Belakangan ini banyak pelanggan telkomsel yang mencari informasi cara mengubah kartu 3G ke 4G telkomsel tanpa ke grapari. Mengingat putusan telkomsel yang akan mematikan jaringan 3G pertahun 2022 yang mengharuskan pengguna untuk segera uprage kartu SIM miliknya. Karena putusan ini pelanggan mulai berdatangan ke grapari untuk segera uprage kartu 3G menjadi 4G.
Hal ini menjadi pengecualian bagi pelanggan yang mengetahui cara mengubah kartu 3G ke 4G telkomsel tanpa ke grapari, ini memungkinkan kamu lebih hemat waktu dan biaya, hanya butuh kuota saja!
Kenapa Harus Upgrade Kartu 3G ke 4G?
Ada beberapa alasan kenapa kamu harus upgrade kartu 3G menjadi kartu 4G telkomsel, ini jelas berkaitan dengan manfaat yang diterima oleh pelanggan kartu 4G, berikut adalah beberapa alasan yang kami maksud:
Kecepatan Internet | Kartu 4G telkomsel dapat memberikan kecepatan internet yang jauh lebih cepat dibandingkan dengan kartu 3G. Dalam kondisi optimal, kecepatan internet kartu 4G dapat mencapai puluhan hingga ratusan Mbps. |
Stabilitas koneksi lebih baik | Jaringan 4G biasanya lebih baik dibandingkan jaringan 3G, hal ini membuat penggunaan internet lebih lancar |
Penggunaan Data | Koneksi 4G telkomsel menjadi lebih efisien dalam penggunaan data sehingga pelanggan dapat lebih menghemat penggunaan kuota |
Dapat digunakan untuk layanan VoLTE | Dengan menggunakan kartu 4G kamu bisa menggunakan layanan Voice over LTE (VoLTE) yang memungkinkan kamu melakukan panggilan suara melalui jaringan 4G telkomsel, karena layanan ini memberikan kualitas suara yang lebih baik dan cepat dibandingkan panggilan suara menggunakan jaringan 3G. |
Dukungan untuk Teknologi baru | Kartu 4G telkomsel didukung oleh telkonologi baru seperti kartu teknologi long term evolution (LTE) sehingga dapat mengakses internet dengan kualitas terbaik |
Lebih banyak pilihan paket internet | Telkomsel menawarkan lebih banyak pilihan paket internet khusus pengguna kartu 4G. |
Kebijakan Telkomsel | Ini merupakan salah satu alasan kenapa kamu harus mengganti layanan 3G menjadi 4G karena telkomsel sudah mematikan jaringn 3G di 143 Kabupaten/Kota di Indonesia. |
Apakah Upgrade Kartu 3G ke 4G Harus ke Grapari?
Bagi kamu yang masih dalam akses batasan 3G informasi update kartu telkomsel sangat dibutuhkan. Beberapa pengguna bertanya apakah upgrade kertu 3G ke 4G harus ke grapari? Tidak lagi, saat ini telkomsel sudah memberikan fasilitas grapari online bagi pengguna yang ingin mengubah kartu SIM 3G menjadi 4G dari rumah.
Cara mengubah kartu 3G ke 4G telkomsel tanpa ke grapari ini dilakukan secara online dan akses dial up tentunya mengikuti persyaratan yang akan kita bahas selanjutnya, perubahan kartu ini gratis kemungkinan pelanggan hanya akan membayar biaya pengiriman kartu baru kepada alamat yang sudah dilampirkan.
Intip juga Cara Cek Kartu Sudah 4G Atau Belum Untuk Semua Operator
Bagaimana Syarat Upgrade Kartu 3G ke 4G Tanpa ke Grapari?
Sebelum kamu mempraktikkan cara mengubah kartu 3G ke 4G telkomsel tanpa ke grapari, ketahui dahulu beberapa syarat berikut;
- Pelanggan telkomsel prabayar dan telkomsel halo
- Pastikan tagihan sudah terlunasi untuk semua pelanggan kartu halo
- Siapkan kartu Identitas berupa eKTP/Paspor/KITAS/KITAP, kartu keluarga, foto sendiri (Selfie bagian wajah), foto sendiri memegang kartu identitas dan alamat email yang aktif.
- Foto sendiri memegang kartu bertuliskan ” Ganti Kartu” disertai tanda tangan dan tanggal pemesanan, ukuran foto yang kamu upload juga tidak melebihi10 MB/file.
Cara Mengubah Kartu 3G ke 4G Telkomsel Tanpa ke Grapari
Grapari merupakan kantor layanan telkomsel yan tersedia di kantor pusat setempat, layanan ini bisa kamu manfaatkan untuk membeli kartu SIM yang baru, mengganti kartu yang rusak dan hilang sampai pada update kartu 3G menjadi 4G.
Cara mengubah kartu 3G ke 4G tanpa ke grapari bisa kamu lakukan dengan mengakses dial up dan mengunjungi grapari online yang kita bahas pada penjelasan berikut:
Mengubah Kartu 3g ke 4G Via Grapari Online
Saat ini pelanggan diberikan kemudahan untuk update kartu tanpa harus mengunjungi konter grapari. Cara mengubah kartu 3g ke 4G telkomsel tanpa ke grapari ini dilakukan secara online, cara ini hanya membutuhkan data diri dan kuota internet yang stabil.
Jika sobat sudah mempersiapkan syarat untuk update layanan 3G menjadi 4G, kamu bisa ikuti cara mengubah kartu 3G ke 4G telkomsel tanpa ke grapari melalui uraian berikut :
- Kunjungi situs Telkomsel.com/contact-us/my-grapari
- Pada halaman utama klik ganti kartu & migrasi 4G
- Pada menu utama masukkan nomor handphone dan email yang aktif lalu klik ayo/lanjutkan
- Tahap selanjutnya masukkan kode OTP yang dikirimkan ke email terdaftar.
- Jika sudah tampilan akan berubah seperti gambar dibawah, klik tingkatkan kartu 4G sebagai alasan untuk ganti kartu
- Kamu akan mendapatkan info bahwasanya nomor yang akan diupgrade akan di nonaktifkan
setelah menyelesaikab proses ganti kartu maksimal 1×24 jam. - Ikuti tahap upgrade kartu sampai kamu memasuki tahap registrasi order, masukkan nomor kartu yang masih dalam jaringan 3G lalu isi Kecamatan, Kota dan Provinsi dimana kamu tinggal lalu klik cek.
- Jika daerah kamu termasuk ke layanan grapari online maka kamu bisa mengisi data pribadi, seperti nama lengkap, alamat lengkap, kelurahan, RT, RW, kode pos dan email, pastikan data yang dimasukkan sesuai agar proses update kartu berjalan lebih mudah.
- Jika langkah-langkah diatas sudah dilakukan, kamu tinggal menunggu kartu SIM 4G telkomsel dikirim pada alamat yang kamu masukkan.
Itulah cara mengubah kartu 3G ke 4G telkomsel tanpa ke grapari yang bisa kamu coba, cara ini tergolong sederhana karena pelanggan bisa melihat pandunan lengkap sampai proses upgrade kartu berhasil.
Prosedur Pengiriman Kartu Baru Telkomsel
Jika sudah mencermati cara mengubah kartu 3G ke 4G telkomsel tanpa ke grapari, berikut beberapa ketentuan prosedur pengiriman kartu baru yang harus diperhatikan.
- Kartu ganti akan dikirim dari GraPari terdekat yang kamu tentukan
- Biaya pengiriman kartu ganti akan dikenakan pada pelanggan dan dibayar diawal menggunakan metode pembayaran melalui mitra telkomsel sesuai dengan pilihan pelanggan.
- Kartu akan dikirim oleh kurir mitra telkomsel sesuai dengan pilihan waktu pelanggan dan menyesuaikan
dengan layanan yang dipilih.
Cara Mengubah Kartu 3G ke 4G Telkomsel Tanpa ke Grapari dengan Dial Up
Selain mengunjungi website grapari online, pelanggan juga bisa mencoba cara mengubah kartu 3G ke 4G telkomsel tanpa ke grapari dengan memasukkan dial up.
Namun sebelum itu pastikan kamu sudah memiliki kartu 4G yang akan digunakan untuk upgrade ke layanan 3G. Ini serangkaian cara mengubah kartu 3G ke 4G telkomsel menggunakan dial up *888*46#:
- Buka menu pengaturan lalu masukkan kode dial *888*46# menggunakan kartu lama telkomsel kamu
- Masukkan angka 1 disusul dengan memasukkan nomor kartu 4G yang akan digunakan untuk upgrade lalu pilih “ya“
- Tunggu sampai SMS masuk ke nomor lama kamu berupa kode PIN untuk verifikasi.
- Dengan kartu 4G yang kamu pakai hubungi *888*46#, pada pilihan yang kamu isi masukkan pilihan nomor 1 dengan mengisi 2
- Berikutnya konfirmasi bahwa kamu bersedia kehilangan nomor baru tersebut beserta pulsa, kuota dan data setelah digunakan untuk upgrade ke 4G dengan memilih “ya“
- Masukkan nomor telepon lama kamu disusul dengan token/PLN, jika sudah pilih “ya” untuk mengonfirmasi token dan nomor lama yang kamu masukkan benar
- Tunggu beberapa saat dan permintaan upgrade kartu 3G ke 4G selesai.
Keuntungan mengubah kartu 3G ke 4G Telkomsel
Keuntungan | Penjelasan |
Kecepatan Internet Lebih Tinggi | Jaringan 4G LTE menawarkan kecepatan internet yang lebih tinggi daripada 3G, memungkinkan pengguna untuk menjelajah, streaming, dan mengunduh dengan lebih cepat. |
Pengalaman Streaming yang Lebih Baik | Video streaming dan streaming musik akan lebih lancar tanpa buffering berkat koneksi 4G yang stabil. |
Kualitas Panggilan yang Lebih Baik | VoLTE (Voice over LTE) di jaringan 4G meningkatkan kualitas panggilan suara, memberikan panggilan yang lebih jernih dan stabil. |
Respons Aplikasi yang Lebih Cepat | Aplikasi akan merespons lebih cepat, mengoptimalkan pengalaman pengguna dengan koneksi 4G yang lebih cepat. |
Kualitas Video Call yang Lebih Baik | Panggilan video akan memiliki kualitas video yang lebih baik dengan koneksi 4G, memberikan gambar yang tajam dan stabil. |
Kesimpulan
Cara mengubah kartu 3G ke 4G telkomsel tanpa ke grapari sangat mudah bukan? serangkaian cara diatas tentu menguntungkan sebab pelanggan bisa menghemat waktu dan biaya.
Jika saat ini kartu yang kamu gunakan dalam batasan 3G, silahkan perbaharui dengan langkah-langkah sederhana yang sudah kami jabarkan. Itulah informasi terkait upgrade kartu 3G ke 4G yang bisa Mocipay bagikan, semoga bermanfaat bagi pembaca.