Tutorial

4 Cara Beli Token Listrik Pakai Pulsa Telkomsel, Anti Gagal Dan Langsung Sukses

Jika sebelumnya kamu hanya mengetahui pembelian token listrik melalui e-wallet atau konter pulsa, kini Cara Beli Token Listrik Pakai Pulsa Telkomsel juga akan kamu ketahui pada artikel kali ini.

Token listrik merupakan 20 digit angka yang dimasukkan ke meteran listrik prabayar saat melakukan isi ulang listrik. Untuk minimal pengisian token listrik ini yaitu sebesar Rp20.000.

Saat ini PLN telah menyediakan layanan langganan listrik dengan metode pulsa Telkomsel. Metode ini disediakan untuk memudahkan setiap pelanggan nya untuk melakukan pengisian tanpa harus mengunjungi konter penjual token listrik.

Selain itu metode ini juga sangat efisien dan cukup raktis untuk dilakukan, karena cara beli token listrik pakai pulsa Telkomsel relatif mudah tanpa ada syarat tertentu.

Apa Itu Token Listrik?

Token listrik adalah layanan yang memungkinkan pengguna untuk membeli kredit listrik untuk meteran listrik melalui kartu prabayar. Pada umumnya, token listrik ini seperti voucher prabayar yang harus dibeli oleh pengguna sebelum dapat menggunakan listrik.

Sehingga setelah token dimasukkan ke dalam meteran listrik prabayar, jumlah listrik yang sesuai dengan token akan bertambah sesuai dengan total pembelian yang dilakukan oleh pengguna.

Apa Itu Token Listrik
Apa Itu Token Listrik

Seiring dengan berjalannya waktu, kini pembelian token listrik pascabayar sudah dapat dilakukan melalui kartu prabayar Telkomsel.

Dengan menggunakan layanan ini, kamu dapat dengan mudah mengisi listrik rumah tanpa perlu ke lokasi pembayaran fisik atau menggunakan metode pembayaran lainnya.

Saat pengguna menggunakan listrik, jumlah listrik yang digunakan akan terus berkurang hingga habis. Jika token listrik dirumah habis, maka kamu harus membeli token listrik kembali untuk memperoleh akses ke listrik lagi.

Manfaat Mengisi Token Listrik

Ada beberapa manfaat yang mengharuskan pengguna untuk mengisi token listrik sebelum megetahui cara beli token listrik pakai pulsa Telkomsel, mulai dari kesadaran konsumsi energi dan menjaga pencahayaan di dalam rumah.

Kesadaran akan konsumsi energi dan pengaturan penggunaan listrik yang lebih bijak juga dapat dianggap sebagai manfaat mengisi token listrik. Karena dengan mengisi token listrik, kamu lebih sadar akan seberapa banyak energi yang digunakan.

Baca Juga :  10 Cara Belajar Bahasa Inggris Untuk Pemula Terbukti Ampuh

Sehingga hal ini dapat mendorong kamu untuk mengurangi pemborosan energi dan mengambil langkah-langkah untuk menggunakan listrik secara lebih efisien.

Dengan menggunakan listrik yang dihasilkan dari pengisian token dapat menjaga pencahayaan di dalam rumah atau tempat kerja kamu. Karena pencahayaan ini sangat penting untuk aktivitas sehari-hari dan kenyamanan, serta membantu menciptakan lingkungan yang aman dan produktif.

Cara Mengetahui Nomor ID Pelanggan Listrik Prabayar

Untuk bisa melakukan cara beli token listrik pakai pulsa Telkomsel maka kamu harus mengetahui ID pelanggan listrik prabayar tersebut terlebih dahulu.

Perlu dicatat, pengecekan ID pelanggan ini tergantung dari merek meteran yang ada dirumah kamu, berikut diantaranya :

  • Merek CONLOG, cek dengan melihat monitor maka akan muncul sisa kWH.
  • Merk START, cek dengan angka 07 kemudian enter.
  • Merek Intro, cek dengan melihat monitor maka akan muncul sisa kWH.
  • Merk HEXING, cek dengan menekan angka 801 lalu enter.

Apakah bisa Beli Token Listrik Pakai Pulsa Telkomsel?

Membeli token menggunakan pulsa Telkomsel bukan lagi hal yang perlu dipertanyakan, karena hal ini sudah banyak diketahui oleh pengguna listrik prabayar atau token.

Namun meskipun demikian masih ada beberapa pengguna yang belum mengetahui sehingga tak heran jika masih ada yang mempertanyakan hal tersebut. Ya, pembelian token listrik pakai pulsa Telkomsel sudah dapat dilakukan dengan mudah.

Pasalnya, hanya dengan memberikan atau mengisi kode numerik pada token listrik dirumah maka pembelian token ini akan berhasil dilakukan.

Cara Beli Token Listrik Pakai Pulsa Telkomsel Melalui SMS

Beli Token Listrik Pakai Pulsa Telkomsel Melalui SMS
Beli Token Listrik Pakai Pulsa Telkomsel Melalui SMS

Cara beli token listrik pakai pulsa Telkomsel yang dapat kamu coba yaitu melalui menu SMS. Metode ini dinilai cukup mudah karena sangat praktis dan proses pengisiannya juga cepat.

Untuk panduan selengkapnya cara beli token listrik pakai pulsa Telkomsel melalui SMS, ikuti langkah-langkah dibawah ini.

  • Pastikan pulsa Telkomsel yang kamu miliki mencukupi.
  • Buka menu SMS yang ada di perangkat ponsel kamu.
  • Buat Pesan Baru.
  • Pada kolom pesan, ketik kan ID Pelanggan#Nominal Token. Misalnya : 12545455247563#100000.
  • Kirim ke 1234.
  • Tunggu beberapa saat hingga PLN melakukan konfirmasi.
  • Pengisian token berhasil, PLN akan membalas SMS dengan kode numerik yang akan kamu masukkan ke meteran listrik.
  • Masukkan kode yang telah dikirimkan ke dalam meteran.
  • Token listrik berhasil ditambahkan.

Cara Beli Token Listrik Pakai Pulsa Telkomsel

Cara beli token listrik pakai pulsa Telkomsel juga dapat dilakukan dengan mudah dan praktis menggunakan bantuan aplikasi pihak ketiga, seperti aplikasi Mocipay dan Mitra TopUp. Untuk informasi selengkapnya, simak penjelasan ini.

1. Lewat Aplikasi Mocipay

Mocipay merupakan salah satu aplikasi yang menyediakan layanan untuk pembelian token listrik prabayar dengan mudah dan praktis. Tidak hanya untuk pulsa Telkomsel saja, aplikasi ini juga menyediakan metode pembayaran menggunakan pulsa Indosat, Tri, dan juga Axis.

Dengan aplikasi Mocipay kamu bisa beli Token Listrik pakai pulsa Telkomsel murah dengan pembayaran DANA, QRIS, OVO, Transfer Bank, Gopay, dan Shopeepay.

Baca Juga :  3 Cara Melihat Kode Voucher XL Yang Rusak Dengan Mudah
Cara Beli Token Listrik Pakai Pulsa Telkomsel Lewat Aplikasi Mocipay
Cara Beli Token Listrik Pakai Pulsa Telkomsel Lewat Aplikasi Mocipay

Berikut adalah langkah-langkah cara beli token listrik pakai pulsa Telkomsel lewat aplikasi Mocipay yang dapat kamu coba, yakni diantaranya :

  • Install atau Unduh aplikasi Mocipay melalui Google Play Store.
  • Daftarkan akun dan login ke aplikasi.
  • Di halaman utama, pilih menu PLN.
  • Pilih opsi PLN Prabayar.
  • Masukkan ID Token/Nomor Tujuan beserta nominal token yang ingin diisi.
  • Lanjutkan dengan dengan klik Beli dan Beli Sekarang.
  • Konfirmasi pembayaran dengan memasukkan PIN aplikasi Mocipay kamu.
  • Transakasi diproses otomatis, tunggu beberapa saat hingga status transaksi sukses.
  • Setelah itu akan muncul kode SN pada riwayat transaksi.
  • Masukkan nomor kode SN pada meteran listrik kamu.
  • Pembelian berhasil dilakukan dan token listrik siap untuk digunakan.

Harga Beli Token Listrik di Aplikasi Mocipay

Untuk list harga pembelian token listrik Telkomsel di aplikasi Mocipay, silahkan baca deskripsi pada tabel dibawah ini.

Nominal Token Harga Token 
Token PLN 20.000 Rp20.300
Token PLN 50.000 Rp50.300
Token PLN 100.000 Rp100.300
Token PLN 200.000 Rp200.300
Token PLN 500.000 Rp501.050

2. Aplikasi Mitra TopUp

Mitra TopUp merupakan sebuah platform yang dikembangkan oleh aplikasi Mocipay. Melalui aplikasi ini kamu bisa membeli token listrik menggunakan pulsa Telkomsel, Indosat, Tri, dan juga Axis. Berikut langkah caranya :

  • Pasang aplikasi Mocipay di perangkat ponsel kamu.
  • Daftarkan akun dan lakukan verifikasi.
  • Silahkan isi saldo akun terlebih dahulu dengan memilih metode pembayaran melalui Transfer Pulsa Telkomsel.
  • Setelah saldo ditambahkan ke akun, masuk ke menu Token Listrik dibagian tagihan.
  • Masukkan ID Pelanggan dan nomor hp kamu.
  • Pilih jumlah token yang ingin dibelli dengan mengklik Beli.
  • Lalu klik Beli Sekarang.
  • Konfirmasi pembayaran dengan memasukkan PIN.
  • Transaksi sedang di proses tunggu hingga ID Transaksi diberikan.

Batas Maksimal Pembelian Token Listrik dengan Pulsa Telkomsel

Limit kWh merupakan batas maksimal pembelian token listrik PLN per bulan. PLN membatasi limit kWh sebesar 720 jam mengikuti daya listrik yang terpasang di rumah pelanggan.

Banyak pelanggan yang belum memahami batas pengisian ini sehingga cara beli token listrik pakai Pulsa Telkomsel dilakukan secara berkala.

Padahal ini dapat memiliki dampak atau resiko berbahaya, dimana ketika pelanggan ingin mengisi token listrik akan selalu gagal dilakukan karena penggunaan listrik sudah melebihi batas yang telah ditentukan atau over limit kWH.

Cara Menghitung Batas Pembelian Token Listrik

Secara umum, pembatasan pembelian token berhubungan erat dengan golongan daya yang dimiliki oleh pelanggan sehingga kamu harus memahami batas pembelian listrik prabayar.

Rumus menghitung batas pembelian token listrik : (Golongan Daya/1.000 watt) x 720jam.

  • Golongan daya dihitung dalam satuan kilowatt atau VA.
  • Harga kWh dapat berubah-ubah sewaktu-waktu menyesuaikan dengan TDL yang berlaku.

Misalnya : Kantor Mocipay masuk dalam golongan daya 3.500 VA R-2, dengan harga per kWh Rp1.444,7. Berapa batas maksimal pembelian token yang bisa dilakukan?

(Golongan Daya/1.000 watt) x 720jam

  • (3.500VA/1000 Watt) x 720 jam
  • 3,5 kWh x 720jam = 2.520

Maka dengan maksimal kWh sebesar 2.520 kWh, batasan token yang bisa dibeli di kantor Mocipay adalah :

  • Batas kWh x TDL
  • 2.520 kWh x Rp1.444,7
  • = Rp3.640.644

Dari perhitungan diatas dapat disimpulkan bahwa pelanggan dengan kantor golongan daya 3.500 VA R-2 dapat melakukan pembelian token hingga Rp3.640.644 atau setara dengan 2.520 setiap bulannya. Angka diatas akan diperbaharui setiap tanggal 1 tiap bulannya.

Baca Juga :  10 Cara Login Lazada Tanpa Aplikasi Secara Online

Berapa Batas Pengisian Token Listrik Prabayar Setiap Golongan Daya

Bagi kamu yang memiliki listrik prabayar dirumah, sebaiknya ketahui berapa batas pengisian token listrik prabayar setiap golongan daya. Berikut adalah tabel batasan pengisian listrik prabayar dalam kWh maupun rupiah :

Golongan Daya (VA) Limit kWh Batasan Maksimal Token
450 324 kWh Rp134.460
900 648 kWh Rp876.096
1.300 936 kWh Rp1.352.239
2.200 1.584 kWh Rp2.288.404
3.500 2.520 kWh Rp3.640.644

Penyebab Pembelian Token Listrik Pakai Pulsa Telkomsel Gagal

Meskipun cara beli token listrik pakai pulsa Telkomsel diatas sudah dilakukan benar, namun ada kalanya pengisian token terus menerus gagal sehingga membuat pelanggan merasa khawatir.

Penyebab Pembelian Token Listrik Pakai Pulsa Telkomsel Gagal
Penyebab Pembelian Token Listrik Pakai Pulsa Telkomsel Gagal

Biasanya faktor penyebab yang membuat pembelian token listrik menggunakan pulsa terus gagal yaitu saldo atau pulsa Telkomsel yang dimiliki tidak mencukupi. Nah, untuk mengetahui penyebab lain dari pembelian token terus gagal perhatikan pembahasan dibawah ini.

1. Pulsa Tidak Mencukupi

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya bahwa pulsa yang tidak mencukupi dapat mempengaruhi atau membuat pembelian token menjadi gagal terus menerus. Karena untuk membeli token prabayar menggunakan pulsa Telkomsel harus memiliki saldo yang mencukupi.

Jadi agar cara beli token listrik pakai pulsa Telkomsel berhasil dan tidak gagal lagi, pastikan pulsa Telkomsel yang dimiliki mencukupi sesuai dengan pembelian token listrik yang akan dilakukan.

2. Gangguan Jaringan atau Server

Secara umum, gangguan jaringan atau masalah pada server penyedia layanan dapat mengakibatkan gagalnya pembelian token listrik yang dilakukan oleh pelanggan.

Apabila gangguan jaringan atau server terjadi, kamu hanya bisa mengubah alternatif pengisian menggunakan metode pembelian lain seperti memanfaatkan aplikasi yang menyediakan layanan jual beli token listrik.

Namun jika gangguan server pada pengisian token listrik yang terjadi dari PLN, maka kamu hanya bisa mengunggu hingga petugas memperbaikinya.

3. Batasan Pembelian Bulanan

Seperti yang telah dijelaskan diatas bahwa pengisian token memiliki batasan yang harus diketahui meskipun cara beli token listrik pakai pulsa Telkomsel sudah dilakukan dengan benar.

Jika penyebabnya terjadi karena mencapai batas pembelian token bulanan, maka pembelian selanjutnya akan ditolak. Untuk mengatasinya kamu bisa menghubungi layanan pelanggan yang bertugas untuk menangani hal tersebut.

4. Kesalahan Nomor Meteran atau ID Pelanggan

Faktor terpenting dalam pengisian token adalah ID pelanggan yang dimiliki, jika ID pelanggan yang diinput salah maka akan mengakibatkan kegagalan yang berulang meskipun cara beli token listrik pakai pulsa Telkomsel dilakukan dengan benar.

Jadi sebelum melakukan pengisian token listrik, pastikan nomor Meteran atau ID pelanggan yang diinput sudah benar dan sesuai.

Postingan Menarik Lainnya :3 Penyebab dan Solusi paling Ampuh untuk Token Sudah Diisi Tapi Masih Merah

Kesimpulan

Cara Beli Token Listrik Pakai Pulsa Telkomsel
Cara Beli Token Listrik Pakai Pulsa Telkomsel

Agar cara beli token listrik pakai pulsa Telkomsel diatas berhasil dilakukan, ikuti petunjuk yang tepat saat melakukan pembelian token listrik menggunakan pulsa tersebut.

Apabila terjadi kegagalan yang berulang ketika mengisi token menggunakan pulsa yang telah dijelaskan diatas, sebaiknya perhatikan faktor penyebab dan batas pengisian token sesuai dengan ketentuan yang telah diberlakukan penyedia layanan listrik prabayar tersebut.

Semoga informasi cara beli token listrik pakai pulsa Telkomsel ini bermanfaat bagi kamu dan sampai bertemu diinformasi selanjutnya. Selamat Mencoba!

Back to top button