Cara belanja di Lazada COD gratis ongkir dapat dilakukan dengan mudah oleh seluruh pengguna. Kuncinya, user harus jeli dengan penyediaan voucher yang dicari. Semakin familiar pengguna dengan aplikasi, maka semakin mudah pula ia memahami cara kerja penyediaan promo free ongkir COD.
Bagi pengguna, bukan hal sulit bagi mereka untuk mengenal aplikasi. Apalagi Lazada dikenal luas sebagai salah satu platform marketplace atau e-commerce terbesar di Indonesia. Semua jenis transaksi dan penyediaan kebutuhan ada di dalamnya. Mulai dari produk seperti sembako, alat rumah tangga, elektronik, fashion, kosmetik, barang sport, dan berbagai perintilan lainnya.
Bahkan saking populernya, kini Lazada juga tersebar hingga ke Asia Tenggara seperti Singapura, Malaysia, Thailand, Filipina, hingga Vietnam. Spesifikasi aplikasi yang dikembangkan oleh developer Lazada Mobile ini memiliki ukuran 38 MB dengan rating 4,6, dan telah diunduh lebih dari 100 juta kali.
Hanya dengan mengandalkan satu aplikasi belanja online ini, pengguna hanya tinggal check out dan menunggu barang datang. Keunggulan lainnya, Lazada kerap kali menawarkan berbagai promo menarik untuk user, salah satunya promo voucher gratis ongkir untuk sistem COD.
Promo paket lengkap dan super hemat tersebut tidak selalu hadir setiap saat, sehingga secerdik-cerdiknya dan sehoki-hokinya pengguna, mereka yang menentukan.
Kapan Saja Penawaran Lazada Free Ongkir Ada?
Penawaran voucher COD gratis ongkir tidak diadakan secara konsisten, namun sering ada. Promo seperti ini kian dikejar dibutuhkan oleh hampir seluruh pengguna. Oleh karenanya pengguna harus mengetahui golden hour dan datang di timing yang pas.
Agar kebagian kuota voucher COD gratis ongkos kirim, pengguna harus periksa di event-event tertentu seperti Ramadhan, jelang Idul Fitri, tahun baru, natal, momen 1.1, 2.2, atau harbolnas 12.12. Dan jangan lupa pantengin aplikasi saat ulang tahun Lazada, karena bisa jadi saat momen tersebut.
Sistem dan Ketentuan Lazada COD Gratis Ongkir
Cara belanja di Lazada COD gratis ongkir ternyata tak semabarangan, tidak semua voucher benar-benar gratis biaya pengiriman. Atau tidak semua voucher gratis ongkir bisa dipakai untuk sistem COD. Jika tidak 100% sesuai, biasanya hanya berupa potongan harga beberapa persen saja.
Namun potongan harga juga tergantung jarak lokasi antara pembeli dengan penjual. Semakin dekat jaraknya maka biaya kirim bisa jadi sudah bisa tertutupi oleh promo. Sebaliknya, jika jarak pembeli terlalu jauh, cukup sulit untuk mendapatkan promo gratis ongkir hingga 0 rupiah.
Selain hal di atas, promo potongan biaya kirim juga tergantung pada minimal belanja. Misalnya suatu coucher belanja menentukan syarat minimal belanja Rp 100.000, maka potongan bisa didapatkan jika total harga check out mencapai ketentuan.
Detail Cara Belanja Di Lazada COD Gratis Ongkir
Untuk menikmati voucher belanja yang diinginkan, maka memerlukan beberapa proses. Cara belanja di Lazada COD gratis ongkir bisa kamu lakukan dengan panduan sederhana berikut ini.
Buat Akun Lazada
Sebelum mengerti cara belanja di Lazada COD gratis ongkir dengan penawaran gratis biaya kirim sistm COD, bahkan pengguna baru harus memulai dari yang paling awal. Semuanya akan didapatkan setelah user mengunduh aplikasi, memasang, dan membuat akun personal.
Ketika menekan menu buat akun baru, calon pengguna akan mengikuti panduan demi panduan hingga proses pembuatan akun selesai.
Cari Produk yang Akan Dibeli
Selanjutnya cara belanja di Lazada COD gratis ongkir akan dengan mudah ditemui setelah menentukan produk yang ingin kamu check-out. Pastikan terlebih dahulu barang apa saja yang ingin dibeli agar semua kebutuhan tersebut masuk ke dalam promo bebas ongkir.
Ketika check-out barang terpisah, belum tentu pesanan selanjutnya kamu bisa menemukan dan menggunakan penawaran yang sama. Maka mulailah dengan mengetikkan kata kunci barang yang dibutuhkan. Untuk mempermudah, gunakan fitur sortir agar pemilihan barang lebih cepat dan sesuai kriteria.
Masukkan Ke Keranjang
Setelah menemukan produk yang tepat di Lazada, langkah berikutnya adalah memasukkan barang ke troli ‘Tambah ke Troli’ terlebih dahulu jika ingin mengumpulkan produk lainnya untuk dipesan bersama.
Setelah yakin, kunjungi fitur yang ada ikon troli. Pilih dan centang barang yang akan dipesan, lalu klik menu ‘Beli Sekarang’.
Atur Alamat Pengiriman
Setelahnya, atur alamat pengiriman barang dengan tujuan yang valid. Pastikan kamu tidak salah memasukkan informasi, lalu sertakan pula nomor HP penerima agar mempermudah kurir saat paket akan tiba.
Memilih Metode Pembayaran
Hal ini dari jual beli adalah pembayaran. Jangan lupa untuk mengatur metode pembayaran, apakah menggunakan saldo Lazada, Paylater, transfer bank, layanan minimarket, e-wallet, atau COD. Karena yang menjadi fokus pembahasan ini adalah cara belanja di Lazada COD gratis ongkir, maka pilihlah metode COD.
Pilih Voucher COD Gratis Ongkir
Inti dari cara belanja di Lazada COD gratis ongkir ada pada tahap ini. Ini saatnya pengguna memilih jenis voucher yang sesuai kriteria. Pastikan diantaranya tersedia voucher gratis ongkir yang bisa dinikmati oleh sistem COD.
Jika saat akan check out kamu belum menemukan voucher gratis ongkir yang sesuai, maka lakukan beberapa cara berikut untuk mendapatkannya.
- Klaim Voucher Gratis Ongkir
Cara pertama adalah dengan mengklaim voucher gratis ongkir yang bisa kamu lakukan dengan kembali ke halaman utama Lazada. Selanjutnya pilih fitur akun > voucher > dapatkan lebih banyak voucher > klaim/kumpulkan. Dengan klaim secara manual, kamu bisa menemukan beragam voucher, mulai dari cashback, gratis full ongkir, potongan harga 50%, dan lain-lain.
- Dapatkan dari Fitur Lucky Egg
Cara belanja di Lazada COD gratis ongkir bisa dilakukan dengan mendapatkan voucher dari fitur Lucky Egg (ikon telur) yang ada di halaman utama. Kamu tinggal klik fiturnya dan pecahkan telurnya. Lalu pengguna akan mendapatkan hadiah voucher COD free ongkir menarik dengan syarat dan ketentuan berlaku.
- Mengikuti Program Gratis Ongkir
Tips lainnya dengan mengikuti program gratis ongkir yang bisa sewaktu-waktu datang dengan kebijakan berbeda. Dan bedanya, di program ini pengguna tidak perlu melakukan penyelesaian misi ataupun klaim voucher. Apabila minimal pembelian telah memenuhi syarat, maka potongan atau gratis ongkir bisa digunakan saat itu juga.
- Ikut Serta di Event Big Sale
Berburu hadiah voucher juga efektif saat diikuti di event big sale. Di program tanggal cantik, hari raya dan Harbolnas tersebut, biasanya menjadi momen promo besar-besaran yang kian ditunggu. Promo potongan harga 100% dan gratis ongkir untuk sistem COD pun lebih mudah ditemui. Pengguna hanya harus update dengan informasi programnya agar tidak ketinggalan.
- Belanja di Toko Berlabel Khusus
Kemudahan cara belanja di Lazada COD gratis ongkir juga bisa disiasati dengan memilih merchant atau toko yang tertera label COD dan gratis ongkirnya. Menemukan toko yang memasang label promo khusus bisa menjadi sulit jika kamu tidak melakukan filter di fitur pencarian. Jika sudah disesuaikan, maka hasil pencarian akan menampilkan toko-toko dengan promo bebas ongkir.
Tips | Deskripsi Singkat |
Gunakan Kode Promo | Lazada seringkali memberikan kode promo untuk gratis ongkir. Biasanya kode ini diberikan dalam event-event khusus atau bagi pengguna baru. |
Ikuti Program Lazada | Lazada memiliki beberapa program seperti Lazada Fulfilled by Lazada (FBL) atau LazMall yang biasanya menawarkan gratis ongkir. |
Belanja di Atas Minimum | Lazada biasanya memberikan gratis ongkir untuk pembelanjaan di atas jumlah minimum tertentu. |
Manfaatkan Lazada Bonus | Lazada Bonus adalah fitur di mana Anda bisa mendapatkan diskon atau gratis ongkir saat checkout. |
Gunakan Voucher Ongkir | Lazada seringkali memberikan voucher ongkir gratis. Anda bisa mendapatkan voucher ini melalui berbagai promo yang ada. |
Baca Juga: 10 Cara Mendapatkan Gratis Ongkir di Lazada Tanpa Minimal Pembelian
Check Out Barang di Lazada
Kemudahan cara belanja di Lazada COD gratis ongkir makin di depan mata. Setelah melakukan berbagai cara diatas untuk mendapatkan promo gratis ongkir sistem COD, maka kamu bisa kembali ke fitur keranjang, pilih produk, pakai voucher gratis ongkir, dan tekan beli sekarang.
Saat proses pengaturan check-out, kamu bisa memilih fitur metode pembayaran COD. Setelah itu selesaikan pesanan sehingga belanjaan bisa segera diproses oleh penjual.
Itulah kumpulan cara belanja di Lazada COD gratis ongkir yang bisa diatur oleh pengguna agar lebih mudah menggunakannya. Kesimpulannya, terdapat 5 cara manual yang bisa pengguna upayakan untuk menemukan promo gratis ongkir yang dimaksud. Informasi relevan lainnya tentang aplikasi Lazada bisa kamu akses melalui Mocipay kapan saja.