9 Cara Menghilangkan Tahi Lalat Dengan Pepsodent
Cara menghilangkan tahi lalat dengan Pepsodent merupakan sebuah pencarian yang cukup banyak di lakukan di mesin telusur Google. Menghilangkan tahi lalat memang merupakan keinginan sebagian besar orang, sebab keberadaannya yang kerap mengganggu penampilan dan menurunkan rasa percaya diri setiap orang, terutama jika muncul di permukaan kulit yang tampak seperti area wajah.
Oleh karena itu, banyak orang yang mencari cara alami yang aman untuk menghilangkan tahi lalat. Salah satu cara yang telah dipercaya dapat dengan efektif untuk menghilangkan tahi lalat adalah dengan menggunakan pasta gigi Pepsodent.
Nah, benarkah tahi lalat bisa dihilangkan dengan Pepsodent? Jika kamu ingin mengetahui kebenarannya, maka ikutilah hingga tuntas bacaan ini, karena dalam artikel ini kami akan membahas tentang cara menghilangkan tahi lalat dengan Pepsodent.
Apa itu Tahi Lalat?
Sebelum lanjut membahas tentang cara menghilangkan tahi lalat dengan Pepsodent, terlebih dahulu kami akan mendeskripsikan singkat mengenai apa itu sebenarnya tahi lalat serta bagaimana ia terbentuk. Tahi lalat merupakan bercak atau bintik kecil yang biasanya berwarna hitam atau cokelat yang muncul di permukaan kulit. Munculnya tahi lalat disebabkan karena pengelompokan sel-sel melanosit yang menghasilkan pigmen.
Dilansir dari Wikipedia Tahi lalat (nevus pigmentosus) merupakan tumor jinak pada kulit yang paling umum dijumpai pada manusia. Tumor jinak ini yang khas berwarna gelap, besarnya menetap, meski ada juga yang terus membesar. Selain itu, tahi lalat disebut sebagai indikasi penumpukan pigmen yang sudah tertahan di bawah kulit sejak janin. Pigmen-pigmen ini memiliki sarang di bawah kulit dan bisa timbul sewaktu-waktu. Itulah mengapa tahi lalat bisa bertambah banyak seiring bertambahnya usia.
Mengapa Muncul Tahi Lalat
Pada umumnya tahi lalat disebabkan oleh berbagai faktor, seperti diantaranya adalah sebagai berikut:
- Faktor genetik atau keturunan
- Sebagai bentuk respon kulit terhadap paparan sinar matahari
- Sudah merupakan bawaan lahir
- Faktor usia
Jenis-jenis Tahi Lalat
Taukah anda bahwa tahi lalat terbagi kedalam beberapa jenis? Diantaranya adalah tahi lalat kongenital, tahi lalat biasa, dan atipikal. Dibawah ini kami jelaskan masing-masing jenis tahi lalat yang baru saja kami sebutkan.
-
Tahi Lalat Kongenital
Jenis tahi lalat kongenital merupakan tahi lalat yang biasanya disebut sebagai tanda lahir. Bentuk, warna dan juga ukurannya biasanya bervariasi. Namun secara umum, tahi lalat kongenital berukuran kecil, rata dengan permukaan kulit, bentuknya bulat serta memiliki warna hitam, merah dan juga cokelat muda. Pada dasarnya, jenis tahi lalat yang pertama ini tidak berbahaya, namun kemungkinan akan berbahaya jika ukurannya semakin bertambah besar seiring dengan pertambahan usia hingga melewati permukaan kulit. Apabila anda memiliki jenis tahi lalat seperti ini, alangkah lebih baik jika anda hilangkan sebelum berdampak lebih besar terhadap kesehatan anda dimasa depan.
-
Tahi Lalat Biasa
Pada jenis tahi lalat biasa umumnya lebih terlihat pada orang yang berwarna kulit terang, yang jumlahnya bisa mencapai hingga 40 diseluruh bagian tubuhnya. Kemunculan tahi lalat biasa ini bisa dari semenjak lahir sampai dengan ketika berusia 20-an. Ciri-ciri umumnya adalah berbentuk bulat, letaknya rata dengan kulit (namun ada juga beberapa yang sedikit timbul dari permukaan kulit), warnanya cenderung hitam dan juga berukuran kecil yang tidak berubah walaupun usia bertambah.
-
Tahi Lalat Atipikal
Jenis tahi lalat yang terakhir adalah tahi lalat atipikal. Anda mungkin saja sudah pernah melihat jenis tahi lalat seperti ini pada orang lain atau bahkan yang anda alami sendiri. Ketika melihat tahi lalat jenis ini seseorang biasanya anda merasa ngeri, karena penampakan nya yang biasanya dalam jumlah banyak, berukuran besar, bentuk tidak beraturan, permukaannya yang kasar, serta warnanya coklat kemerahan. Jenis tahi lalat ini termasuk berbahaya, apalagi jika jumlahnya semakin bertambah banyak seiring dengan berjalannya waktu.
Apakah Tahi Lalat Berbahaya?
Banyak orang yang bertanya-tanya “apakah tahi lalat berbahaya” Nah, sebenarnya tahi lalat itu normal dan rata-rata orang di dunia ini memilikinya. Namun jika tahi lalat yang ada pada anda memiliki ciri-ciri seperti yang kami sebutkan dibawah ini, maka sebaiknya anda memeriksakan diri ke dokter.
- Bentuk tidak simetris (tidak beraturan) dan tepi atau ujung tahi lalat nya tidak beraturan.
- Ukurannya cenderung lebih besar dan semakin bertambah besar seiring dengan pertambahan usia. Segera periksakan diri anda jika ukuran tahi lalat anda sudah lebih dari 0,5 cm
- Umumnya warna tahi lalat yang normal adalah hitam. Jika anda memiliki tahi lalat dengan bermacam warna (hitam, merah, cokelat dan putih) maka itu wajib diperiksakan
- Berjumlah banyak dengan ukurannya yang sangat besar
- Tahi lalat wajib di waspadai jika terdapat perubahan warna , ukuran, bentuk ataupun tekstur nya.
Cara Menghilangkan Tahi Lalat dengan Pepsodent
Nah, anda telah mengetahui sejumlah informasi terkait dengan tahi lalat. Selanjutnya, disini kami akan menunjukkan bagaimana cara menghilangkan tahi lalat dengan Pepsodent. Seperti yang telah kami sebutkan sebelumnya bahwa pasta gigi Pepsodent merupakan salah satu bahan yang cukup efektif untuk merontok kan tahi lalat yang kerap mengganggu penampilan kamu.
Lalu bagaimanakah cara menghilangkan tahi lalat dengan Pepsodent? Simak langkah-langkahnya berikut ini:
- Pertama, siapkanlah alat dan bahan yang diperlukan terlebih dahulu, diantaranya yaitu pasta gigi Pepsodent, kapas yang bersih dan masih baru, sebuah wadah dan sedikit air
- Tuangkan pasta gigi Pepsodent secukupnya kedalam wadah
- Bersihkanlah kulit anda yang terdapat tahi lalat dengan menggunakan air hangat dan sabun
- Ambil secubit kapas lalu basahi dengan sedikit air
- Lumur kan kapas ke dalam pasta gigi
- Lalu tempelkan lah kapas yang telah di lumuri pasti gigi Pepsodent ke bagian tahi lalat anda
- Bawa tidur dan biarkan mengering hingga semalaman
- Keesokan paginya, bilas lah dengan menggunakan air hangat (boleh dicampurkan dengan sedikit garam)
- Lakukan secara rutin setiap anda hendak beristirahat pada malam hari hingga tahi lalat anda menghilang.
Beragam Cara Lainnya untuk Menghilangkan Tahi Lalat secara Alami
Taukah anda, bahwa ternyata ada banyak cara alami untuk menghilangkan tahi lalat. Oleh karena itu, tak hanya menampilkan cara menghilangkan tahi lalat dengan Pepsodent saja, namun dalam artikel ini, kami juga akan menunjukkan beberapa rekomendasi cara lain yang dapat dilakukan dengan mudah dirumah, dijamin efektif untuk membasmi tahi lalat hingga ke akar-akarnya. Penasaran? Simak berikut ini!
-
Menggunakan Kapur Sirih dan Sabun Batang Telepon
Cara alami yang pertama untuk menghilangkan tahi lalat adalah dengan menggunakan kapur sirih dan sabun batang telepon. Ini merupakan cara kuno yang dipercaya mampu mengatasi berbagai masalah kulit termasuk tahi lalat. Berikut kami tampilkan langkah-langkah untuk menghilangkan tahi lalat dengan menggunakan kapur sirih dan sabun batang telepon:
- Gosok-gosok lah terlebih dahulu area tahi lalat menggunakan sabun batang telepon selama 5 menit dengan gerakan melingkar
- Lalu ambil sedikit kapur sirih kedalam sebuah wadah, tambahkan beberapa tetes air hingga membentuk pasta (bisa juga ditambahkan sedikit garam)
- Olesi lah kapur sirih yang telah berbentuk pasta ke area tahi lalat anda
- Â Biarkan mengering hingga kurang lebih 1 jam
- Jika anda merasakan sensasi perih, itu merupakan respon dari kapur sirih tersebut yang secara perlahan mengangkat dan membasmi akar-akar tahi lalat
- Setelah itu cucilah olesan kapur sirih hingga bersih
- Lakukan secara rutin hingga tahi lalat menghilang.
-
Menggunakan Garam
Garam sebagai bumbu dapur memiliki sejuta manfaat bagi kehidupan manusia. Tak hanya untuk di konsumsi saja, namun garam sering digunakan untuk pembersih alami, pengawet, untuk obat-obatan termasuk untuk menghilangkan tahi lalat dan masih banyak manfaat lainnya.
Jika kamu ingin menghilangkan tahi lalat dengan menggunakan garam, kamu dapat mengikuti beberapa langkah dibawah ini:
- Ambillah garam halus secukupnya (sesuaikan dengan seberapa banyak tahi lalat yang ingin anda hilangkan)
- Gunakan lah garam halus
- Gosok kan garam ke bagian yang terdapat tahi lalat dengan halus dan dengan gerakan melingkar selama 15 hingga 20 menit
- Usahakan untuk tetap menahan jika timbul rasa perih
- Bilas dengan menggunakan sabun hingga bersih
- Lakukan dengan rutin hingga tahi lalat memudar dan benar-benar hilang.
-
Kombinasi Minyak Kayu Putih dan Bawang Putih
Tak hanya garam saja sebagai bumbu dapur yang dapat digunakan untuk menghilangkan tahi lalat, namun bawang putih dicampur dengan minyak kayu putih juga cukup efektif digunakan untuk menghilangkan bintik ataupun noda hitam di kulit seperti tahi lalat. Berikut sejumlah langkah-langkahnya:
- Yang pertama, haluskan lah beberapa siung bawang putih sesuai kebutuhan
- Setelah terbentuk seperti pasta, tambahkanlah beberapa tetes minyak kayu putih
- Setelah bahannya sudah selesai dibuat, lanjut ke mengaplikasikan nya
- Bersihkan lah terlebih dahulu daerah kulit anda yang terdapat tahi lalat
- Lalu oleskan campuran bawang putih dan minyak kayu putih yang telah anda halus kan tadi ke bagian yang terdapat tahi lalat
- Tunggu mengering dan biarkan hingga 1 jam
- Bilas dengan menggunakan air bersih
- Lakukan setiap hari secara rutin
-
Menggunakan Lidah Buaya
Selanjutnya, ada juga cara lain untuk menghilangkan tahi lalat yaitu dengan menggunakan lidah buaya. Jenis tumbuhan yang satu ini memang telah dipercaya memiliki banyak manfaat untuk kecantikan, baik untuk kecantikan rambut maupun kulit. Tak hanya untuk kecantikan saja, bahkan ada juga jenis lidah buaya yang aman di konsumsi dan bagus untuk kesehatan.
Selain itu, tahukah kamu bahwa ternyata lidah buaya ampuh juga menghilangkan tahi lalat? Caranya sangat mudah, kamu hanya perlu mengoleskan gel lidah buaya ke bagian tubuh kamu yang terdapat tahi lalat secara rutin setiap hari sebelum tidur dan bilas pada keesokan paginya. Jika kamu sabar dan ulet, maka perlahan tahi lalat kamu akan menghilang.
-
Menggunakan Madu Murni
Anda sendiri tentu telah mengetahui bahwa madu memiliki banyak sekali manfaat terutama untuk kecantikan. Bahan alami yang satu ini dapat juga anda gunakan untuk menghilangkan tahi lalat yang terlihat mengganggu di permukaan kulit anda. Bagaimanakah cara melakukannya? Simak beberapa langkahnya dibawah ini:
- Bersihkanlah terlebih dahulu kulit anda yang terdapat tahi lalat
- Ambil madu murni secukupnya
- Oleskan bagian tahi lalat dengan menggunakan cotton bud
- Biarkan hingga mengering
- Bersihkan menggunakan air hangat dan sabun
- Lakukan secara berulang setiap hari hingga tahi lalat menghilang
-
Campuran Baking Soda dan Minyak Jarak
Cara terakhir yang cukup efektif dapat anda gunakan untuk menghilangkan tahi lalat di area kulit anda adalah dengan menggunakan kombinasi antara baking soda dan minyak jarak. Perhatikanlah langkah-langkahnya berikut ini:
- Siapkan baking soda secukupnya kedalam sebuah wadah
- Tambahkan beberapa tetes minyak jarak, hingga membentuk seperti pasta
- Oleskan ke bagian yang terdapat tahi lalat dan biarkan semalaman
- Kemudian bilas lah keesokan paginya dengan menggunakan sabun dan air hangat
- Lakukan secara rutin setiap malam ketika anda hendak beristirahat hingga tahi lalat perlahan memudar
Cara Lain untuk Menghilangkan Tahi Lalat dengan Mudah!
Selain beberapa cara diatas, ada juga alternatif lain yang dapat anda lakukan untuk menghilangkan tahi lalat yang mengganggu di tubuh anda. Cara yang akan kami tampilkan disini lebih diperuntukkan ke teman-teman yang memiliki tahi lalat dalam jumlah banyak dan berukuran besar yang tidak beraturan. Berikut kami jelaskan caranya.
-
Menggunakan Obat-obatan Penghilang Tahi Lalat
Cara yang pertama yaitu dengan menggunakan obat-obatan penghilang tahi lalat. Ada banyak jenis obat-obatan yang ampuh untuk menghilangkan tahi lalat yang bisa anda dapatkan secara online (melalui aplikasi Shopee, Lazada, Toko Pedia, dan sejenis lainnya) maupun dengan mengunjungi langsung apotik/ toko obat-obatan resmi. Beberapa merk obat-obatan penghilang tahi lalat yang paling manjur dan direkomendasikan adalah sebagai berikut:
- Swiss Paris Lotion
- Organic Skin Tag Solutions Serum
- Maddebic Oil De Nature
- Aclive Skin Mole Removal
- Propolis SM
-
Dokter Spesialis Kulit
Jika masalah tahi lalat yang anda alami sudah termasuk ke dalam kategori parah maka sebaiknya anda berkonsultasi langsung ke dokter spesialis kulit, karena bisa saja munculnya tahi lalat tersebut merupakan tanda atau gejala dari penyakit yang lebih serius, seperti kanker kulit. Hal ini mungkin saja akan membutuhkan biaya yang tidak sedikit terutama untuk kalangan bawah-menengah, namun jika ternyata benar tahi lalat anda merupakan gejala yang ditimbulkan dari penyakit yang lebih serius, maka anda bisa memberikan pengobatan sebelum ke tingkatan yang lebih parah.
Akhir Kata
Cara Lain Untuk Menghilangkan Tahi Lalat | Deskripsi |
Pengangkatan Bedah (Eksisi) | Ini adalah prosedur medis di mana dokter akan memotong tahi lalat dengan pisau bedah. Setelah itu, jahitan akan diberikan jika diperlukan. |
Penghilangan dengan Laser | Laser dapat menghancurkan pigmentasi dalam tahi lalat tanpa merusak kulit sekitarnya. |
Krioterapi (Penghilangan dengan Beku) | Dalam prosedur ini, tahi lalat dibekukan menggunakan nitrogen cair atau cairan lainnya. Setelah itu, tahi lalat akan mengelupas secara alami. |
Biopsi Tahi Lalat | Sebelum menghilangkan tahi lalat, dokter mungkin akan melakukan biopsi untuk memastikan bahwa tidak ada tanda-tanda keganasan dalam tahi lalat. |
Itulah cara menghilangkan tahi lalat dengan Pepsodent ataupun tidak yang dapat kamu ikuti dengan mudah dan simpel. Cara menghilangkan tahi lalat dengan Pepsodent mungkin telah menjadi salah satu perbincangan, namun perlu diingat bahwa hasilnya dapat bervariasi dari individu ke individu, tergantung pada konsistensi anda dan juga respon kulit anda terhadap olesan pasta gigi Pepsodent tersebut. Segera hentikan penggunaan Pepsodent untuk menghilangkan tahi lalat jika ada muncul tanda-tanda lain seperti iritasi ataupun sejenisnya.
Ingatlah, penting untuk segera memeriksakan diri ke dokter spesialis kulit atau ahli dermatologi apabila munculnya tahi lalat yang anda alami, dari waktu ke waktu memiliki perubahan yang signifikan seperti perubahan warna, bentuk, ukuran, ataupun tekstur nya.