyak dan membuat wajah lebih bersih dan bercahaya. Wardah lightening series sama halnya dengan skincare lainya yang tersedia dalam beberapa produk seperti serum, toner , day cream dan night cream.

Wardah day cream merupakan salah satu produk series lightening wardah yang digunakan sebagai pelembab dipagi hari dengan tekstur ringan dan mudah meresap. Sedangkan wardah night cream digunakan ketika malam hari dengan tekstur yang sama, yakni ringan dan mudah meresap

Baik day cream dan night cream wardah lightening series harus diaplikasikan dengan benar agar manfaat lebih mudah diterima. Penggunaan day cream dan nigt cream akan lebih sempurna jika dilengkapi penggunaan gentle wash, face toner, serum dan milk cleanser yang akan kami paparkan nantinya

Manfaat Wardah Lightening Day Cream dan Night Cream

Bagi pecinta produk kecantikan wardah jangan terburu-buru memillih series lightening sebagi skincare kamu. seperti yang kita ketahui Wardah mengeluarkan beberapa series seperti nature daily, anti aging maupun crystal secret yang mungkin cocok dengan permasalahan kulit kamu.

Memang, sebuah produk akan kita ketahui fungsinya setelah digunakan, namun tidak ada salahnya menelusuri manfaat wardah lightening day cream dan night cream sebelum memutuskan untuk membeli series lightening ini.

Manfaat wardah lightening day cream dan night cream
Manfaat wardah lightening day cream dan night cream

Ada beberapa manfaat wardah lightening day cream dan night cream yang dapat dijadikan sebagai pertimbangan berdasarkan masalah kulit wajah kamu, diantaranya:

  • Melembabkan Kulit

Melembabkan kulit merupakan manfaat wardah lightening day cream dan night cream yang secara langsung akan didapatkan setelah krim siang dan krim malam diaplikasikan.

Walaupun seri ini digunakan untuk mencerahkan wajah, namun melalui tekstur krim yang cukup creamy berupa pelembab dimana salah satu fungsi utamanya untuk melembabkan dan menutrisi kulit wajah.

  • Mencerahkan Kulit

Seperti yang kita ketahui bahwa produk ini berasal dari seri lightening yang digunakan untuk mencerahkan kulit wajah, jadi manfaat wardah lightening day cream dan night cream untuk menyempurnakan fungsi tersebut.

Krim pelembab yang digunakan pada pagi dan malam hari ini akan membantu menutrisi kulit melalui kandungan advanced niacinamide yang membantu mencerahkan sekaligus memberikan perlindungan extra untuk kulit wajah.

  • Melindungi Kulit dari Sinar UV

Manfaat wardah lightening day cream dan night cream tidak hanya melembabkan dan mencerahkan kulit, diketahui bahwa krim ini aman dan melindungi kulit dari jahatnya sinar UV.

Manfaat wardah ligtening day cream dan night cream

Untuk kamu yang memiliki aktivitas pada diluar rumah dapat mempertimbangkan series lightening ini, sebab produk dilengkapi SPF 30 PA++ yang biasa kita dapatkan dari tabir surya atau sunscreen.

Kandungan SPF 30 PA++ akan kamu dapatkan pada day cream saja, dimana kandungan tersebut akan melindungi kulit wajah dari paparan sinar UV A dan UV B yang menimbulkan hiperpigmentasi, merusak kolagen dan jaringan ikat kulit.

  • Melindungi Wajah dari Paparan Blue Light

Manfaat wardah lightening day cream dan night krim lainya untuk melindungi  wajah dari paparan bule light yang secara langsung merusak kulit.

Seperti yang kita ketahui bahwa paparan blue light merupakan jumlah sinar biru yang diterima dari sumber-sumber cahaya yang ada disekitar, terutama layar elektronik seperti komputer, ponsel dan tablet. Jadi, manfaatkan krim ini untuk melindungi kulitmu dari paparan tersebut.

Urutan Penggunaan Wardah Lightening Series

Manfaat wardah lightening day cream dan night cream memang perlu kamu ketahui apabila tertarik menggunakan series pencerah kulit wajah dari wardah.

Urutan penggunaan wardah lightening day cream dan night cream
Sumber: lazada.co.id

Namun, untuk menghasilkan manfaat tersebut kamu perlu memahami penggunaan day cream dan night cream wardah ini. Diketahui ada 17 rangkaian produk wardah sebagai pelangkap lightening series, saat ini kami akan memperinci penggunaan wardah day cream dan night cream. Berikut urutan skincare pagi yang harus kamu lakukan:

  1. Cuci wajah menggunakan wardah lightening gentle wash
  2. Kemudian usapkan wardah ligtening face toner
  3. Jika toner sudah kering, lanjut dengan mengaplikasikan wardah lightening serum
  4. Oleskan wardah lightening day cream secara merata.

Sedangkan urutan skincare rutin malam yang harus kamu lakukan adalah:

  1. Bersihkan debu dan sisa makeup menggunakan wardah lighteninf milk cleanser
  2. Cuci wajah dengan wardah lightening gentle wash
  3. Usapkan wardah lightening serum dan tunggu sampai kering
  4. Akhiri dengan mengoleskan wardah lightening night cream

Wardah Lightening Day Cream & Night Cream Untuk Jenis Kulit Apa?

Setelah mengetahui manfaat wardah lightening day cream dan night cream, tidak sedikit yang menanyakan jenis kulit yang cocok untuk series ini.

Wardah lightening series cocok digunakan untuk jenis kulit normal cenderung kering. Hal ini karena tekstur day cream maupun night cream yang ringan dan creamy sehingga mudah meresap kedalam kulit. Jadi, prduk ini akan cocok bagi kamu yang memiliki masalah kulit kering.

Lihat juga Perbedaan Day Cream dan BB Cream MS Glow

Harga Wardah Lightening Day Cream dan Night Cream

Berbicara harga, seri lightening merupakan produk wardah yang dijual dengan harga yang cukup terjangkau. Wardah lightening day cream advance terdiri dalam dua kemasan yaitu, 20 ml dan 30 gr. Untuk harga wardah lightening day cream advanced niacinamide 20 ml adalah Rp32000 sedangkan wardah lightening day cream advanced niacinamide 30 gr Rp48500.

Wardah night cream juga dipasarkan dengan dua kemasan, yakni 20 ml dan 30 gram. Harga night cream wardah 20 ml adalah Rp33000 sedangkan untuk kemasan 30 gr Rp50000. Untuk melakukan pembelian kamu bisa kunjungi wardah official shop atau klik disini.

Efek samping wardah Lightening Day Cream dan Night Cream

Efek samping wardah lightening day cream dan night cream

Selain manfaat wardah lightening day cream dan night cream, ternyata serangkaian skincare ini memiliki efek samping pada wajah, apa saja efeknya? cek disini!

Efek Samping Penjelasan
Iritasi Kulit bisa menjadi kemerahan, gatal, atau terasa panas. Hal ini bisa disebabkan oleh reaksi alergi atau sensitivitas terhadap salah satu bahan dalam produk.
Jerawat atau Breakout Beberapa produk, terutama yang mengandung minyak atau komedogenik, dapat menyumbat pori-pori dan menyebabkan timbulnya jerawat.
Kulit Kering Beberapa produk, khususnya yang mengandung alkohol atau bahan pengering lainnya, dapat menyebabkan kulit menjadi kering dan mengelupas.
Reaksi Alergi Gejala bisa berupa ruam, bengkak, gatal-gatal, atau bahkan kesulitan bernapas.
Penggelapan atau Pemutihan Kulit Beberapa produk mungkin mengandung bahan yang dapat mengubah warna kulit, sehingga membuat kulit menjadi lebih gelap atau lebih terang daripada seharusnya.

Baca juga Perbedaan Scarlett Whitening Body Lotion Romansa dan Charming

Kesimpulan

Manfaat Wardah Lightening Day Cream dan Night Cream

Setelah mengetahui manfaat wardah lightening day cream dan night cream, kira-kira kamu tertarik menggunakan seri ini sebagai nutrisi utama wajahmu? selain manfaat, harga dan efek samping penggunaan dapat kamu gunakan sebagai pertimbangan ya sobat!

Mungkin itu saja yang dapat Mocipay jabarkan tentang produk pencerah kulit dari brand lokal wardah, semoga informasi diatas bermanfaat dan sampai bertemu di pembahasan selanjutnya.

Related Post