9 Daftar Harga Perawatan Rambut di Salon 2024

Rohma Dearni

Sebelum beranjak pergi ke salon kecantikan kamu perlu mengetahui pilihan treatment dan daftar harga perawatan rambut di salon terbaru.

Baik pria maupun wanita tentu mendambakan rambut yang sehat, tebal dan bervolume. Saat ini juga sudah banyak pilihan hair treatment untuk menjaga kesehatan rambut, jenis perawatan ini dapat kamu nikmati sesuai fungsinya masing-masing.

Nah, bagi kamu yang awam dalam menentukan jenis hair treatment yang cocok dengan masalah rambutmu, dapat menyimak pilihan hair treatment di salon berdasarkan masalah rambut berikut dengan daftar harga perawatan rambut di salon terbaru.

Pilihan Perawatan Rambut di Salon

Bagi sudah sering melakukan perawatan rambut di salon kecantikan, pastinya sudah mengetahui jenis-jenis perawatan yang disediakan berikut dengan harganya.

Hal ini berbeda bagi kamu yang masih awam tentang perawatan rambut, sangat perlu mengetahui pilihan perawatan yang cocok dengan rambutmu berikut dengan harganya. Nah, sebelum mengetahui daftar harga perawatan rambut di salon, ketahui dahulu beberapa pilihan perawatan rambut berikut ini:

  1. Keratin Treatment

Keratin treatment merupakan pilihan perawatan untuk menghaluskan rambut. Proses keratin akan mengubah rambut yang tadinya keriting menjadi lurus.

Keratin treatment
Sumber gambar: styleseat.com

Krim yang digunakan untuk merawat rambut ini bernama formaldehida yang diratakan pada rambut, krim ini mengandung gas dan berbau menyengat yang membuat rambut keriting jauh lebih halus. Meski begitu perawatan rambut keratin memiliki efek samping yang perlu diperhatikan, diantaranya iritasi mata, hidung dan tenggorokan, batuk maupun sesak nafas sampai pada alergi.

  1. Perawatan Kulit Kepala

Salah satu perawatan yang diawarkan staff salon adalah perawatan pada kulit kepala yang kering, nantinya kamu akan ditanyai ingin menggunakan facial kulit kepala berdasarkan kandungan bahan utama.

Scrub kulit kepala
Sumber: ifestyle.harianjogja.com

Scrub kulit merupakan salah satu perawatan yang diklaim membantu mengurangi produksi minyak pada kulit kepala dan meningkatkan pertumbuhan rambut jika rutin dilakukan. Perawatan ini memanfaatkan minyak esensial atau masker dari bahan-bahan alami, scrub kulit kepala sangat dianjurkan bagi kamu yang sering keramas.

Intip juga Harga Creambath di Salon Terbaru

  1. Creambath

Creambath merupakan perawatan rambut yang berulang-ulang dilakukan pria dan wanita untuk memberikan vitamin yang memperkuat akar dan menjaga kesuburan rambut.

Perawatan yang satu ini disertai pijatan kepala yang membuat kamu lebih rileks. Creambath rambut didasarkan pada jenis bahan utama, biasanya proses creambath ini menggunakan susu, buah dan cokelat tentu dengan khasiat yang berbeda juga.

  1. Hair Mask

Hair mask juga salah satu jenis perawatan yang akan ditawarkan staff salon kepada pelanggan jika memiliki masalah rambut kering.

Masker rambut bisa disebut sebagai perawatan pada akar rambut atau kondisioner rambut intensif membuat rambut lebih sehat dan kuat. Dari segi tekstur, bahan masker rambut bisanya lebih pekat dan dibiarkan lebih lama di rambut, minimal 20 menit.

  1. Hair Spa

Ini merupakan perawatan rambut yang paling sering dipilih wanita, karena masalah umum pada rambut wanita adalah kusam, kering dan berminyak sehingga pilihan hair spa ini akan membantu rambut lebih halus dan bervolume dari sebelumnya.

Harga hair spa biasanya lebih mahal karena perawatan ini lebih kaya vitamin dibandingkan dengan creambath, namun proses hair spa hampir sama dengan creambath dimana krim akan dioleskan ke seluruh permukaan rambut, pemijatan kepala dan stream untuk penyerapan nutrisi.

Perawatan rambut lainya List Harga Keratin Rambut Di Salon Terlengkap

  1. Meluruskan Rambut / Smoothing

Beberapa oang yang memiliki rambut ikal dan keriting terkadang ingin meluruskan rambut melalui proses smooting di salon, itu sebabnya salon menawarkan perawatan rambut untuk merileks-kan helaian rambut selama berbulan-bulan.

Smoothing
Sumber: anotherorion.com

Saat ini perawatan smoothing sudah menjadi pilihan bagi kaum hawa, ini karena hasilnya lebih alami, rambut lebih lurus dan bervolume. Harga perawatan rambut di salon ini juga didasarkan kandungan bahan utama dan panjang rambut, maka semakin panjang rambut kamu semakin banyak biaya yang harus dikeluarkan.

  1. Hot Oil Treatment

Bagi kamu yang memiliki rambut kering, patutnya mencoba hot oil treatment atau perawatan rambut dengan minyak panas.

Perawatan ini memanfaatkan minyak dari bahan alami, seperti minyak zaitun dan kelapa untuk melindungi serta melembapkan rambut yang kering. Kamu juga bisa memanfaatkan perawatan berikut untuk mengurangi resiko rambut bercabang, meningkatkan kesehatan dan mengurang resiko rambut kusut dan ketombe.

Daftar Harga Perawatan Rambut di Salon

Setiap salon menawarkan pilihan perawatan rambut yang berbeda-beda, namun beberapa jenis perawatan yang kita bahas sebelumnya biasanya tersedia di semua jenis salon kecantikan.

Daftar harga perawatan rambut di salon
Daftar harga perawatan rambut di salon

Tidak hanya jenis perawatan, daftar harga perawatan rambut di salon tentunya berbeda-beda. Hal ini didasarkan pada kandungan krim utama sampai pada panjang rambut. Untuk melengkapi informasi daftar harga perawatan rambut di salon, berikut kami sajikan jenis dan harga perawatan rambut di Yasna salon Muslimah yang bisa kamu jadikan sebagai acuan sebelum pergi ke salon.

Jenis Perawatan Panjang Rambut Harga (Rp)
Pangkas + Cuci Kering + Blow dry + Vitamin Rp 110.000
Cuci Kering + Blow Dry Rp 55.000
Cuci Kering + Catok Lurus Rp 80.000
Ozone Treatment Rp 100.000
Blow Dry Rp 45.000
Keratin Treatment Pendek Rp 550.000
Sedang Rp 650.000
Sebahu Rp 750.000
Panjang Rp 950.000
Extra Panjang Rp 1.200.000
Creambath Hot Oil & Makarizo Pendek Rp 160.000
Sedang Rp 180.000
Sebahu Rp 225.000
Panjang Rp 275.000
Extra Panjang Rp 325.000
Hairmask/Hairspa Makarizo salon daily + Ozone Treatment + Vitamin Rambut Pendek Rp 145.000
Sedang Rp 165.000
Sebahu Rp 210.000
Panjang Rp 260.000
Extra Panjang Rp 310.000
Smoothing with Mtrix & L’oreal Pendek Rp 400.000 – Rp 500.000
Sedang Rp 600.000 – Rp 700.000
Sebahu Rp 8000.000 – Rp 900.000
Panjang Rp 1.000.000 – Rp 1.100.000
Extra Panjang Rp 1.200.000 – Rp 1.300.000

Seperti yang kami katakan sebelumnya, daftar harga perawatan rambut di salon diatas kami kutip dari situs resmi Yasna salon muslimah. Walau demikian, daftar harga perawatan rambut di salon yang kami cantumkan tidak terikat, dimana sobat bisa menemukan harga yang lebih mahal dan sebaliknya.

Untuk mengetahui daftar harga perawatan rambut di salon yang akurat, temukan salah satu cabang yang ingin dikunjungi, lalu dapatkan informasi harga via website maupun personal chat Dengan begitu kamu tidak akan ragu untuk melakukan perawatan pada rambutmu.

Lihat juga Harga Facial Wajah Klinik dan Salon Biasa Tahun

Kesimpulan

Daftar Harga Perawatan Rambut Di Salon
Daftar Harga Perawatan Rambut Di Salon

Nah, itulah jenis dan daftar harga perawatan rambut di salon yang bisa kamu coba, silahkan pilih perawatan sesuai dengan masalah rambut atau dapat berkonsultasi dengan staff terlebih dahulu.

Itulah informasi terkait harga perawatan rambut yang bisa Mocipay bagikan kepada pembaca, kunjungi kami untuk melihat daftar-daftar harga terbaru yang mungkin sedang kamu cari.

Related Post