10 Solusi Ingin Melunasi Hutang Tapi Tidak Punya Uang
Mengalami kondisi finansial yang tidak stabil dengan hutang yang menumpuk, sering kali menjadikan banyak orang bertanya-tanya mengenai solusi ingin melunasi hutang tapi tidak punya uang.
Bagi Anda yang mungkin juga sedang mengalami kondisi demikian, tidak perlu khawatir lantaran di ulasan berikut akan kita berikan tips melunasi hutang tanpa harus memiliki uang tunai yang cukup. Dengan demikian, maka Anda nantinya bisa melunasi hutang dan dapat terbebas dari masalah finansial.
Bagaimana Solusi Ingin Melunasi Hutang Tapi Tidak Punya Uang?
Seperti yang kita ketahui, bahwa hutang menjadi salah satu hal yang tidak akan terlepas dari kehidupan sehari-hari kalangan masyarakat Indonesia. Hal ini dikarenakan, hutang bisa menjadi solusi alternatif bagi masyarakat dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari yang sifatnya mendesak.
Meski demikian, hutang juga bisa menjadi boomerang bagi masyarakat jika tidak segera dilunasi dengan tepat waktu. Berbicara mengenai hutang, terkadang tak sedikit dari kalangan masyarakat yang membutuhkan solusi dalam melunasi hutang, agar terbebas dari beban finansial.
Namun sebelum membahas lebih lanjut mengenai tips melunasi hutang tanpa memiliki uang, ada baiknya bagi Anda untuk mengenal beberapa perbedaan antara hutang dan piutang di tabel penjelasan berikut. Sebab, sejauh ini masih ada sebagian masyarakat yang sering kali sulit membedakan antara hutang dan piutang.
Hutang | Piutang |
Hutang merupakan aktivitas pinjaman. | Piutang merupakan pihak yang memberikan hutang / pihak yang memberikan pinjaman. |
Pihak yang berhutang, biasanya dikenal dengan istilah debitur. | Pihak yang memberikan hutang / pinjaman, biasanya disebut dengan istilah kreditur. |
Hutang termasuk jenis penggunaan beban, yang mana debitur harus mengembalikan pinjaman dalam jangka waktu tertentu. | Piutang tergolong dalam aktiva lancar, yang mana seluruh aset kekayaan yang dimiliki oleh perusahaan bisa dicairkan dalam uang tunai. |
Hutang memiliki nilai negatif, dikarenakan di dalamnya terdapat aktivitas pasif (orang yang berhutang tidak produktif dan ada beban yang harus dikembalikan). | Piutang memiliki nilai positif, dikarenakan dana yang dipinjamkan terjadi karena adanya kerja sama. |
Hutang memiliki aturan yang cenderung lemah. | Piutang memiliki aturan yang kuat, dikarenakan banyak digunakan di kalangan bisnis besar. |
Hutang memiliki hak milik pihak atau orang lain. | Piutang merupakan hak milik dari perusahaan yang belum dibayarkan oleh pihak lain. |
Dalam hutan, peminjam akan dikenakan biaya tambahan sebagai balas jasa kepada pihak pemberi hutang. Dimana, jenis bunga tersebut dikenal dengan istilah beban bunga. | Piutang memiliki jenis bunga yang dikenal dengan istilah piutang bunga. Yang mana, bunga tersebut diperoleh dari dana yang dipinjamkan oleh perusahaan kepada pihak lain. |
Setelah tadi Anda melihat beberapa perbedaan antara hutang dan piutang, maka selanjutnya kita akan membahas mengenai beberapa solusi ingin melunasi hutang tapi tidak punya uang. Bagi Anda yang penasaran mengenai apa saja solusi ingin melunasi hutang tapi tidak punya uang yang bisa diterapkan, maka bisa menyimak penjelasan lengkapnya di bawah ini.
-
Membuat Perencanaan Keuangan
Mengenai solusi ingin melunasi hutang tapi tidak punya uang pertama yang bisa Anda lakukan, yakni dengan membuat perencanaan keuangan terlebih dahulu. Dalam hal ini, Anda diwajibkan untuk merinci daftar hutang terlebih dahulu agar bisa melunasi hutang secara efektif.
Sebab dengan adanya perincian keuangan yang dibuat ini, Anda nantinya dapat menyusun prioritas kebutuhan yang mana harus dibayarkan terlebih dahulu. Jika Anda sudah mengetahui daftar hutang yang dimiliki, maka selanjutnya tinggal merincikan saja pendapatan dan pengeluaran kebutuhan sehari-hari. Baru setelah itu, Anda nantinya akan tahu berapa kisaran jumlah hutang yang dapat dibayarkan setiap bulannya.
Baca Juga:Â 2 Cara Menjadi Distributor Unilever, Ini Syarat dan Keuntungannya
-
Mengevaluasi Keuangan
Melakukan evaluasi keuangan, juga nyatanya sangat penting untuk Anda lakukan dalam membantu melunasi hutang tanpa perlu memiliki uang tunai. Ketika Anda menerapkan salah satu solusi ingin melunasi hutang tapi tidak punya uang satu ini, maka nantinya akan Anda temukan keseimbangan finansial dengan melunasi hutang. Berkaitan dengan solusi tersebut, Anda diharuskan untuk membuat daftar lengkap hutang Anda.
Termasuk di dalamnya, yakni mengenai cicilan rumah, cicilan kendaraan, cicilan kartu kredit dan berbagai pinjaman lainnya yang Anda miliki saat ini. Disini, Anda juga perlu mencantumkan informasi rinci mengenai jumlah total dan cicilan tiap bulannya. Setelah itu, Anda bisa menghitung jumlah pendapatan Anda dan bandingkan dengan jumlah hutang yang dimiliki.
-
Kuatkan Tekad dan Niat dalam Diri Sendiri
Apabila Anda sudah membuat daftar hutang yang dimiliki, maka solusi ingin melunasi hutang tapi tidak punya uang selanjutnya yakni dengan memperkuat tekad dan niat dalam diri sendiri. Sebab ketika Anda mengetahui jumlah hutang yang dimiliki, besar kemungkinan Anda akan merasa cemas dan takut lantaran tidak bisa melunasi hutang tersebut secara tepat waktu.
Oleh sebab itulah, Anda disini harus tenang dan beristirahat sejenak sembari menumbuhkan tekad dan niat yang kuat. Dengan tekad dan niat yang kuat dalam diri, maka Anda akan lebih disiplin dalam menjalani tanggung jawab untuk melunasi hutang-hutang tersebut. Tidak hanya itu saja, Anda juga perlu memastikan untuk memikirkan mengenai segala konsekuensi yang mungkin saja terjadi dalam melunasi hutang-hutang tersebut.
-
Memulai Bayar Hutang dengan Skala Prioritas dan Efektif
Ketika tekad dan niat sudah ditumbuhkan dalam diri sendiri, maka Anda bisa memulai untuk membayar hutang secara perlahan. Dari catatan hutang yang sudah dibuat sebelumnya, nantinya Anda akan menemukan beban hutang mana saja yang masuk ke dalam daftar prioritas. Solusi ingin melunasi hutang tapi tidak punya uang disini, Anda bisa mengatur skala prioritas dari perhitungan tenor dan besaran total dari beban hutang yang Anda miliki.
Terkait hutang yang masuk ke dalam skala prioritas, pastikan Anda membayarnya dengan maksimal. Sementara untuk hutang yang tidak termasuk skala prioritas, Anda bisa membayar dengan sistem pembayaran minimum. Dengan cara ini, maka hutang Anda satu per satu akan bisa dilunasi secara efektif.
-
Menjual Barang-barang yang Tidak Terpakai
Bagi Anda yang mungkin merasa penghasilan sehari-hari dirasa masih kurang untuk melunasi hutang, maka tidak ada salahnya menerapkan solusi ingin melunasi hutang tapi tidak punya uang satu ini. Yang mana, disini Anda bisa menjual barang-barang di rumah yang mungkin sudah tidak lagi terpakai. Pastikan barang yang tidak terpakai ini, masuk ke dalam kategori barang substitusi atau barang komplementer Anda sehari-hari.
Untuk memudahkan mendapatkan pembeli barang-barang tersebut, Anda bisa memanfaatkan akun media sosial yang dimiliki. Dengan menggunakan media sosial tersebut, Anda bisa mempromosikan barang-barang yang sudah tidak terpakai dalam waktu yang singkat.
-
Mencari Penghasilan Tambahan
Perlu Anda ketahui, bahwa mencari penghasilan tambahan dikatakan sebagai solusi ingin melunasi hutang tapi tidak punya uang paling efektif untuk dilakukan. Sebab ketika Anda memiliki penghasilan tambahan, maka Anda nantinya akan lebih leluasa dalam mengatur keuangan yang dimiliki. Baik itu untuk membagi alokasi dana untuk keperluan membayar hutang, ataupun untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Jika hutang yang Anda miliki sudah dikatakan lunas, maka Anda bisa melanjutkan profesi tambahan tersebut untuk meningkatkan penghasilan sehari-hari. Dimana dengan penghasilan yang diperoleh tersebut, Anda bisa menjadikannya sebagai dana simpanan tambahan atau bisa juga dijadikan dana darurat yang bisa digunakan di kemudian hari-hari.
-
Mencairkan Asuransi
Khusus bagi Anda yang mungkin saja memiliki jumlah hutang sangat tinggi mencapai ratusan juta, ada baiknya untuk mencairkan asuransi yang dimiliki. Hal ini dikarenakan, mencairkan asuransi juga termasuk ke dalam salah satu solusi ingin melunasi hutang tapi tidak punya uang yang cukup ampuh dilakukan.
Terlebih lagi dalam hal ini dikatakan, bahwasanya penggunaan asuransi sendiri menjadi uang cadangan yang sangat membantu bagi nasabahnya. Dengan menggunakan asuransi ini, maka Anda tidak perlu lagi khawatir dalam melunasi hutang-hutang yang dimiliki. Apabila proses pencairan asuransi sudah dilakukan, maka segera lunasi hutang tersebut dan pastikan agar tidak menunda pelunasan hutang tersebut.
-
Kurangi Pengeluaran yang Tidak Penting
Sering kali kita melihat, bahwasanya sejauh ini masih ada sebagian orang yang memiliki perilaku / kebiasaan konsumtif dalam pemberian barang-barang tidak penting. Padahal, perilaku ini justru akan membuat situasi dan kondisi finansial mereka memburuk dan berisiko terjebak dalam hutang menumpuk. Sebagai solusi ingin melunasi hutang tapi tidak punya uang disini, sebaiknya Anda perlu membatasi diri dan mengontrol pengeluaran yang tidak penting.
Dalam melakukan perubahan yang lebih baik, Anda sebaiknya prioritaskan untuk membayar hutang sebelum membeli barang-barang yang tidak penting. Adapun jika memang Anda tidak memiliki cukup uang, hindari memperburuk situasi dan kondisi finansial dengan melakukan pembelian barang-barang yang tidak dibutuhkan.
-
Memanfaatkan Aplikasi Manajemen Keuangan
Apabila Anda merasa sulit untuk mengatur keuangan sehari-hari, maka solusi ingin melunasi hutang tapi tidak punya uang yang bisa diambil, yakni dengan memanfaatkan aplikasi manajemen keuangan. Dimana penggunaan aplikasi satu ini, akan memberikan Anda kemudahan dalam mencatat setiap pengeluaran dan pemasukan yang diperoleh dengan efektif dan efisien.
Anda bisa mencari beberapa aplikasi manajemen keuangan yang belakangan ini banyak ditawarkan untuk pengguna, seperti misalnya Money Manager, Spendee dan lain-lain. Mengenai penggunaan aplikasi manajemen keuangan sendiri, Anda hanya perlu mengikuti tata cara pengoperasian nya saja. Pastikan untuk selalu menginput setiap pengeluaran yang dilakukan, dan cek bagian saran yang diberikan oleh aplikasi tersebut.
-
Jangan Pernah Berhutang Kembali
Untuk solusi ingin melunasi hutang tapi tidak punya uang yang terakhir, yakni Anda sebaiknya menghindari untuk berhutang kembali. Sebagai saran, sebaiknya Anda menyelesaikan segala beban hutang yang dimiliki sampai benar-benar lunas terlebih dahulu. Dan jika hutang sudah dikatakan lunas sekalipun, ada baiknya Anda mengurangi kebiasaan berhutang kembali.
Disini, sebaiknya Anda meminimalkan pengeluaran dan gaya hidup yang dimiliki sehari-hari. Langkah satu ini bisa Anda mulai dari meminimalkan keberadaan hutang untuk kebutuhan esensial, seperti halnya kepemilikan rumah atau kendaraan dan kebutuhan non esensial seperti ponsel terbaru dan liburan.
Demikianlah tadi ulasan penting yang bisa Anda ketahui dan pahami mengenai beberapa solusi ingin melunasi hutang tapi tidak punya uang. Dalam menerapkan beberapa solusi melunasi hutang tersebut, kunci utama yang selalu Anda tanamkan dalam diri sendiri, yakni selalu konsisten dalam mengatur keuangan lebih baik. Sehingga, hutang tidak akan semakin bertambah dan terus berkurang seiring dengan berjalannya waktu.