Tutorial

Cara Pinjam Pulsa Di Aplikasi OVO Terbaru 2024

Kini kamu bisa meminjam pulsa dengan menggunakan aplikasi OVO. Lantas bagaimana cara pinjam pulsa di aplikasi OVO dengan mudah? Buat kamu yang penasaran tentang cara pinjam pulsa di aplikasi OVO, silakan ikuti artikel ini sampai selesai ya.

Kehadiran aplikasi OVO membawa banyak manfaat bagi para penggunanya. Tidak hanya terbatas sebagai aplikasi pembayaran digital, kini OVO semakin berinovasi dengan menghadirkan banyak fitur menarik yang dapat mempermudah para penggunanya seperti OVO Paylater.

Dengan menggunakan OVO Paylater maka kamu dapat melakukan pembayaran terlebih dahulu dengan membayarnya dikemudian hari sesuai dengan waktu yang telah ditentukan. Silakan ikuti artikel ini untuk mengetahui cara pinjam pulsa di aplikasi OVO.

Sekilas Informasi Tentang OVO

Sekilas Informasi Tentang OVO
Sekilas Informasi Tentang OVO

Sebelum lebih lanjut membahas tentang cara pinjam pulsa di aplikasi OVO, pada artikel kali ini Mocipay akan membahas sekilas informasi tentang OVO.

OVO merupakan aplikasi dompet digital yang dapat digunakan sebagai alat pembayaran transaksi secara digital. Aplikasi ini memiliki fitur penyimpana uang secara eletronik, sehingga ketika kamu memilik saldo, maka kamu dapat melakukan pembaran dengan lebih efektif.

Saat ini OVO menjadi salah satu pilihan aplikasi dompet digital yang paling banyak digunakan. Pasalnya aplikasi ini menyediakan banyak menyediakan fitur-fitur yang sangat menarik dan tentunya mempermudah para pengguna dalam penggunaan aplikasinya.

Pada awal berdirinya, OVO dipegang oleh Lippo Group yang merupakan salah satu perusahaan konglomerat terbesar yang ada di Indonesia.

Aplikasi ini kemudian diakuisisi oleh perusahaan transportasi online pada tahun 2018. Pada bulan oktober 2021, Grab berhasil meningkatkan saham kepemilikannya di OVO yakni sebesar 79,5 persen, yang membuat Grab mengambil alih sebagian besar pengembangan aplikasi OVO.

Buat kamu yang belum mendownload aplikasi OVO, di bawah ini adalah link download yang Mocipay sediakan untuk kamu, baik pengguna Android maupun iPhone:

🔥 Nama Aplikasi  OVO 🔰
🔥 Developer PT Visionet Internasional 🔰
🔥 Rating Aplikasi 4,2 ⭐
🔥 Jumlah Download 50 jt+ 🔰
🔥 Link Download Playstore / App Store

Dengan menggunakan aplikasi OVO, kamu dapat membayar dan membeli berbagai hal sesuai dengan merchant yang bekerjasama dengan OVO. Kamu bisa melakukan pembayan token listrik, PDAM, pulsa, dan masih banyak pembayaran lainnya.

Baca Juga :  4 Cara Melihat Story Instagram yang Disembunyikan Dari Kita

Untuk kamu yang belum pernah menggunakan aplikasi OVO dan hendak menggunakan aplikasinya, maka kamu dapat mengikuti langkah-langkah untuk mendaftarkan akun OVO di bawah ini.

  • Pertama silakan download aplikasi OVO melalui smartphone yang kamu gunakan.
  • Kemudian buka aplikasinya.
  • Langkah selanjutnya kamu akan diarahkan pada menu untuk pendaftaran akun lalu klik Join Now.
  • Setelah itu silakan masukkan nomor telepon kamu yang aktif untuk pendaftaran akun.
  • Kemudian pilih metode verifikasi yang kamu inginkan antara WhatsApp atau SMS untuk mengirimkan kode OTP.
  • Lalu tunggu beberapa saat sampai kamu menerima kode OTP melalui SMS atau WhatsApp pada nomor yang kamu daftarkan.
  • Berikutnya silakan masukkan OTP pada yang dikirimkan pada menu Masukkan Kode.
  • Lalu kamu akan diarahkan untuk memasukkan Nama Lengkap pada kolom yang tersedia.
  • Setelah berhasil memasukkan kode OTP, kamu akan diarahkan menu Buat Security Akun Anda untuk memasukkan PIN keamanan kamu pada aplikasi OVO.
  • Setelah berhasil memasukkan PIN maka kamu sudah bisa menggunakan aplikasi OVO.
  • Selesai.

Itulah beberapa langkah yang dapat kamu ikuti untuk melakukan pendaftaran akun OVO bagi para pemula dan belum pernah menggunakan aplikasi OVO sebelumnya.

Setelah mengetahui langkah-langkah untuk mendaftarkan akun OVO kamu juga perlu mengetahui beberapa langkah yang bisa kamu ikuti untuk melakukan Top Up di aplikasi OVO.

Cara Top Up OVO

Cara Top Up OVO
Cara Top Up OVO

Selain membahas tentang cara pinjam pulsa di aplikasi OVO, pada artikel kali ini Mocipay juga telah merangkumKetika kamu ingin melakukan pembayaran tagihan dengan menggunakan aplikasi OVO, maka hal pertama yang kamu pastikan adalah adanya saldo yang cukup.

Lalu bagaimana cara mengisi saldo OVO dengan mudah? Pada artikel kali ini Mocipay juga telah merangkum beberapa cara Top up OVO yang dapat kamu lakukan untuk mengisi saldo.

Kamu tidak perlu khawatir dalam pengisian saldo OVO, aplikasi yang satu ini sudah menjalin kerjasama dengan hampir semua bank yang ada di Indonesia. Berikut di bawah ini adalah daftar bank yang bekerjasama dengan OVO untuk melakukan Top Up:

No. Nama Bank No. Nama Bank No. Nama Bank
1 BCA 11 Panin Bank 21 Bank Bukopin
2 BNI 12 Bank Danamon 22 Bank Muamalat
3 BRI 13 Maybank 23 Bank Sinarmas
4 BSI 14 Bank MAS 24 Shinhan Bank
5 Mandiri 15 Bank Mayapada 25 DBS
6 Bank Mega 16 Bank DKI 26 Simobi+
7 Permata Bank 17 Bank BPD DIY 27 OCBC NISP
8 Bank BTN 18 Bank SUMUT 28 UOB
9 Bank BTPN 19 Bank Jatim 29 CIMB NIAGA
10 Bank BJB 20 Bank Nagari 30 Seabank

Tidak hanya Bank yang disebut di atas, masih banyak bank yang menjalin kerjasama dengan OVO untuk melakukan Top Up. Selain bekerjasama dengan berbagai bank yang ada di Indonesia untuk melalukan Top Up, pihak OVO juga melakukan kerjasama dengan merchant yang aktif di Indonesia yakni Grab dan Tokopedia.

Baca Juga :  5 Cara Melihat Kapan Terakhir Online Di Instagram Tanpa DM

Namun, perlu kamu ketahui bahwa untuk melakukan Top Up OVO tidak hanya terbatas pada via transfer antar bank saja. Tetapi kamu juga dapat melakukan Top Up melalui minimarket seperti Indomaret, Alfamart dan Alfamidi.

Setelah mengetahui daftar bank dan merchant yang bekerjasama dengan aplikasi OVO, berikut di bawah ini adalah cara Top Up OVO yang dapat kamu lakukan.

Cara Top Up OVO Melalui BCA

  • Silakan login ke akun m-BCA.
  • Pilih menu m-Transfer.
  • Pilih BCA Virtual Account.
  • Masukkan 39358 + nomor ponsel: (contoh 39358 + 08xx-xxxx-xxxx).
  • Masukkan nominal yang ingin di top-up.
  • Ikuti instruksi untuk menyelesaikan transaksi.

Cara Top Up OVO Melalui BNI

  1. Login ke akun BNI Mobile.
  2. Pilih Transfer.
  3. Pilih Virtual Account Billing.
  4. Masukkan kode biller OVO + nomor ponse: (contoh 8740 08xx-xxxx-xxxx).
  5. Masukkan nominal top-up.
  6. Ikuti instruksi untuk menyelesaikan transaksi.

Cara Top Up OVO Melalui BRI

  • Login ke akun BRI Mobile.
  • Pilih menu BRIVA.
  • Masukkan 88099 + nomor ponsel (contoh 88099 08xx-xxxx-xxxx).
  • Masukkan nominal transfer.
  • Ikuti instruksi untuk menyelesaikan transaksi.

Cara Pinjam Pulsa Di Aplikasi OVO

Cara Pinjam Pulsa Di Aplikasi OVO
Cara Pinjam Pulsa Di Aplikasi OVO

Untuk melakukan cara pinjam pulsa di aplikasi OVO, maka hal yang harus kamu lakukan adalah dengan mengaktifkan fitur OVO Paylater pada aplikasi OVO kamu agar cara pinjam pulsa di aplikasi OVO berhasil.

OVO Paylater merupakan salah satu fitur yang disediakan oleh OVO untuk membantu para penggunanya. Dengan fitur OVO Paylater maka para pengguna dapat melakukan transaksi pembelian dengan membayarnya secara cicilan bulan.

Keuntungan dari menggunakan fitur ini, selain dapat membayar tagihan dengan cara dicicil, bunga yang diberikan untuk cicilan juga tergolong rendah. Hal ini menjadi daya Tarik dari fitur OVO Paylater.

Nah untuk mendaftarkan akun OVO Paylater sendiri, terlebih dahulu kamu harus meng-upgrade akun ke OVO Premier, yang memiliki fitur lebih lengkap dan kemudahan lainnya dibanding akun OVO biasa.

Lantas bagaimana caranya untuk upgrade akun OVO Premier untuk bisa melakukan cara pinjam pulsa di aplikasi OVO? Berikut di bawah ini adalah langkah-langkah yang bisa kamu ikuti untuk upgrade akun menjadi OVO Premier:

  • Langkah yang pertama, silakan buka aplikasi OVO pada smartphone yang kamu gunakan.
  • Pada halaman beranda, silakan klik menu Upgrade.
  • Setelah itu klik Upgrade Sekarang yang terletak pada bagian bawah layar.
  • Lalu kamu akan diarahkan untuk memotret KTP, lalu klik Buka Kamera dengan mengijinkan akses Kamera.
  • Langkah selanjutnya silakan foto KTP dengan jelas. Pastikan bahwa kamu memfoto KTP dengan jelas dan tidak buram agar lebih cepat untuk di ACC.
  • Setelah melakukan foto KTP, klik Konfirmasi.
  • Kemudian kamu akan diarahkan pada menu Konfirmasi Data E-KTP. Silakan isi semua data diri yang diperlukan pada kolom yang tersedia.
  • Pastikan bahwa data diri yang kamu masukkan sudah sesuai dengan yang ada pada KTP. Setelah mengisi semua data diri dengan lengkap silakan klik Konfirmasi, lalu klik Oke.
  • Setelah itu kamu diarahkan untuk mengisi Nama Ibu Kandung pada kolom yang tersedia. Pastikan kamu memasukkan nama ibu dengan benar sesuai pada KTP.
  • Kemudian klik Lanjut.
  • Pada halaman berikutnya kamu akan diarahkan untuk Ambil Selfie Kamu sebagai metode verifikasi. Pastikan bahwa kamu berada di tempat yang memiliki penerangan yang cukup untuk mengambil selfie dengan jelas.
  • Setelah itu klik Ambil Foto Sekarang dan klik Konfirmasi.
  • Langkah terakhir silakan ambil foto selfie sambil memegang KTP dan klik Konfirmasi. Pastikan foto yang diambil jelas dan sesuai pada kotak yang tersedia.
  • Lalu Tunggu beberapa saat hingga proses verifikasi Upgrade Akun OVO Premier berhasil. Umumnya waktu yang dibutuhkan adalah 1×24 jam untuk menunggu proses verifikasi berhasil.
Baca Juga :  Cara Membuat Whatsapp Transparan Tanpa Aplikasi Tambahan

Nah setelah kamu berhasil melakukan Upgrade akun ke OVO Premier dan akun kamu di verifikasi, maka kamu dapat mengikuti cara pinjam pulsa di aplikasi OVO di bawah ini:

  1. Cara pinjam pulsa di aplikasi OVO Buka aplikasi OVO.
  2. Kemudian pilih menu Pulsa/Paket Data pada halaman awal.
  3. Setelah itu masukkan nomor telepon yang ingin kamu isi pulsa.
  4. Pilih Nominal pulsa yang kamu inginkan.
  5. Lalu klik Konfirmasi.
  6. Pada halaman berikutnya silakan pilih metode pembayaran Paylater,
  7. Cara pinjam pulsa di aplikasi OVO yang terakhir adalah klik Bayar.
  8. Tunggu beberapa saat sampai pulsa berhasil dikirmkan pada nomor tujuan pengisian.
  9. Selesai.

Itulah beberapa langkah yang bisa kamu ikuti sebagai cara pinjam pulsa di aplikasi OVO yang bisa kamu ikuti. Sebelumnya kamu harus memastikan bahwa nominal yang kamu pilih sudah sesuai. Lakukan pembayaran setelah tagihan kamu jatuh tempo dengan tepat waktu agar kamu tidak terkena denda.

Penutup

Cara Pinjam Pulsa Di Aplikasi OVO
Cara Pinjam Pulsa Di Aplikasi OVO

Untuk  melakukan pinjaman pulsa di aplikasi OVO, harga yang ditawarkan untuk setiap provider berbeda-beda, jadi pastikan kamu memilih provider dan nominal pulsa sesuai dengan yang kamu butuhkan.

Jangan lupa juga untuk melakukan pembayaran untuk tagihan pinjam pulsa kamu tepat waktu, agar kamu tidak dikenakan denda dan nantinya membayar lebih besar dari yang seharusnya.

Demikianlah pembahasan tentang cara pinjam pulsa di aplikasi OVO pada artikel kali ini. Semoga artikel ini dapat membantu dan dapat membawa manfaat bagi para pembaca terutama yang sedang mencari cara pinjam pulsa di aplikasi OVO.

Back to top button