6 Cara Menghilangkan Iklan di HP Android yang Tiba-Tiba Muncul
Sangat perlu mengetahui cara menghilangkan iklan di HP android yang tiba-tiba muncul mengingat banyaknya iklan pop-up yang menggangu pengguna. Sebenarnya iklan yang mengganggu bukan hal yang baru lagi untuk pengguna android, pada umumnya kita menggunakan ponsel untuk mengakses sebuah situs maupun aplikasi yang dimana akan membawa iklan yang meresahkan.
Munculnya iklan tiba-tiba sering kali mambuat pengguna mengklik dan mengunjungi sebuah website yang sebenarnya tidak diharapkan, karena inilah cara menghilangkan iklan di hp android yang tiba-tiba muncul banyak dicari.
Kenapa Tiba-Tiba Muncul Iklan di HP Android
Iklan yag berseliweran di HP pengguna salah satu sumber penghasilan bagi website, game dan aplikasi yang muncul dalam versi gratis. Berikut ini beberapa faktor yang menjadi penyebab iklan sering tampil handphone pengguna:
HP Disusupi Malware
Malware merupakan penyebab banyaknya iklan, malware ini biasanya menyusup bersamaan dengan aplikasi yang kamu unduh. Dampak lain dari malware adalah aplikasi dan situs yang melambat saat dibuka, malware juga bisa mencuri info pribadi dan membahayakan perangkatmu.
Game dan Aplikasi Gratis
Aplikasi gratis menggunakan iklan sebagai sumber pendapatanya, semakin banyak kamu menggunakan aplikasi gratis semakin banyak juga iklan yang kamu dapatkan. Sama halnya dengan game gratis, setiap kali kamu menyelesaikan sebuah misi disitulah iklan akan bermunculan.
Iklan Bawaan dari Sistem
Iklan bawaan dari sistem juga kerap mengganggu, Xiaomi salah satu android yang menggunakan iklan sebagai salah satu sumber penghasilan.
Membuka Situs Tertentu
Disaat kamu membuka browser google chrome persentase iklan muncul juga semakin sering, apalagi ini merupakan aktivitas browsing dimana iklan yang tidak sengaja di klik membawa kamu kedalam halaman tertentu seperti google playstore maupun situs yang lain.
Bacaan menarik untuk kamu :Â 6 Aplikasi Pinjaman Pulsa Tanpa Ribet Langsung Cair
Cara Menghilangkan Iklan Di HP Android Yang Tiba-Tiba Muncul
Kebanyakan iklan yang muncul saat browsing pastinya mengganggu kenyamanan kita, biasanya iklan ini muncul secara berkala yang membuat siapa saja ingin memblokir nya.
Untungnya saat ini ada cara menghilangkan iklan di hp android yang tiba-tiba muncul, opsi berikut dapat mengontrol iklan dan memblokir pop-up kemudian, jadi pembaca dapat memutuskan cara untuk memblokir iklan dengan maupun tanpa aplikasi setelah melihat daftar berikut:
Nonaktifkan Iklan Melalui Menu Pengaturan
Salah satu cara menghilangkan iklan di HP android yang tiba-tiba muncul dengan menonaktifkan iklan
melalui menu pengaturan/setting.
Setiap aplikasi selalu disertakan iklan yang bisa saja dibutuhkan oleh pengunduh, akan tetapi kamu juga menonaktifkan nya jika terasa mengganggu aktivitas android mu, karena itu kamu bisa mengikuti cara menonaktifkan pop-up berikut:
- Buka menu pengaturan di androidmu
- Temukan Aplikasi dan notifikasi lalu klik akses aplikasi khusus
- Klik pada tampilkan di atas aplikasi lain untuk melihat daftar aplikasi yang memiliki izin untuk menampilkan iklan pop-up
- Gulir kebawah untuk melihat daftar aplikasi, sekarang kamu bisa memilih aplikasi yang tidak ingin dilihat pemberitahuan nya dengan mengetuk nama aplikasi dan geser tanda izinkan untuk menonaktifkan nya
- Selanjutnya ponselmu tidak akan menerima iklan dari aplikasi yang sudah di nonaktifkan.
Gunakan Fitur Play Protect dari Google Play Store
Salah satu penyebab iklan yang tiba-tiba muncul karena susupan malware yang membahayakan perangkat, karena itu pastikan kamu mengaktifkan fitur play protect dari google play store.
Google play protect serangkaian aktivitas pemeriksaan keamanan pada aplikasi dari google play store sebelum anda mendownload nya, disini play store akan mendeteksi perangkat berbahaya yang kita sebut sebagai malware.
Karena itu play protect disebut sebagai salah satu cara menghilangkan iklan di hp android yang tiba-tiba muncul. Untuk memeriksa apakah android mu sudah mengaktifkan fitur proteksi ini, silahkan ikuti cara berikut:
- Buka google playstore pada perangkatmu
- Perhatikan akun google yang terletak di pojok kanan atas, klik dan temukan play protect
- Klik opsi setting yang ada di sudut kanan atas
- Pastikan kamu sudah mengaktifkan deteksi aplikasi berbahaya dan memberikan peringatan terhadap pemasanganya.
Pengaturan Browser Google Chrome
Selain aplikasi dan game, iklan juga muncul dari situs-situs yang kamu kunjungi melalui google chrome. Sebagai
pengguna kamu bisa menghapus history google chrome agar sistem tidak mendeteksi alamat yang dikungjungi lalu menawarkanya kembali dalam bentuk iklan.
Untuk menghapus history di google chrome mudah, setelah masuk kedalam aplikasi klik titik tiga dipojok atas dan pilih history lalu hapus data penjelajahanmu. Disamping itu kamu juga bisa menghapus iklan dengan mengaktifkan fitur pop up dan pengalihan melalui cara berikut:
- Pertama buka google chrome
- Pada bagian kolom URL klik titik tiga untuk menemukan opsi menu setelan atau setting
- Pada menu setelan cari dan masuk kedalam setelah situs
- Selanjutnya pilih Pop-up dan pengalihan
- Setelah itu aktifkan fitur Pop-up dan pengalihan agar dapat memblokir iklan yang masuk.
Membayar Biaya Berlangganan Aplikasi
Cara menghilangkan iklan di hp android yang tiba-tiba muncul bisa juga dilakukan dengan membayar biaya berlangganan dan kamu masuk dalam kategori pelanggan premium.
Pada umunya aplikasi gratis akan menampilkan iklan pop up sebagai sumber pemasukan, jadi tidak jarang tim pengembang menawarkan fitur berlangganan untuk pengguna dan memberikan feedback bebas iklan yang tentunya menguntungkan.
Kontrol Iklan dengan Aplikasi Ketiga
Adguard salah satu aplikasi yang bisa kamu gunakan untuk memblokir iklan yang mengganggu. Aplikasi ini memiliki cara kerja yang kompleks dimana sistem akan mendeteksi setiap aplikasi yang terinstall dan berbahaya.
Lakukan cara berikut untuk memblokir iklan menggunakan aplikasi adguard:
- Silahkan unduh aplikasi adguard di google playstore
- Buka aplikasi lalu klik ikon power untuk memulai fitur blokir
- Selanjutnya ceklis semua konfigurasi yang ada di aplikasi
- Sekarang iklan-iklan otomatis terblokir
Menghilangkan Iklan Menggunakan AdBlock Browser
Nah cara menghilangkan iklan di hp android yang tiba-tiba muncul dengan menggunakan adblock browser, aplikasi ini memiliki cara kerja dengan mendeteksi iklan buruk dan menghentikan nya, pengguna juga bisa memblokir iklan melalui pengaturan ABB.
Berikut langkah-langkah menghilangkan iklan melalui pengaturan adblock browser:
- Silahkan unduh dan buka adblock browser
- Klik ikon addblock untuk membuka kendalinya
- Sekarang adblock secara otomatis akan ada di semua halaman dan menangkap semua iklan dari situs yang kamu kunjungi.
Hapus Aplikasi yang Bermasalah
Cara menghilangkan iklan di hp android yang tiba-tiba muncul bisa juga dilakukan dengan meninjau aplikasi berbahaya yang sempat kamu unduh lalu hapus maupun ganti dengan aplikasi resmi.
Sejatinya aplikasi berbahaya diperoleh dari luar google play store, jika ada daftar aplikasi dari luar google play store kamu bisa menghapus penggunaan nya sekarang juga.
Kesimpulan
Cara | Keterangan |
Periksa Aplikasi yang Terinstal | Buka daftar aplikasi yang terinstal pada ponsel Anda dan cek aplikasi yang mencurigakan atau yang tidak dikenali. |
Periksa Ijin Aplikasi | Periksa ijin yang diminta oleh aplikasi yang Anda instal. Beberapa aplikasi meminta ijin untuk menampilkan iklan. |
Gunakan Aplikasi Anti-Malware | Unduh dan instal aplikasi anti-malware atau anti-adware dari Google Play Store. |
Periksa Pengaturan Browser | Jika iklan muncul saat Anda menjelajahi web, periksa pengaturan browser Anda. |
Atur “Google Play Protect” | Aktifkan “Google Play Protect” di perangkat Anda. Ini adalah fitur keamanan yang disediakan oleh Google untuk melindungi perangkat dari aplikasi berbahaya. |
Blokir Notifikasi Aplikasi Iklan | Jika iklan muncul dalam bentuk notifikasi dari aplikasi tertentu, Anda dapat mengelola notifikasi aplikasi tersebut. |
Gunakan Browser dengan Blokir Iklan | Jika iklan muncul saat Anda menggunakan browser, pertimbangkan untuk menggunakan browser yang memiliki fitur bawaan untuk memblokir iklan atau instal ekstensi browser yang sesuai. |
Perbarui Aplikasi dan Sistem Operasi | Pastikan aplikasi-aplikasi Anda dan sistem operasi Android Anda diperbarui ke versi terbaru. |
Pertimbangkan Mengatur Ulang Ponsel | Jika masalah iklan terus berlanjut dan Anda telah mencoba semua langkah di atas, pertimbangkan untuk mengatur ulang ponsel Anda ke pengaturan pabrik. |
Serangkaian cara menghilangkan iklan di hp android yang tiba-tiba muncul sudah selesai kita bahas, sekarang pembaca dapat memilih salah satu cara yang sudah kami jabarkan agar terhindar dari iklan-iklan yang mengganggu.
Kamu juga bisa memeriksa fitur adblock security setting pada menu pengaturan android agar menghindari pengunduhan aplikasi dari sumber yang tidak jelas. Demikian pembahasan tentang cara menghilangkan iklan di hp android yang tiba-tiba muncul yang bisa Mocipay bagikan, semoga bermanfaat bagi pembaca.