Aplikasi Bibit: Fitur, Keunggulan dan Cara Daftar Akun

Sutrisno Dermawan

Sekarang ini banyak sekali aplikasi investasi yang bisa Anda gunakan termasuk salah satu di antaranya adalah Aplikasi Bibit. Aplikasi investasi ini merupakan salah satu bagian dari sebuah start-up yang bernama Stockbit. Nah agar Anda memahami aplikasi ini lebih jauh lagi, silakan simak penjelasannya pada artikel berikut ini.

Keunggulan Aplikasi Bibit

Keunggulan Aplikasi Bibit
Keunggulan Aplikasi Bibit

Salah satu hal yang sangat penting dan seringkali menjadi pertimbangan saat akan menggunakan sebuah aplikasi tentunya adalah kelebihannya.

🔥 Nama Aplikasi  Bibit – Investasi Reksadana 🔰
🔥 Developer PT. Bibit Tumbuh Bersama 🔰
🔥 Rating Aplikasi 4,8 ⭐
🔥 Jumlah Download 5 jt+ 🔰
🔥 Link Download Playstore / App Store

Hal ini tentunya sangat wajar dan normal sebab pengguna tentunya akan memilih menggunakan aplikasi yang mampu memberikan mereka keuntungan. Nah, adapun kelebihan dari Aplikasi Bibit dibandingkan aplikasi investasi lainnya ialah sebagai berikut ini:

1. User Friendly

Kelebihan pertama dari Aplikasi Bibit adalah user friendly. Hal ini dikarenakan aplikasi ini memiliki tampilan yang cukup sederhana sehingga bahkan orang yang baru pertama kali menggunakannya tidak akan kebingungan.

Prosedur pendaftaran dan juga cara melakukan investasi menggunakan aplikasi ini juga sangatlah mudah. Karena itulah, aplikasi ini akan sangat cocok digunakan oleh orang yang baru pertama kali belajar berinvestasi. Namun bagi orang yang sudah mahir dan sering berinvestasi juga tetap bisa menggunakan aplikasi.

Tidak hanya itu saja, desain dari aplikasi ini tidak menggunakan banyak ornamen sehingga membuatnya terlihat elegan dan modern.

Dengan desain yang tidak terlalu banyak ornamen tersebut juga akan membuat mata tidak gampang lelah. Sehingga Anda akan nyaman ketika melakukan investasi menggunakan aplikasi tersebut

2. Modal Minim

Salah satu alasan utama yang membuat orang mau berinvestasi menggunakan aplikasi ini adalah karena modalnya yang sangat minim. Hanya dengan modal awal Rp 10.000 Anda sudah bisa mulai untuk berinvestasi menggunakan aplikasi ini.

Dengan modal awal yang rendah tersebut Anda sudah bisa belajar berinvestasi hingga mahir. Dengan modal yang sedikit tersebut tentunya akan membuat Anda terhindar dari kerugian dalam jumlah banyak.

Barulah Jika sudah merasa mahir berinvestasi, Anda bisa meningkatkan jumlah modal menjadi lebih tinggi sehingga keuntungan yang akan didapatkan juga akan banyak.

3. Customer Service Tanggap

Salah satu hal yang paling tidak disukai pengguna adalah lambatnya mendapatkan tanggapan dari customer service ketika sedang dibutuhkan.

Namun hal ini tidak akan terjadi pada Anda, sebab customer service dari Aplikasi Bibit sangat sigap menanggapi keluhan dan masalah yang dialami pengguna. Customer service dari aplikasi ini akan selalu memberikan bantuan yang diperlukan oleh pengguna dengan sigap.

Tidak hanya itu saja, mereka juga sangat ramah dan profesional sehingga Anda tidak perlu khawatir mendapatkan respons yang tidak mengenakkan.

Namun tetap saja, sebagai pengguna Anda harus bersikap sopan dan menggunakan bahasa yang sopan ketika mengajukan keluhan.

4. Menyediakan Produk Reksa dana Terbaik

Produk reksa dana yang disediakan aplikasi ini aplikasi ini bukanlah produk sembarangan. Sebab semua produk reksa dana yang disediakan oleh aplikasi ini telah mengalami proses penyeleksian terlebih dahulu oleh pihak manajemen.

Sehingga semua produk reksa dana yang dihadirkan oleh aplikasi ini dapat dipertanggung jawabkan. Karena itu, bagi orang yang belum terlalu memahami produk-produk reksa dana akan aman berinvestasi menggunakan aplikasi ini.

Sebab risiko untuk tertipu membeli produk reksa dana yang buruk sangatlah minim. Bagi Anda yang baru saja terjun dalam dunia investasi, aplikasi ini adalah yang paling tepat untuk Anda.

5. Banyak Fitur Yang Memudahkan Pengguna

Kelebihan berikutnya dari Aplikasi Bibit adalah memiliki berbagai fitur yang memudahkan penggunanya. Salah satu fitur utama yang seringkali membantu pengguna untuk mempermudah proses investasi adalah fitur Robo Advisor.

Fungsi dari fitur ini sendiri adalah memberikan rekomendasi pilihan investasi paling tepat untuk pengguna yang didasarkan pada hasil penyesuaian profil ketika pengguna pertama kali mendaftar.

Tidak hanya itu saja, rekomendasi yang diberikan oleh fitur tersebut juga akan menyesuaikan perubahan ekonomi pengguna.

Hal ini akan menjadi semakin aman dan akurat lagi sebab didukung oleh fitur auto rebalancing yang membuat rekomendasi yang ditampilkan memiliki risiko yang disesuaikan dengan kondisi Anda. Sehingga return yang nantinya akan Anda terima akan sesuai dengan yang Anda harapkan.

Fitur lainnya yang tidak kalah menarik dari aplikasi ini fitur menabung rutin. Jadi selain digunakan untuk berinvestasi, aplikasi ini juga dapat digunakan untuk menyimpan aset digital. Pada fitur ini Anda bisa mengatur sendiri periode menabung yang akan dilakukan.

6. Metode Pembayaran Beragam

Aplikasi ini memungkinkan penggunanya melakukan pembayaran dengan berbagai metode. Sebab, aplikasi ini tidak hanya terpaku hanya pada satu metode pembayaran saja.

Alasan mengapa aplikasi ini menyediakan berbagai metode pembayaran adalah agar pengguna lebih mudah melakukan transaksi pembelian aset reksa dana.

Beberapa metode pembayaran yang didukung oleh aplikasi ini adalah GoPay, Jago, ShopeePay, dan lain sebagainya. Tentunya aplikasi dompet digital tersebut sudah tidak asing lagi bagi masyarakat sebab setidaknya setiap orang pasti memiliki salah satunya.

Inilah mengapa Anda tidak terpaku pada satu metode pembayaran, karena Anda bisa bebas memilih metode pembayaran yang paling sesuai dengan keinginan.

7. Tanpa Biaya Transaksi

Ketika melakukan pembelian atau penjualan aset reksa dana melalui Aplikasi Bibit, Anda tidak perlu khawatir harus membayar biaya transaksi.

Semua transaksi di aplikasi ini tidak akan dikenakan biaya atau dengan kata lain gratis. Tentunya ini sangat menguntungkan pengguna, terutama yang kerap melakukan pembelian dan penjualan aset reksa dana.

Tidak hanya itu saja, hal ini juga akan menguntungkan bagi orang yang membeli aset reksa dana dalam jumlah yang sedikit. Karena itulah tidak mengherankan jika akhirnya banyak orang memilih berinvestasi menggunakan aplikasi ini. Sebab, pengguna menganggap berinvestasi dengan aplikasi ini akan menghemat pengeluaran.

8. Memiliki Teknologi Yang Mumpuni

Bagi kebanyakan orang, keamanan data adalah hal yang paling utama dan tidak bisa ditawar lagi. Karena itulah, sangat wajar orang memilih untuk hanya menggunakan aplikasi yang sudah terpercaya dan memiliki reputasi baik.

Teknologi yang dimiliki oleh aplikasi ini tidak bisa diragukan lagi sebab telah didukung oleh Nobel Prize. Karena itulah, aplikasi ini memiliki tingkat keamanan yang cukup baik dibandingkan aplikasi investasi lainnya.

9. Bebas Pajak

Kelebihan terakhir dari aplikasi ini adalah pengguna terbebas dari pajak. Hal ini dikarenakan aplikasi ini termasuk objek bebas pajak. Karena itulah, pengguna tidak diharuskan membayar pajak dari aktivitas investasi yang dilakukan.

Tentunya ini sangat melegakan bagi investor karena tidak perlu menyisihkan penghasilan yang didapatkan dari kegiatan investasi yang dilakukan. Sehingga dengan begitu aset yang dimiliki tidak akan berkurang untuk membayar pajak.

Cara Daftar Aplikasi Bibit

Setelah mengetahui apa saja kelebihan Aplikasi Bibit dibandingkan dengan aplikasi investasi lainnya, ada baiknya Anda juga mengetahui cara untuk mendaftar aplikasi tersebut. Karena itu berikut ini adalah cara untuk mendaftar Aplikasi Bibit:

  • Buka Aplikasi

Buka Aplikasi Bibit
Buka Aplikasi Bibit

Langkah pertama untuk mendaftar dan membuat akun Aplikasi Bibit adalah dengan membukanya terlebih dahulu pada ponsel milik Anda. Jika Anda belum memiliki aplikasi ini silakan mengunduhnya lebih dahulu di Play Store atau Apps Store. Sebab aplikasi ini bisa bebas diunduh dengan bebas dan gratis di aplikasi tersebut.

Untuk proses pengunduhan dan pemasangan aplikasi ini pada perangkat umumnya tidak akan berlangsung lama. Karena itu ada baiknya Anda menunggunya prosesnya agar apabila terjadi kegagalan pemasangan bisa segera diatasi.

  • Lakukan Registrasi

Lakukan Registrasi
Lakukan Registrasi

Jika Anda sudah masuk kedalam Aplikasi Bibit, maka langkah berikutnya yang harus Anda lakukan adalah dengan melakukan registrasi. Pada tahap ini Anda akan diminta untuk memasukkan nomor telepon aktif untuk melakukan aktivasi akun. Nomor itu juga yang akan digunakan untuk mengirimkan kode verifikasi.

Lalu setelah memasukkan nomor telepon Anda akan diberikan 6 pertanyaan yang harus dijawab dengan sebenar-benarnya. Pastikan tidak menjawabnya dengan asal, sebab ini akan berpengaruh pada rekomendasi investasi yang disarankan untuk itu.

  • Isi Data Diri

Isi Data Diri
Isi Data Diri

Setelah melakukan registrasi, langkah selanjutnya yang harus Anda lakukan adalah mengisi data diri seperti nama, email, pendapatan tahunan, nama bank yang digunakan, dan lain sebagainya. Pastikan biodata yang dimasukkan telah benar alias tidak ada yang salah dan sesuai dengan kenyataannya.

Kemudian ketika proses pengisian data diri selesai, Anda juga akan diminta untuk mengunggah foto KTP serta foto selfie dengan memegang KTP tersebut. Untuk foto KTP yang diunggah pastikan data-data atau tulisannya terlihat dengan jelas atau tidak blur.

Sebab jika foto kurang jelas, besar kemungkinan proses registrasi Anda akan tertolak. Setelah itu, Anda akan diminta untuk melakukan tanda tangan pada kolom yang disediakan. Jangan membuat tanda tangan melebihi kolom yang disediakan.

  • Atur Pin

Atur PIN
Atur PIN

Berikutnya yang perlu Anda lakukan adalah dengan membuat kata sandi yang nantinya akan digunakan setiap kali Anda melakukan transaksi. Sedikit tips dalam memilih kata sandi agar tidak mudah diketahui orang lain, jangan gunakan tanggal lahir ataupun angka yang berurutan sebab mudah untuk diketahui.

Selain itu agar Anda tidak lupa, tidak ada salahnya mencatat di kertas dan menyimpannya dengan aman. Jangan menyimpan kata sandi di ponsel karena memiliki peluang untuk diretas oleh para cybercrime.

  • Verifikasi Email

Verifikasi Email
Verifikasi Email

Anda nantinya juga akan diminta untuk melakukan konfirmasi ulang melalui email terkait kata sandi. Karena itu, segera setelah melakukan pengaturan kata sandi segera buka email Anda untuk mengecek email verifikasi. Jika tidak ada email di kontak masuk, coba periksa terlebih dahulu pada bagian spam.

Jika memang bagian spam juga tidak ada, ulangi lagi proses pengaturan pin pada aplikasi ini. Baru setelah itu periksa lagi apakah ada email yang masuk atau tidak. Jika sudah ada segera lakukan registrasi.

  • Tunggu Proses Registrasi

Jika semua langkah telah dilakukan, Anda hanya perlu menunggu registrasi tersebut di proses oleh KSEI dan bibit. Setidaknya dibutuhkan waktu selama satu kali dalam 24 jam untuk memproses registrasi yang Anda lakukan. Barulah jika registrasi akun disetujui, Anda bisa mulai menggunakannya untuk berinvestasi.

Tips Penjelasan
Pelajari Produk Reksa Dana Luangkan waktu untuk memahami produk reksa dana yang ditawarkan oleh Bibit, termasuk risiko dan imbal hasilnya.
Tentukan Tujuan Investasi Tetapkan tujuan investasi Anda dengan jelas, seperti dana darurat, pendidikan anak, atau pensiun.
Evaluasi Profil Risiko Periksa profil risiko Anda di Bibit dan pastikan Anda nyaman dengan tingkat risiko yang sesuai.
Diversifikasi Portofolio Diversifikasi investasi Anda dengan memilih beberapa produk reksa dana yang berbeda.
Rencanakan Pembelian Rutin Manfaatkan fitur pembelian rutin untuk berinvestasi secara teratur dan mengurangi risiko timing pasar.

Penutup

Aplikasi Bibit
Aplikasi Bibit

Nah, itulah tadi informasi mengenai keunggulan dan cara untuk mendaftar Aplikasi Bibit. Semoga informasi yang kami sampaikan di atas bisa menjadi pertimbangan Anda untuk menggunakan Aplikasi Bibit ketika melakukan investasi reksa dana.

Related Post

Tinggalkan komentar