Tutorial

Hati-Hati Kena Tipu! Berikut 9 Cara Cek iPhone Bekas Dengan Benar

Apabila kamu berniat untuk membeli iPhone maka kamu perlu mengetahui cara cek iPhone bekas. Pada artikel kali ini Mocipay akan membantu kamu untuk mengetahui cara cek iPhone bekas, jadi simak artikel ini sampai selesai ya.

iPhone merupakan salah satu produk smartphone buatan perusahaan Apple, perusahaan teknologi yang berada di Amerika Serikat yang sangat terkenal di dunia dan diburu oleh banyak orang.

Cara Cek iPhone Bekas

Cara Cek iPhone Bekas
Cara Cek iPhone Bekas

Ketika kamu berniat untuk membeli iPhone bekas, maka kamu harus melakukan pengecekan dengan detail agar iPhone yang kamu beli tidak merugikan diri dikemudian hari.

Banyak yang harus kamu cek agar mendapatkan iPhone bekas dengan kualitas terbaik. Berikut ini adalah cara cek iPhone bekas dengan mudah agar kamu terhindar dari penipuan barang bodong.

1. Cek Bodi

Cara Cek iPhone Bekas Dengan Cek Bodi
Cara Cek iPhone Bekas Dengan Cek Bodi

Cara cek iPhone bekas yang pertama adalah dengan cek bodi atau bagian luar dari iPhone. Pastikan bahwa bodi dari iPhone masih mulus dan tidak terdapat lecet yang ekstrim.

Apabila terdapat lecet tipis dan lecet pemakaian yang wajar, hal itu masih diperbolehkan. Hal yang paling penting adalah bahwa ke seluruhan bodi iPhone masih layak pakai.

2. Cek Layar Dan Touchscreen

Setelah memastikan bahwa body iPhone masih mulus dan layak pakai, maka cara cek iPhone bekas yang kedua adalah dengan melakukan cek layar.

Hal ini merupakan bagian yang sangat penting untuk diperiksa ketika kamu ingin membeli iPhone bekas. Pasalnya apabila layar sudah pernah dibongkar atau ganti, maka kualitas yang dihasilkan akan menurun. Untuk itu pastikan bahwa layar iPhone yang kamu terima masih original.

Lantas bagaimana kah cara cek layar dan touchscreen iPhone? Berikut adalah beberapa langkah yang dapat kamu coba untuk cek layar iPhone bekas:

  • Langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah silakan buka menu Pengaturan pada iPhone.
  • Setelah itu cari dan klik menu Aksebilitas 
  • Langkah selanjutnya silakan klik menu Sentuh
  • Lalu nyala kan fitur AssistiveTouch yang umumnya berada pada bagian atas.
  • Setelah fitur AssistiveTouch dinyalakan, maka tekan dan tahan fitur tersebut dan kemudian geser ke semua bagian layar, tanpa terkecuali.

Hal di atas, dapat mengecek layar masih layak atau tidak. Ketika kamu menggeser fitur AssistiveTouch dan ada yang tertahan atau macet, maka dapat dipastikan bahwa layar iPhone tersebut bermasalah.

Baca Juga :  8 Trik Mendapatkan Link Saldo DANA Gratis Langsung Cair

Buat kamu yang ingin mengecek iPhone bekas dengan seri iPhone 8 ke atas, kamu juga bisa melakukan pengecekan layar dengan menggunakan fitur True Tone.

Apabila seri iPhone 8 ke atas tidak dapat menggunakan fitur True Tone, maka dapat dipastikan LCD sudah diganti dengan kualitas yang kurang bagus atau layarnya memang bermasalah.

3. Cek IMEI

Tidak kalah penting dengan cara cek iPhone bekas yang sebelumnya, cek IMEI juga merupakan salah satu hal yang sangat penting ketika kamu berniat untuk membeli iPhone bekas.

IMEI merupakan bagian dari manajemen perangkat seluler. IMEI hadir untuk memeriksa dan memastikan bahwa suatu perangkat tersebut valid.

IMEI teridiri dari beberapa angka  yang hanya digunakan untuk mengidentifikasi perangkat dan tidak memiliki hubungan permanen atau semi permanen dengan pelanggan. Berikut ini adalah cara cek iPhone bekas dengan cara cek IMEI

  1. Pertama buka menu Pengaturan.
  2. Lalu klik dan pilih menu Umum.
  3. Lalu pilih Mengenai.
  4. Scroll ke bawah dan kemudian lihat tulisan IMEI dan nomor seri nya.
  5. Lalu salin nomor tersebut.
  6. Setelah itu buka browser pada iPhone tersebut dan silakan buka website imei.kemenperin.go.id untuk cek IMEI terdaftar secara resmi atau tidak.

Selain itu pastikan bahwa IMEI yang terdaftar pada iPhone sesuai dengan yang ada pada kotak. IMEI menjadi hal yang penting untuk kamu dapat melakukan panggilan dengan menggunakan kartu yang terdaftar pada iPhone.

4. Cek Kamera

Cek Kamera
Cek Kamera

Cara cek iPhone bekas berikutnya adalah dengan melakukan pengecekan pada kamera. Kamera merupakan salah satu fitur yang sangat penting bagi para pengguna iPhone.

Apabila kamu ingin membeli iPhone bekas maka kamu harus melakukan cek kamera untuk memastikan bahwa kualitas kamera dari iPhone tersebut masih layak pakai dan masih original.

Lantas seperti apa cara untuk cek kamara pada iPhone bekas? Silakan ikuti langkah-langkah di bawah ini untuk mengetahui caranya:

  • Buka aplikasi kamera
  • Lalu buka fitur Photo, lalu mulai potret objek yang ada di sekitar.
  • Setelah itu buka fitur Video dan kemudian lakukan hal yang sama dengan merekam objek yang ada di sekitar.
  • Setelah selesai silakan buka hasilnya dan perhatikan secara detail apakah kualitas dari kamera.

Ketika kamu melakukan cek kamera, maka pastikan bahwa hasil dari kamera iPhone bekas yang kamu cek masih dalam keadaan jernih, dan objek yang ditampilkan jelas.

Selain itu kamu juga harus memastikan switch kameranya cepat. Apabila proses switch nya macet atau lama, maka kemungkinan ada masalah pada komponen Integrated Circuit atau disingkat IC yang ada di kameranya.

Pastikan kamu juga mencoba fitur kamera lainnya seperti, kamera depan, fitur sinematik, potret, kamera ultrawide dan fitur kamera iPhone lainnya untuk melakukan cek kamera dengan baik.

Baca Juga :  4 Cara Mendapatkan Saldo DANA Gratis Dari Google

5. Cek Baterai

Baterai merupakan komponen yang sangat penting untuk sebuah perangkat eletronik termasuk smartphone seperti iPhone. Apabila baterai dalam keadaan baik, maka ketahanan dari ponsel juga akan baik.

Baterai iPhone sendiri memiliki tingkat kesehatan yang dapat dicek pada pengaturan iPhone. Semakin tinggi kesehatan baterai iPhone maka akan semakin mempengaruhi performa dari iPhone itu sendiri.

Namun untuk iPhone bekas sendiri cukup rentan terhadap pergantian komponen dan salah satunya adalah baterai. Apabila kamu ingin membeli iPhone bekas dengan kesehatan baterai masih 100% maka dapat dipastikan bahwa baterai iPhone tersebut sudah diganti.

Pada dasarnya kesehatan baterai akan berkurang seiring dengan penggunaan nya. Jadi, dapat dipastikan bahwa kesehatan baterai iPhone bekas sudah kurang dari 100%.

Untuk melakukan pengecekan Baterai iPhone tergolong sangat mudah dan tidak rumit sama sekali. Berikut di bawah ini adalah cara cek iPhone bekas dengan melakukan cek Baterai.

  1. Buka menu Pengaturan yang tersedia di iPhone
  2. Lalu kemudian pilih Baterai
  3. Langkah selanjutnya pilih dan klik Kesehatan Baterai & Pengisian Daya
  4. Pastikan pada saat kamu melakukan cek baterai, kesehatan baterai masih di atas 85%.

6. Cek Speaker

Komponen speaker adalah salah satu komponen yang sangat sensitif pada iPhone. Apabila kamu ingin melakukan pencekan pada iPhone bekas, maka speaker menjadi hal yang wajib kamu cek.

Speaker pada iPhone tergolong rentan dan harus sering dilakukan servis secara berkala. Hal ini tentunya untuk menghindari adanya kerusakan pada speaker.

Biaya untuk melakukan servis speaker iPhone juga tergolong cukup mahal, mulai dari Rp 250.000 sesuai dengan jenis iPhone dan kerusakan pada speaker.

Untuk melakukan pengecekan pada speaker sangat mudah dan terdiri dari beberapa cara. Berikut adalah cara cek speaker iPhone bekas agar kamu bisa mengetahui kualitas dari speaker tersebut masih layak pakai atau tidak:

  • Buka menu Pengaturan pada iPhone.
  • Klik menu Bunyi dan Haptik.
  • Kemudian naik kan dan turunkan volume.
  • Dengarkan sumber suara dari speaker.
  • Pastikan suara yang dikeluarkan jernih dan tidak pecah-pecah.

Selain cara di atas kamu juga bisa melakukan pengecekan speaker iPhone dengan memutar lagu. Lakukan hal yang sama dengan menaikkan dan menurunkan volume iPhone dan pastikan bahwa suara lagu yang dihasilkan jernih.

7. Cek Koneksi WiFi dan Sim Card

Cara cek iPhone bekas berikutnya adalah dengan cek koneksi WiFi dan Sim Card pada iPhone. Ketika kamu ingin melakukan cek pada iPhone bekas, maka cek koneksi WiFi dan Sim Card meruapakan bagian yang tidak boleh dilupakan. Hal ini tentunya akan mempengaruhi kekuatan jaringan iPhone.

Baca Juga :  12 Cara Berhenti Langganan Aplikasi Tempo Di HP Android dan iOS

Cara cek koneksi WiFi dan Sim Card juga sangat mudah. Kamu hanya perlu menyalakan WiFi dan hubungkan dengan jaringan WiFi atau hotspot terdekat. Apabila tidak dapat terhubung, maka kemungkinan koneksi WiFi sedang bermasalah.

Sedangkan untuk melakukan pengecekan pada koneksi Sim Card, maka kamu hanya perlu memasukkan sim card pada slot sim card dan kemudian lakukan telepon seluler pada nomor yang dapat dihubungi. Pastikan bahwa telepon terhubung untuk memastikan koneksi Sim Card berfungsi dengan baik.

8. Cek Touch ID Dan Face ID

Cek Touch ID Dan Face ID
Cek Touch ID Dan Face ID

Cara cek iPhone bekas berikutnya adalah dengan melakukan pengecekan pada fitur keamanan yang disediakan oleh iPhone seperti Touch ID dan juga fitur Face ID.

Touch ID merupakan salah satu fitur keamanan dengan menggunakan sensor sidik jari pada tombol Home yang disediakan iPhone. Kamu dapat menggunakan Touch ID sebagai pengganti kata sandi ID Apple. Fitur Touch ID tersedia dari iPhone 5s sampai dengan iPhone SE Gen-3.

Sedangkan Face ID adalah fitur keamanan yang menggunakan sensor wajah. Fitur ini tersedia pada iPhone seri X sampai dengan iPhone keluaran terbaru. Sama seperti Touch ID, dengan menggunakan fitur Dace ID kamu dapat sebagai pengganti kata sandi ID Apple.

Nah untuk pastikan kamu mengecek fungsi Touch ID ataupun Face ID pada iPhone bekas untuk memastikan bahwa fitur tersebut dapat berfungsi dengan baik.

9. Cek Sensor Iphone

Cara cek iPhone bekas yang terakhir adalah dengan melakukan cek sensor. Hal ini tentunya sangat penting karena sensor merupakan fitur yang sangat penting dalam penggunaan Iphone.

Pastikan bahwa  sensor masih berfungsi dengan baik agar kamu tidak rugi. Cara cek  sensor juga sangat mudah, berikut beberapa tips untuk mengecek Sensor di Iphone :

Tips Deskripsi Singkat
Cek Sensor Proximity Saat dalam panggilan, letakkan tangan Anda di atas sensor (di bagian atas layar depan) untuk memeriksa apakah layar mematikan saat mendekat, yang menunjukkan bahwa sensor proximity bekerja dengan baik.
Cek Sensor Cahaya Ambient Buka ‘Pengaturan’, lalu ‘Layar & Kecerahan’. Aktifkan ‘Auto-Brightness’ dan perhatikan apakah layar menyesuaikan kecerahan berdasarkan perubahan cahaya.
Cek Sensor Gerak (Accelerometer) Buka aplikasi seperti Kompas atau Game yang menggunakan gerakan. Gerakkan perangkat Anda dan perhatikan apakah aplikasi merespons gerakan.
Cek Sensor Gyroscope Buka aplikasi Kamera dan aktifkan mode Panorama. Gerakkan perangkat Anda dan perhatikan apakah aplikasi merespons gerakan.

Penutup

Cara Cek iPhone Bekas
Cara Cek iPhone Bekas

Hal yang paling penting ketika ingin membeli iPhone bekas adalah dengan memastikan semua fitur dan keadaan ponsel dalam keadaan baik, mulai dari body, kamera, audio dan lainnya.

Pastikan bahwa kamu melakukan pengecekan semua fitur dan keadaan yang ada untuk memastikan bahwa kamu memang membeli iPhone bekas dengan kualitas terbaik.

Demikianlah pembahasan tentang cara cek iPhone bekas pada artikel kali ini. Semoga artikel ini dapat membantu dan dapat membawa manfaat bagi para pembaca, terutama yang sedang mencari cara cek iPhone bekas yang baik dan benar.

Back to top button